Menuju konten utama

Pertamina Bebastugaskan Arie Usai Viral Meludahi Pemobil

Arie dibebastugaskan dari jabatannya di PT Kilang Pertamina Internasional setelah viral akibat meludahi pengendara dalam perselisihan di pinggir jalan.

Pertamina Bebastugaskan Arie Usai Viral Meludahi Pemobil
Arie Febriant. FOTO/Twitter

tirto.id - Viral sebuah unggahan video yang menunjukkan aksi karyawan PT Kilang Pertamina Internasional (KPI), Arie Febriant meludahi pengendara perempuan dalam perselisihan di pinggir jalan. Dalam keterangan video tersebut, lokasi kejadian di Jalan Masjid Darull Fallah, Petukangan Utara, Jakarta Selatan, Jumat (5/4/2024).

Beberapa hari setelah video ini viral, Arie membuat video singkat menyampaikan permintaan maaf yang diunggah.

“Saya memarkir kendaraan tidak pada tempatnya yang menyebabkan macet, dan juga saya melakukan perbuatan yang tidak sopan, yaitu meludah pada kendaraan Saudari Mila dan rekan. Saya sekali lagi memohon maaf,” ujar Arie dalam unggahan video tersebut dikutip dari Antara, Senin (4/8/2024).

Sementara itu, Corporate Secretary PT Kilang Pertamina Internasional, Hermansyah Y Nasroen, menuturkan, pihaknya telah menindaklanjuti peristiwa yang melibatkan Arie. Hasil tindak lanjut, Arie dibebastugaskan dari jabatannya di PT Kilang Pertamina Internasional.

"Saat ini yang bersangkutan [Arie] telah dibebastugaskan dari jabatannya untuk mempercepat proses penjatuhan sanksi atas perilaku yang tidak memperhatikan sopan santun dan etika berperilaku di masyarakat," kata Hermansyah dalam keterangan tertulis yang dikutip Tirto.

Hermansyah mengatakan, skorsing dilakukan untuk mempermudah pelaksanaan pemeriksaan sehingga Arie dapat dikenai sanksi yang sesuai. Dalam kesempatan itu, Hermansyah meminta maaf atas perilaku Arie yang meresahkan masyarakat.

"Pertamina senantiasa mengedepankan perilaku yang beretika serta tidak mentolerir tindakan yang tidak sesuai hukum dan etika. Untuk itu, kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan," kata Hermansyah.

Baca juga artikel terkait PERTAMINA atau tulisan lainnya dari Muhammad Naufal

tirto.id - Flash news
Reporter: Muhammad Naufal
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Intan Umbari Prihatin