Menuju konten utama

Penjualan Tiket Final AFF Dibuka Besok

Tiket final AFF 2016 leg pertama antara Indonesia melawan Thailand mulai Minggu (11/12/2016) pukul 12 siang WIB.

Penjualan Tiket Final AFF Dibuka Besok
Ilustrasi. Sejumlah pesepak bola Tim Nasional Indonesia mengangkat mister gawang saat latihan menjelang pertandingan final Piala AFF di Karawaci Tangerang, Banten, Jumat (9/12). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal.

tirto.id - PSSI melalui mitranya, Kiostix.com akan mulai menjual tiket final AFF 2016 leg pertama antara Indonesia melawan Thailand mulai Minggu (11/12/2016) pukul 12 siang WIB.

Penjualan sebanyak 2.000 lembar kategori 1, 4.500 lembar kategori 2, dan 6.500 lembar kategori 3 akan tetap dilakukan secara online. Sedangkan untuk 15 ribu lembar Tiket kategori 3 sisanya akan disebar di dua titik yakni, 10 ribu lembar di Jakarta (samping Makostrad seberang stasiun Gambir) dan lima ribu lembar di Bogor (markas Kodim kabupaten Bogor).

Terkait dengan banyaknya tamu undangan yang tidak hadir pada semifinal leg pertama kemarin, PSSI memutuskan untuk mengurangi undangan dari tiga ribu lembar menjadi dua ribu lembar.

"Semua menteri tetap kita undang, menpora juga. Presiden dan wakil presiden juga kita undang, karena ini perhelatan buat rakyat, jadi kita berharap mereka bisa hadir," ujar Ade Wellington selaku sekretaris jendral PSSI.

Tiket kategori 1 mengalami kenaikan Dari yang sebelumnya 300 ribu rupiah menjadi 500 ribu rupiah. Kategori 2 naik dari 200 ribu rupiah menjadi 300 ribu rupiah. Untuk Tiket kategori 3 tidak mengalami perubahan.

"Kita hanya mendapat untung Kotor 3 miliar rupiah dan belum dipotong cost untuk macam-macam hal lain. Untung bersihnya pun ga sampe 2 miliar," ujar Ade.

50 ribu rupiah dari masing-masing penjualan Tiket pertandingan final ini masing-masing rencananya akan disumbangkan ke korban musibah yang ada di Pidie, Aceh.

"Jadi masyarakat bisa sekaligus beramal sambil menikmati pertandingan Indonesia melawan Thailand," kata Ade.

Sedangkan, penukaran Tiket akan tetap dilakukan di FX Sudirman mulai hari Selasa (13/12) sampai hari Rabu (14/12). Untuk penjualan Tiket offline sendiri akan dimulai pukul 8 pagi pada hari Selasa.

Baca juga artikel terkait OLAHRAGA atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Olahraga
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Abdul Aziz