tirto.id - Bersamaan dengan pengundian fase grup Liga Champions di Monaco, Kamis (30/8/2018), UEFA juga mengumumkan secara resmi peraih gelar individual di level Eropa musim 2017-2018. Uniknya, seluruh penghargaan individual sepak bola pria diamankan oleh pemain berkostum Real Madrid.
Luka Modric jadi yang paling brilian. Tak tanggung-tanggung, dua gelar sekaligus diraihnya. Tampil sebagai gelandang terbaik nyatanya tak cukup. Selain pencapaian gelandang terbaik, Modric juga dinobatkan sebagai pemain terbaik Eropa, mengalahkan dua kandidat lain: Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah.
"Saya merasa antusias dan bangga dengan penghargaan ini. Terima kash klub, rekan, dan pelatih, yang membantu saya dalam momen yang baik maupun kurang baik," ujar Modric.
Tak cukup sampai di situ, dua bintang Real Madrid lain, Keylor Navas dan Sergio Ramos juga meraih penghargaan individu. Ramos dinobatkan sebagai bek terbaik Eropa, sementara Navas menyabet penghargaan kiper terbaik Eropa musim 2017-2018.
Selain Ramos dan Navas, satu pemain lain yang kini memperkuat Juventus, Cristiano Ronaldo tampil sebagai peraih gelar individual. Bomber asal Portugal itu meraih predikat penyerang terbaik Eropa. Walau kini berkostum Juventus, prestasi Ronaldo juga terbilang 'berbau Real Madrid' lantaran didapatnya berkat penampilan bersama El Real.
Kesuksesan para pemain Real Madrid tersebut meraih penghargaan individu tak lepas dari kesuksesan El Real pula. Musim lalu, klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu bahkan mampu keluar sebagai juara Liga Champions untuk kali ketiga beruntun.
"[Musim depan] Kami akan mencoba seperti biasa, Real Madrid senang bermain di Liga Champions," tegas Luka Modric.
Berikut Daftar Peraih Gelar Individual dari UEFA 2017-2018
- Pemain laki-laki terbaik: Luka Modric
- Pemain perempuan terbaik: Pernille Harder
- Kiper terbaik: Keylor Navas
- Bek terbaik: Sergio Ramos
- Penyerang terbaik: Cristiano Ronaldo
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan