Menuju konten utama
Hasil Piala Dunia 2018:

Peru Cetak Gol Pertamanya di Piala Dunia 2018 Kontra Australia

Peru unggul dengan skor sementara 1-0 atas Australia di babak pertama. 

Peru Cetak Gol Pertamanya di Piala Dunia 2018 Kontra Australia
Selebrasi gol Andre Carrillo pada pertandingan Grup C antara Timnas Australia vs Timnas Peru di Fisht Stadium, Sochi, Rusia, Selasa (26/06/2018). AP Photo/Martin Meissner

tirto.id - Laga terakhir di Grup C Piala Dunia 2018 mempertemukan Australia vs Peru di Stadion Fisht Sochi Rusia, Selasa malam (26/6/2018). Pada babak pertama, Peru unggul 1-0.

Peru memulai laga dengan serangan agresifnya untuk memenuhi ambisinya membawa pulang tiga poin. Upaya itu membuahkan hasil. Pada menit ke-18 kapten tim Paolo Guerrero menguasai bola di kotak penalti. Ia mendongak dan melihat Carrillo berdiri bebas di tiang jauh. Segera Guerrero memberikan umpan silang melambung yang langsung disambut dengan tendangan first time oleh Andre Carrillo.

Gol debut Carrillo di Piala Dunia membuat Peru unggul atas Australia. Gol ini merupakan gol pertama Peru di Piala Dunia 2018. Pada laga sebelumnya melawan Denmark dan Perancis, Peru selalu kalah tipis 1-0.

Sampai babak pertama selesai, tak ada gol tambahan dari kedua tim. Australia yang harus menang atas Peru untuk menjaga kans lolos ke babak 16 besar harus berjuang keras di babak kedua. Sementara Peru akan menjaga kemenangan ini untuk bisa membawa hadiah tiga poin untuk pendukung mereka sebagaimana disampaikan Guerrero sebelum laga.

Guerrero mengatakan timnya tidak ingin pulang tanpa apapun. Mereka ingin pulang setidaknya membawa tiga poin sebagai hadiah bagi para pendukung Timnas Peru.

"Kami menantikannya dan kami ingin setidaknya pulang dengan tiga poin sehingga kami bisa memberikan sedikit kegembiraan kepada fans yang datang sejauh ini dan yang menonton kembali ke rumah," ujar Paolo.

Susunan Pemain Australia vs Peru

Australia (4-4-1-1): Mathew Ryan; Josh Risdon, Mark Milligan, Trent Sainsbury, Aziz Behich; Mathew Leckie, Aaron Mooy, Mile Jedinak, Robbie Kruse; Tom Rogic; Tomi Juric.

Peru (4-2-3-1): Pedro Gallese; Luis Advincula, Christian Ramos, Anderson Santamaria, Miguel Trauco; Renato Tapia, Yoshimar Yotun; Andre Carrillo, Christian Cueva, Edison Flores; Paolo Guerrero.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Olahraga
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH