tirto.id - KRL lintas Tangerang-Duri masih terkendala banjir sehingga hanya melayani perjalanan sampai stasiun Batu Ceper. VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba menjelaskan masih ada genangan air di rel kereta antara Stasiun Batu Ceper dan Stasiun Rawa Buaya.
"Masih terganggu ya, lintas Tangerang hanya sampai batu ceper karena masih banjir di Rawa Buaya," kata Anne dalam ketetangan resmi yabg diterima Tirto, Jumat (3/1/2020).
Selain itu, kata Anne, ada pula hambatan di rute lainnya. Perjalanan KRL antara Pondok Ranji-Kebayoran masih diberlakukan pembatasan kecepatan 40 km per jam.
Begitu pula lintas di sekitar Kampung Bandan, masih diberlakukan pembatasan kecepatan 30 km per jam.
Sementara itu, untuk perjalanan KRL di lintas lainnya dapat beroperasi normal dengan kecepatan yang diijinkan.
"Kami menghimbau kepada seluruh pengguna jasa untuk tetap mengutamakan keamanan dan keselamatan baik di stasiun maupun di dalam KRL. Apabila kondisi kereta padat untuk tidak masuk ke dalam KRL," terang dia.
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Gilang Ramadhan