tirto.id - Daftar paket streaming dan parabola nonton MotoGP Mandalika 2024 dan harganya bisa jadi referensi bagi penggemar sedang mempertimbangkan saluran yang tepat untuk menyaksikan para pembalap memacu sepeda motor mereka.
MotoGP Mandalika 2024 akan berlangsung selama tiga hari berturut-turut yaitu mulai Jumat, 27 September hingga Minggu, 29 September. Pada hari pertama pukul 16.00 WITA, sebelum dimulai rangkaian sesi balapan MotoGP, akan dilaksanakan parade mengelilingi Kota Mataram.
Parade tersebut akan dimulai di Taman Sangkareang dan berakhir di Teras Budaya. Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Mataram, Tribudi Prayitno, mengatakan pada Rabu, 25 September 2024, parade akan berlangsung singkat, sekitar 1 jam 10 menit.
Dikutip dari laporan Antara, parade tersebut diikuti sebanyak 12 pembalap nasional dan internasional. Mereka adalah Marc Marquez, Jorge Martin, Pedro Acosta, Enea Bastianini, Alex Rins, Fabio Di Giannantonio, Marco Bezzecchi, Jack Miller, Aleix Espargaro, Raul Fernandez, Luca Marini, dan Mario Suryo Aji.
Penggemar yang belum berkesempatan menonton secara langsung MotoGP Mandalika 2024 di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB), dapat menyaksikannya melalui tayangan streaming dan parabola.
Paket Streaming Nonton MotoGP Mandalika 2024
Dua platformstreaming yaitu Vidio dan Vision+, menyediakan layanan nonton streaming MotoGP Mandalika 2024. Pengguna dapat menonton menggunakan berbagai perangkat seperti smartphone, laptop, dan PC.
Namun untuk menikmati tayangannya, pengguna harus membeli paket terlebih dahulu. Berikut ini adalah informasi paket harga dan cara belinya.
1. Paket Vision+ Nonton MotoGP 2024, Harga, & Cara Beli
Vision + menawarkan beberapa paket nonton berbayar, khusus untuk streaming MotoGP Mandalika 2024, terdapat empat jenis paket yang bisa dipilih, meliputi:- Premium Sports 30 Hari: Rp40.000
- Combo MeVVah: Rp49.000
- Premium Ultimate 30 Hari: Rp59.000
- Premium Ultimate 365 Hari: Rp365.000
- Buka aplikasi Vision+;
- Ketuk “Buy Package”;
- Pilih paket yang hendak dibeli, lalu ketuk Buy.
- Pilih metode pembayaran yang diinginkan dan lakukan pembayaran;
- Jika pembayaran sukses, pesan konfirmasi dikirim melalui email yang sudah didaftarkan;
- Akun Vision+ akan berganti menjadi premium dan bisa mengakses channel-channel berbayar.
2. Paket Vidio MotoGp 2024, Harga, & Cara Beli
Vidio menawarkan beberapa paket nonton berbayar, khusus untuk streaming MotoGP Mandalika 2024, terdapat tiga jenis paket yang bisa dipilih, meliputi:- SPOTV Only (with Ads) 30 Hari: Rp30.000
- Platinum + SPOTV 30 Hari: Rp59.000
- Platinum + SPOTV + Premier League 30 Hari: Rp159.000
- Buka beranda aplikasi;
- Pilih menu tayangan MotoGP Mandalika 2024;
- Ketuk “Subscribe”;
- Tentukan paket berlangganan yang akan dibeli;
- Tentukan metode pembayaran dan selesaikan semua tagihan;
- Paket berlangganan akan otomatis aktif.
Paket Parabola Nonton MotoGP Mandalika 2024
Bagi penggemar yang lebih memilih menonton MotoGP Mandalika 2024 di rumah dengan menggunakan televisi parabola. Terdapat tiga jenis saluran yang bisa menjadi pilihan yaitu K-Vision, MNC Vision, dan Nex.
Namun untuk menikmati tayangannya, pengguna harus membeli paket terlebih dahulu. Berikut ini adalah informasi paket harga dan cara belinya.
1. Paket K-Vision Nonton MotoGPMandalika 2024, Harga, & Cara Beli
Untuk nonton MOTGP Mandalika 2024, K-Vision menawarkan Paket SPOTV 30 Hari dengan harga Rp79.000. Pengguna K-Vision dapat membeli paket tersebut dengan berbagai macam cara, meliputi:A. Cara beli dan Mengaktifkan Paket K-Vision di Aplikasi MotionPay
- Unduh dan pasang aplikasi MotionPay hp dari Appstore atau Playstore;
- Login akun dan pastikan akun sudah berstatus premium. Jika akun belum premium, lakukan upgrade akun;
- Pada beranda aplikasi, pilih icon K-VISION;
- Masukkan ID pelanggan K-Vision;
- Tentukan paket pilihan yang akan dibeli;
- Lakukan pembayaran dan pastikan saldo MotionPay mencukupi;
- Ketuk "Bayar" dan paket K-Vision segera aktif.
- Buka menu Pesan/Message dan ketik perintah berikut pada badan pesan: KVN(spasi)#PKT#KODE PAKET#NOMOR PELANGGAN;
- Kirim SMS ke nomor 99333 untuk Telkomsel, Indosat, Tri, XL. Pesan SMS dapat pula dikirim ke nomor 0815 8500 828 atau 0817 8500 828 untuk semua operator;
- Paket akan aktif ke nomor pelanggan.
- Buka aplikasi WhatsApp;
- Tambahkan nomor official WhatsApp Bot K Vision di 0811 8500 828 dan buka kotak chat untuk mengirim pesan;
- Ketik perintah: PILIH(spasi)NOMOR PELANGGAN(spasi)KODE PAKET di kotak chat lantas ketuk tombol Kirim.
- Unduh dan pasang aplikasi LINE dari Play Store atau App Store;
- Buka aplikasi LINE, tambahkan kontak official K Vision yakni @kvision;
- Buka kotak chat pada kontak @kvision;
- Ketik pesan: PILIH(spasi)NOMOR PELANGGAN(spasi)KODE PAKET lalu ketuk tombol Kirim.
- Unduh dan pasang aplikasi Telegram di hp dari Play Store atau App Store;
- Buka aplikasi lalu tambahkan kontak official K Vision yakni @KvisionBot;
- Buka pesan chat pada kontak @KvisionBot;
- Ketik pesan: PILIH(spasi)NOMOR PELANGGAN(spasi)KODE PAKET dan ketuk tombol Kirim.
2. Paket MNC Vision Nonton MotoGP Mandalika 2024, Harga, & Cara Beli
Pengguna MNC Vision yang ingin nonton MotoGP Mandalika 2024 dapat mengaktifkan paket SPORTS MANIA 30 Hari dengan harga Rp79.000. Berikut ini adalah cara beli paketnya.- Buka website MNC VIsion di mncvision.id;
- Klik menu "Online Transaction" di sisi atas;
- Klik "Tambah Paket", atau bisa juga langsung mengunjungi laman www.mncvision.id/tambah-paket;
- Masukkan nomor pelanggan atau nomor kartu tayang;
- Tentukan paket yang ingin dibeli;
- Pilih metode pembayaran lalu lunasi tagihan yang tertera pada layar monitor;
- Paket tambahan otomatis langsung aktif.
3. Paket Nex Parabola Nonton MotoGP Mandalika 2024, Harga, & Cara Beli
Pengguna Nex Parabola dapat menyaksikan tayangan MotoGP Mandalika 2024 dengan mengaktifkan paket SPOTV 30 Hari dengan harga Rp33.300. Pengguna dapat melakukan pembelian paket dengan mengikuti cara berikut ini.- Download aplikasi Nex Parabola di smartphone (Tersedia di Play Store);
- Pilih add on paket SPOTV dan lakukan pembayaran;
- Paket akan otomatis aktif.
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Iswara N Raditya