Menuju konten utama

Nonton Drakor Yumi's Cells 2 di TVING: Sinopsis dan Daftar Pemain

Drama Korea Yumi's Cells 2 bisa ditonton melalui platform streaming TVING dan Viki mulai 10 Juni 2022.

Nonton Drakor Yumi's Cells 2 di TVING: Sinopsis dan Daftar Pemain
Poster Drama Korea Yumi's Cells Season 2. (Instagram/@tving.official)

tirto.id - Dama Korea (drakor) Yumi's Cells 2 akan menayangkan episode pertama pada Jumat, 10 Juni 2022 di TVING.

Drakor ini akan tayang setiap hari Jumat dan merupakan sekuel dari musim pertamanya yang tayang pada 2021 lalu di tvN.

Berdasarkan webtoon popuer, Yumi's Cells 2 adalah drama roman psikologis berbasis sel yang mengungkap kehidupan sehari-hari seorang pekerja kantoran biasa bernama Yumi melalui sudut pandang sel-sel di kepalanya.

Yumi's Cells 2 bisa ditonton melalui platform streaming Viki. Namun, tampaknya Yumi's Cells 2 di Viki belum akan tersedia dengan subtitle bahasa Indonesia.

Drama Yumi's Cells 2 kembali disutradarai oleh Lee Sang Yeob yang mengarahkan season pertamanya, dan ia bekerja sama dengan sutradara Joo Sang Kyu.

Lee Sang Yeob merupakan sineas sejumlah drama seperti A Piece of Your Mind (2020), My Holo Love (2020), Familiar Wife (2018) dan Shopaholic Louis (2016).

Sinopsis Drakor Yumi's Cells 2

Dalam musim dua ini, Yumi's Cells menceritakan Yumi (Kim Go Eun), seorang perempuan pekerja kantoran biasa. Dia tidak pandai mengungkapkan perasaannya.

Melalui hubungan romantis dan pekerjaannya, ia tumbuh sebagai pribadi dan menemukan kebahagiaan dalam kehidupan sehari-harinya. Yumi memiliki sel-sel di otaknya yang mewakili berbagai emosi seperti cinta, kekerasan, rasionalitas, baik, dan buruk.

Sel-sel kecil di otaknya ini bekerja secara aktif untuknya. Mereka menangani emosi dan masalahnya. Setelah putus dari Goo Woong (Ahn Bo Hyun), kini Yumi berusaha fokus dengan pekerjaan dan kariernya.

Namun, dalam musim ini, kita akan melihat hubungan antara Kim Yumi dan rekan kerjanya Yoo Babi (Jinyoung GOT7) dieksplorasi. Akankah Kim Yumi menemukan cinta sejatinya?

Daftar Pemain Drakor Yumi's Cells 2

Berikut ini adalah beberapa daftar pemain drakor Yumi's Cells 2 beserta nama karakternya:

  • Kim Go-Eun (Kim Yumi)
  • Jin Young (Yoo Babi)
  • Ahn Bo-Hyun (Koo Woong)
  • Lee Yoo-Bi (Ruby)
  • Mi-Ram (Yi-Da)
  • Jung Soon-Won (Nam Joo-Hyuk)
  • Joo Jong-Hyuk (Louis)
  • Kwon Seung-Woo (Kang Han-Byeol)
  • Kim Cha-Yoon (Bonnie Lee)

Link Streaming Drakor Yumi's Cells di Viki dan TVING

Untuk menikmati drama Yumi's Cells 2 di Viki, pengguna hanya perlu mengaksesnya dengan koneksi internet. Akan tetapi, jika ingin berlangganan, pengguna harus login menggunakan akun Facebook, Google, atau akun Rakuten.

Selain itu, Viki juga menyediakan Viki Pass, untuk pengguna yang ingin berlangganan dan menonton drama tanpa iklan dengan kualitas HD (jika tersedia).

Viki Pass juga digunakan untuk membuka beberapa video yang ditandai sebagai video standard dan plus. Berlangganan Viki Pass dikenai biaya 0,99 dolar AS (basic), dan 4,99 dolar AS (standard) per bulan.

Jika pengguna memutuskan untuk berlangganan per tahun, maka harga yang ditawarkan akan menjadi lebih murah, yaitu 9,99 dolar AS (basic) atau 0,83 dolar AS per bulannya.

Kemudian, paket Standard, pengguna dikenai biaya 49,99 dolar AS, yakni 4,17 dolar AS per bulannya. Viki Pass juga menyediakan masa percobaan, yakni selama 7 hari.

Keuntungan menggunakan Viki Pass basic, pengguna bisa mengakses video berkualitas HD dan tanpa jeda iklan, kemudian bisa ditampilkan di TV melalui Chromecast, tetapi akses drama akan tertunda untuk episode terbaru.

Pengguna Viki Pass Standard bisa mengakses video berkualitas HD dan tanpa jeda iklan, TV melalui Chromecast, bisa mengakses lebih dulu drama episode terbaru yang tersedia di wilayah pengguna, dan bisa menonton film yang tersedia di Viki.

Link streaming Yumi's Cells 2 di Viki

Link streaming Yumi's Cells 2 di TVING

Trailer drama Yumi's Cells 2 bisa ditonton melalui video berikut ini!

Baca juga artikel terkait YUMIS CELLS 2 atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yantina Debora