tirto.id - Serial Bad Guys episode 4 akan tayang pada Jumat, 7 Maret 2025 mulai pukul 07.00 WIB di Vidio. Serial yang diadaptasi dari drama Korea berjudul sama itu memperlihatkan cerita yang semakin intens.
Bad Guys disutradarai oleh duet Ferry Pei Irawan dan William Chandra. Ferry Pei Irawan sebelumnya pernah menggarap series “Marriage with Benefits” dan “Pulau Hantu”. William Chandra menjadi sutradara “Perempuan Bergaun Merah”, “Sekte”, dan “Buang”.
Dibintangi oleh Oka Antara, Dwi Sasono, Randy Pangalila, Ibnu Jamil, Maudy Effrosina, Omara Eteghlal, Surya Saputra, dan lainnya.
Spoiler Singkat Serial Bad Guys Episode 4
Cerita bermula ketika Jaka (Oka Antara) seorang anggota Polisi, merasa sedih sekaligus depresi karena putrinya terbunuh oleh pembunuh berantai. Jaka sudah berusaha sekuat tenaga untuk membongkar dan menangkap pembunuh berantai tersebut dengan caranya sendiri, namun gagal.
Jaka kemudian mengajukan ide yang dipandang sedikit gila oleh rekan-rekannya di Kepolisian. Ia meminta tiga orang narapidana untuk dibebaskan dan membantunya dalam investigasi kasus pembunuhan berantai ini.
Ketiga narapidana itu adalah Elias (tahanan kasus cybercrime), Haidar (tahanan kasus penipuan identitas dan penyerangan), dan Anton (tahanan kasus narkoba dan pembunuhan).
Awalnya mereka menolak, namun Jaka berhasil membuat kesepakatan hingga mereka akhirnya mau menerima tawaran itu. Seorang polisi wanita bernama Sekar turut berada dalam tim. Sekar berperan untuk mengerem kelakuan dan aksi gila Jaka dan tiga narapidana itu.
Di episode 3, Jaka dan geng The Bad Guys berhasil menemukan benang merah antara kasus pembunuhan berantai dengan institusi kepolisian. Di tengah penyelidikan, masa lalu Anton yang merupakan tahanan kasus narkoba dan pembunuhan kembali menyeruak.
Di episode selanjutnya yakni episode 4, Haidar mengajukan sebuah ide. Ia ingin kembali ke kartel narkoba yang dulu ia masuki. Ini dilakukan Haidar untuk mengorek informasi sebanyak-banyaknya mengenai dalang dibalik kasus pembunuhan berantai itu.
Di titik ini, kepercayaan antar tim diuji. Ada pemikiran, bisa saja itu hanya siasat Haidar untuk kembali ke kelompoknya dan kabur dari Polisi. Namun sebagian tim juga percaya jika apa yang dilakukan Haidar semata-mata karena ingin membantu tim.
Bad Guys akan tayang dalam 10 episode saja. Dengan bayang-bayang kesuksesan drakornya, Bad Guys versi Indonesia diharapkan mampu menunjukkan ciri khas mereka sendiri.
Link Nonton Serial Bad Guys Episode 4
Bad Guys episode 4 dapat dinikmati pada Jumat, 7 Maret 2025 pukul 07.00 WIB. Platform Vidio mengharuskan penggunanya untuk mendaftar dulu sebagai anggota baru bisa menyaksikan series ini.
Silahkan klik link berikut untuk mulai menyaksikan aksi Jaka dkk.
Link Nonton Serial Bad Guys Episode 4
Editor: Prihatini Wahyuningtyas & Yantina Debora