Menuju konten utama

Osvaldo Haay Yakin Timnas Indonesia U-23 Raih 3 Poin atas Thailand

Memiliki pengalaman bagus kontra Thailand, Osvaldo Haay bertekad mengulangi kemenangan saat kedua tim bersua di laga perdana kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Jumat (22/3/2019).

Osvaldo Haay Yakin Timnas Indonesia U-23 Raih 3 Poin atas Thailand
Pemain Timnas U-22 Osvaldo Haay (kanan) dihadang pemain Myanmar Soe Moe Kyaw dalam pertandingan Grub B Piala AFF U-22 di Stadion Nasional Olimpiade Phnom Penh, Kamboja, Senin (18/2/2019). ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/foc.

tirto.id - Gelandang Timnas Indonesia U-23, Osvaldo Haay yakin bahwa timnya bakal meraih kemenangan atas Thailand di laga perdana kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Jumat (22/3/2019) besok. Kendati demikian, pemain asal klub Persebaya tersebut tetap mewaspadai kekuatan tim Gajah Putih.

Meskipun mempunyai pengalaman bagus kala bersua Thailand saat menang di final Piala AFF U-22 lalu, Osvaldo Haay tak ingin jemawa. Apalagi menurutnya kini materi pemain skuat asuhan Alexandre Gama itu berbeda.

“Thailand tim yang kuat, namun kami optimistis mampu mengalahkan mereka. Kemenangan atas Thailand saat Piala AFF U-22 lalu sudah kami lupakan, apalagi sekarang materi pemain mereka sebagian besar berbeda dibanding saat itu. Semoga besok meraih kemenangan,” kata Osvaldo.

Osvaldo Haay menjadi mimpi buruk bagi Thailand pada pertemuan terakhirnya di final Piala AFF U-22, Februari lalu. Pemain muda terbaik Liga 1 2018 tersebut menjadi penentu kemenangan Indonesia berkat golnya pada menit 64 sekaligus memastikan kemenangan 2-1 dan meraih gelar juara.

Kini, misi untuk kembali meraih kemenangan kembali diemban. Bukan untuk menjadi juara, melainkan untuk menjaga peluang lolos ke putaran final Piala Asia U-23.

Selain menghadapi Thailand, Garuda Muda akan bersaing dengan Brunei Darussalam dan tuan rumah Vietnam. Terdapat sebelas grup dengan masing-masing empat tim yang akan berlaga. Pengecualian terjadi di Grup F lantaran salah satu peserta, yakni Pakistan mengundurkan diri.

Juara dari tiap grup bakal otomatis lolos. Sementara itu, empat atau lima runner-up terbaik akan berebut tempat guna lolos ke putaran final Piala Asia 2020. Satu slot dipastikan telah diisi Thailand selaku tuan rumah.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA ASIA 2020 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus