tirto.id - Serial Waktu Kedua Episode 5 telah tayang secara reguler dan bisa disaksikan secara streaming pada hari ini, Kamis, 2 Januari 2024.
Waktu Kedua merupakan serial yang rilis pada Kamis, 12 Desember 2024 dan dibintangi oleh Kimberly Ryder dan Jerome Kurnia. Waktu Kedua Episode 5 dapat disaksikan melalui link streaming Vidio di bawah ini.
Waktu Kedua adalah serial yang diproduksi SinemArt dan ditayangkan di platform streaming Vidio. Serial ini disutradarai oleh Eman S. Pradipta yang terkenal dengan karyanya seperti Anak Kos Dodol (2015), Martabak Bangka (2019), Enam Batang (2022), dan My Ice Girl (2022).
Waktu Keduamenceritakan mengenai Anya Kalana (Kimberly Ryder), seorang desainer muda yang akan menikah dengan tunangannya, Rafa (Jerome Kurnia). Akan tetapi, suatu musibah datang dan mengubah hidup Anya hingga ia terbaring koma.
Saat membuka mata, hidup Anya kembali seperti semula, namun banyak misteri yang membuatnya berbeda dari kehidupan sebelumnya. Berikut adalah daftar pemain serial Waktu Kedua yang tayang di Vidio:
- Kimberly Ryder sebagai Anya
- Jerome Kurnia sebagai Rafa
- Jihane Almira sebagai April
- Bizael Tanasale sebagai Andi
- Aida Nurmala sebagai Diana
- Surya Saputra sebagai Erwin
- Ferry Salim sebagai Hendarto
Sinopsis Waktu Kedua Episode 5
Waktu Kedua episode sebelumnya bercerita mengenai Anya yang berhasil membongkar tipu daya ibu tirinya, Diana yang membuat perusahaan dan keluarga retak.
Hal ini setelah Anya mengetahui bahwa Andi merupakan suruhan Diana untuk membuat hubungan Anya dan Rafa retak.
Mendengar hal tersebut, Erwin lalu mengusir Diana dari rumah dan status kepengurusan Kamakala. Ia juga mengangkat Anya sebagai CEO menggantikan Diana menggunakan notaris kepercayaannya.
Rupanya, Diana menaruh dendam dengan Anya yang mengetahui rencana serta melaporkannya pada Erwin. Diana menyusun rencana untuk menghabisi Anya menggunakan preman suruhannya. Untungnya, Rafa datang tepat waktu dan membawa Anya menuju rumah sakit terdekat.
Di rumah sakit, Anya menjelaskan bahwa ia diserang oleh sekelompok preman. Saat tengah melawan, Anya menyadari bahwa preman tersebut memiliki cincin biru yang menjadi identitas pembunuh ibu kandungnya, Mama Kala.
Untuk mencegah korban lebih lanjut, Anya berusaha untuk menangkap Diana sekaligus melaporkannya pada polisi. Akan tetapi, Andi bertindak lebih cepat dengan mengincar Erwin dan statusnya sebagai pemilik perusahaan.
Jika Erwin meninggal, Andi dan Diana berencana untuk merebut saham Anya dan menyabotase pemberian hak waris perusahaan Kamakala. Sebelum terlambat, Anya berusaha untuk mengubah kembali jalannya waktu kali ini dengan taruhan nyawanya.
Link Nonton Waktu Kedua Episode 5 di Vidio
Serial Waktu Kedua Episode 5 telah tayang secara reguler pada hari ini, Kamis, 2 Januari 2024. Anda bisa menyaksikan Waktu Kedua Episode 5 setelah melakukan pembayaran paket berlangganan seharga Rp39 ribu dengan mengakses tautan di bawah ini:
Link Nonton Waktu Kedua Episode 5 di Vidio
Penulis: Wisnu Amri Hidayat
Editor: Yandri Daniel Damaledo