tirto.id - Hasil pertandingan DFB Pokal (Piala Jerman) antara Werder Bremen vs Borussia Dortmund pada Rabu (5/2/2020) berakhir dengan skor 3-2. Penyerang baru BVB, Erling Haaland kembali mencetak gol, tetapi gagal membawa klubnya masuk daftar tim lolos ke 8 besar DFB Pokal.
Rekor gol yang dimiliki Erling Braut Haaland di Borussia Dortmund tergolong luar biasa. Pasalnya, ia baru tampil 4 kali, dan mampu membobol gawang lawan hingga 8 kali. Di Bundesliga, statistiknya adalah 7 gol hanya dalam 136 menit, sedangkan di DFB Pokal 1 gol dalam 44 menit.
Ketajaman Haaland tak cukup membantu Borussia Dortmund yang sudah tertinggal dua gol dalam 30 menit pertama pertandingan di Weserstadion. BVB yang menurunkan beberapa pemain pelapis, harus menyaksikan gawang Marwin Hitz terkoyak oleh Davie Selke (16') dan mantan pemain mereka Leonardo Bittercount (30').
Sempat menipiskan jarak berkat aksi Haaland (67'), hanya tiga menit berselang, Dortmund kembali mundur oleh gol Milot Rashica (70'). Upaya maksimum BVB hanyalah membukukan gol kedua lewat sesama pemain pengganti seperti Haaland, Gio Reyna (78').
Ini bukan hanya membuat BVB gugur di DFB Pokal, tetapi juga memaksa Si Kuning Hitam gagal membalaskan luka musim lalu, ketika disingkirkan Werder Bremen di ronde yang sama, ajang yang sama pula.
Menurut pelatih Dortmund, Lucien Favre, kendala utama pasukannya adalah penampilan buruk sepanjang 45 menit pertama. Dikutip laman resmi Dortmund, Favre menyebutkan, "Performa di babak pertam buruk. Kami kekurangan tempo dalam permainan. Kami seakan selalu terlambat dalam perebutan bola dan tekel. Tersingkir adalah hal menyakitkan bagi kami."
Borussia Dortmund bukanlah satu-satunya tim elite Bundesliga yang tersingkir di ronde ketiga DFB Pokal kali ini. Pada Rabu (5/2) dini hari, RB Leipzig juga mengalami nasib yang sama, dirobohkan Eintracht Frankfurt dengan skor 3-1.
Sementara itu, Schalke 04 membutuhkan babak perpanjangan waktu untuk mengalahkan sesama tim divisi teratas, Hertha Berlin dengan skor 3-2. Kunci kemenangan The Royal Blues adalah gol Benito Raman (115').
Fortuna Dusseldorf menjadi tim lain yang lolos ke babak perempat final. Mereka menghentikan perlawanan tuan rumah Kaiserslautern 2-5. Namun, pertarungan ronde ketiga belum berakhir. Masih ada 4 pertandingan lain yang akan digelar pada Kamis (6/2/2020) dini hari.
Bayern Munchen, tim terkuat Bundesliga, akan menjajal kekuatan Hoffenheim. Sementara itu, Bayer Leverkusen meladeni Stuttgart di BayArena. Dua pertandingan lain adalah Verl vs Union Berlin dan Saarbrucken kontra Karlsruher SC.
Hasil Ronde Ketiga DFB Pokal 2019/2020 pada Rabu (5/2/2020)
Eintracht Frankfurt vs RB Leipzig 3-1
Pencetak Gol: Andre Silva 17 penalti, Filip Kostic 51 dan 90/ Daniel Olmo 68
Kaiserslautern vs Fortuna Dusseldorf 2-5
Pencetak Gol: Christian Kuhlwetter 10 dan 39 penalti/ Nana Ampomah 9, Rouwen Hennings 49 dan 78, Matthias Zimmermann 65, Kevin Stoger 83
Schalke 04 vs Hertha Berlin 3-2
Pencetak Gol: Daniel Caligiuri 76, Amine Harit 82, Benito Raman 115/ Pascal Kopke 12, Krzysztof Piatek 39
Werder Bremen vs Borussia Dortmund 3-2
Pencetak Gol: Davie Selke 16, Leonardo Bittencourt 30, Milot Rashica 70/ Erling Haaland 67, Gio Reyna 78
Jadwal Ronde Ketiga DFB Pokal 2019/2020 pada Kamis (6/2/2020)
Bayer Leverkusen vs Vfb Stuttgart
BayArena, 00.30 WIB
Verl vs Union Berlin
SPORTCLUB Arena , 00.30 WIB
Bayern Munchen vs Hoffenheim
Allianz Arena, 02.45 WIB
Saarbrucken vs Karlsruher SC
Hermann-Neuberger-Stadion, 02.45 WIB
Editor: Agung DH