Menuju konten utama

Opsi Terbaik Sewa Gudang Berstandar ISO 14001 di Sewagudang.net

Pelayanan sewa gudang yang disediakan oleh Sewagudang.net telah mengantongi sertifikat ISO 14001:2015. Simak ulasan lengkapnya di artikel berikut.

Opsi Terbaik Sewa Gudang Berstandar ISO 14001 di Sewagudang.net
Ilustrasi suasana gudang barang. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Sewagudang.net merupakan situs yang melayani jasa penyewaan gudang di wilayah strategis industri. Platform ini memfasilitasi sewa gudang di berbagai kota industri, mulai dari Surabaya, Gresik, Semarang, Depok, Cikarang Bekasi, Cibitung, hingga Jakarta Timur.

Gudang yang disediakan olehsewagudang.net telah memenuhi standar internasional. Gudang-gudang tersebut juga telah mengantongi sertifikat ISO 14001:2015. Lantas, apa itu ISO 14001?

Apa Itu ISO 14001?

ISO 14001 adalah sebuah standar internasional yang menetapkan persyaratan untuk sistem manajemen lingkungan (Environmental Management System atau EMS). Standar ini dikembangkan oleh International Organization for Standardization (ISO) dan dirancang untuk membantu organisasi dalam mengelola dampak lingkungan dari kegiatan mereka.

ISO 14001 menyediakan kerangka kerja yang dapat diadopsi oleh berbagai jenis organisasi, termasuk perusahaan, pemerintah, dan organisasi non-pemerintah, untuk membangun, mengimplementasikan, dan memelihara sistem manajemen lingkungan yang efektif.

Apa Tujuan Utama Penerapan ISO 14001?

Penerapan ISO 14001 dapat membantu organisasi mengelola dampak lingkungan mereka, meningkatkan efisiensi operasional. Dengan menyewa gudang ISO 14001, konsumen menjadi lebih tenang dan nyaman karena aspek lingkungan dari bangunan yang dipakainya sudah terjamin. Berikut beberapa tujuan utama penerapan ISO 14001:

  • Membantu perusahaan memahami dan memenuhi persyaratan perundang-undangan yang berhubungan dengan lingkungan. Dengan begitu, konsumen yang menyewa gudang ISO 14001 menjadi lebih tenang.

  • Mendorong perusahaan untuk meningkatkan kinerja lingkungan mereka dengan mengidentifikasi, mengevaluasi, dan mengelola dampak lingkungan.

  • Mengintegrasikan pendekatan manajemen risiko ke dalam kebijakan dan praktik organisasi untuk mengidentifikasi dan mengelola risiko-risiko yang dapat mempengaruhi lingkungan.

  • Memperkenalkan konsep siklus hidup produk dan jasa.

  • Membantu organisasi memahami dampak lingkungan dari awal hingga akhir siklus hidup produk atau layanan.

  • Meningkatkan komunikasi dengan pihak terkait, seperti pelanggan, pemasok, dan masyarakat umum, tentang upaya perlindungan lingkungan oleh perusahaan.

Manfaat ISO 14001 bagi Konsumen

Sertifikat ISO 14001 merupakan standar internasional untuk sistem manajemen lingkungan yang ditargetkan pada perusahaan dan organisasi. Walakin, konsumen juga dapat merasakan manfaat dari adopsi standar ini.

Sejumlah manfaat sertifikat ISO 14001 memang tidak terasa secara langsung dalam kehidupan sehari, tetapi dapat membantu membentuk pasar yang lebih berkelanjutan dan bertanggung jawab. Berikut beberapa manfaat ISO 14001 bagi konsumen:

1. Produk yang lebih ramah lingkungan

Perusahaan yang menerapkan ISO 14001 cenderung mengadopsi praktik bisnis berkelanjutan dan ramah lingkungan. Artinya, produk dan layanan yang mereka miliki juga memiliki dampak lingkungan yang lebih rendah.

2. Transparansi dan informasi yang baik

Sertifikasi ISO 14001 merupakan bukti bahwa perusahaan memunyai sistem manajemen lingkungan terstruktur. Dalam kasus sewa gudang, konsumen yang peduli dengan isu lingkungan bisa mengandalkan informasi ini untuk memutuskan pilihan jasa penyewaan.

3. Kepatuhan terhadap peraturan lingkungan

Perusahaan yang telah memiliki sertifikat ISO 14001 cenderung mematuhi peraturan lingkungan yang berlaku. Ini memberikan jaminan kepada konsumen bahwa produk atau layanan tersebut telah memenuhi standar lingkungan.

4. Inovasi dan kualitas

Konsumen dapat mengharapkan produk dengan kualitas lebih baik dan solusi inovatif dari perusahaan yang telah mengantongi sertifikat ISO 14001.

5. Dukungan terhadap praktik bisnis berkelanjutan

Konsumen yang mendukung praktik bisnis berkelanjutan bisa memilih produk atau layanan dari perusahaan sewa gudang ISO 14001. Ini merupakan salah satu cara memberikan dukungan pada upaya perlindungan lingkungan.

6. Opsi produk lebih bertanggung jawab

Pengadopsian ISO 14001 oleh perusahaan sewa gudang bisa membuat lebih banyak opsi produk yang bertanggung jawab secara lingkungan di pasar. Dengan begitu, konsumen memiliki lebih banyak pilihan terkait produk ramah lingkungan.

Keuntungan dan Fasilitas Gudang ISO 14001 di sewagudang.net

Sewagudang.net memiliki banyak keuntungan dan kelebihan, termasuk fasilitas gudang yang telah mengantongi sertifikat ISO 14001. Lokasi sewa gudangnya pun telah tersebar di berbagai kota, di lokasi yang strategis.

Dengan mengantongi sertifikat ISO 14001 dan bertanggung jawab terhadap lingkungan, sewagudang.net menawarkan beberapa keuntungan, meliputi:

1. Manajemen Limbah yang Efisien

Dengan gudang ISO 14001:2015, pelayanan sewa gudang berupa penyimpanan dan distribusi di sewagudang.net dilaksanakan dengan penanganan limbah yang sesuai dengan standar lingkungan.

2. Pemantauan dampak lingkungan

Gudang ISO 14001 yang dimiliki sewagudang.net telah sesuai standar dan selalu memantau dampak lingkungan dalam operasionalnya.

3. Efisiensi Energi

Dengan memilih untuk menyewa gudang yang mematuhi standar ISO 14001 di sewagudang.net, perusahaan tidak hanya mendapatkan tempat penyimpanan yang aman dan efisien, tetapi juga ikut berkontribusi pada pelestarian lingkungan.

4. Pemeliharaan rutin

Selain mengantongi sertifikat ISO 14001, sewagudang.net juga menyediakan pelayanan rutin berupa pemeliharaan. Jadwalnya dilakukan sesuai sistem manajemen gudang.

5. Penyesuaian gudang sesuai keinginan

Konsumen yang menggunakan jasa sewa gudang boleh memodifikasi area dan ruangan sesuai kebutuhan, mulai dari bentuk hingga ukuran gudang yang disewa.

6. Fasilitas keamanan

Sewagudang.net tidak hanya memiliki standar gudang ISO 14001 tetapi juga menyediakan fasilitas keamanan. Mereka memiliki pegawai yang bertugas menjaga wilayah gudang 24/7, ditambah lagi CCTV 24 jam, juga konsep one gate system.

(JEDA)

Penulis: Tim Media Servis