Menuju konten utama

Performa dan Keunggulan Prosesor AMD Ryzen 3000XT

Seri prosesor baru dengan kode XT itu terdiri dari 3 model, yakni Ryzen 5 3600XT, Ryzen 7 3800XT, dan Ryzen 9 3900XT.

Performa dan Keunggulan Prosesor AMD Ryzen 3000XT
Prosesor AMD Ryzen 3000XT. foto/Dok. AMD

tirto.id - AMD Ryzen 3000XT series resmi diperkenalkan pada pekan lalu. Jajaran prosesor yang termasuk dalam lini AMD Ryzen Gen ke-3 ini diklaim sebagai penyegaran dari seri sebelumnya.

Dilansir dari situs resmi AMD, seri prosesor baru dengan kode XT itu terdiri dari 3 model, yakni Ryzen 5 3600XT, Ryzen 7 3800XT, dan Ryzen 9 3900XT.

Ketiga prosesor baru ini disebut memiliki kemiripan desain dan sejumlah spesifikasi atau fitur dengan seri Ryzen 3000 berkode X yang sudah diluncurkan sejak tahun lalu.

Kendati demikian, AMD Ryzen 3000XT series mendapatakan peningkatan pada kecepatan clock maksimal (boost), yakni 4,5 GHz Ryzen 5 3600XT, 4,7 GHz Ryzen 7 3800XT, dan 4,7 GHz Ryzen 9 3900XT.

Kecepatan boost juga didukung arsitektur Zen 2 yang ditingkatkan dengan pengoptimalan teknologi fabrikasi 7nm agar dapat memberikan frekuensi dorongan yang lebih tinggi serta peningkatan pada kinerja.

Disamping itu, ketiga prosesor ini memiliki konfigurasi core yang cukup berbeda, dimana Ryzen 5 3600XT mencakup 6 inti CPU (12 threads) dengan kecepatan base clock 3,8 GHz, 35 MB cache, dan TDP 95W.

Ryzen 7 3800XT berbekal 8 inti CPU (16 threads) dengan kecepatan base clock 3,9 GHz, 36 MB cache, dan TDP 105W. Sementara Ryzen 9 3900XT terdiri dari 12 inti CPU (24 threads) dengan kecepatan base clock 3,8 GHz, 70 MB cache dan TDP 105W.

Bersamaan dengan ini, AMD juga mengumumkan sejumlah produk baru lainnya, yakni chipset AMD A520, AMD B550, serta pembaruan teknologi media penyimpanan yang disebut dengan StoreMI.

Prosesor AMD Ryzen 5 3600XT, Ryzen 7 3800XT dan Ryzen 9 3900XT direncanakan segera tersedia di sejumlah pengecer dan retail di seluruh dunia mulai 7 Juli 2020, yang masing-masing akan dibanderol dengan harga 249 dolar AS, 399 dolar AS dan 499 dolar AS.

Sementara chipset AMD A520 diharapkan dapat tersedia di pengecer terkemuka dan retail mulai Agustus 2020 dengan kemitraan beberapa perusahaan motherboard seperti ASRock, ASUS, Biostar, Colourful, GIGABYTE, dan MSI.

Baca juga artikel terkait PROSESOR AMD atau tulisan lainnya dari Adrian Samudro

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Adrian Samudro
Penulis: Adrian Samudro
Editor: Yantina Debora