tirto.id - Drama Korea Love Your Enemy episode 6 sub Indo dijadwalkan akan tayang pada Minggu, 8 Desember 2024 di saluran tvN. Selain itu, Anda bisa menyaksikan Love Your Enemy dengan menggunakan subtitle Indonesia melalui platform streaming Disney Plus Hotstar.
Drakor Love Your Enemy bercerita mengenai Seok Ji Won dan Yoon Ji Won, dua orang murid SMA yang menjadi musuh bebuyutan akibat perseteruan orang tua dan kakeknya. Karena kebencian tersebut, Seok dan Yoon kerap berselisih paham satu sama lain.
Meski merupakan musuh, nyatanya Seok dan Yoon pernah berpacaran sebelum kelulusan SMA. Akan tetapi, satu dan lain hal membuat mereka berpisah hingga 18 tahun lamanya. Kini, keduanya kembali untuk menyelesaikan kisah cinta yang belum selesai.
Spoiler Love Your Enemy Episode 6
Love Your Enemyepisode sebelumnya akan membahas mengenai Seok yang jatuh sakit akibat menyelamatkan Yoon yang jatuh ke danau saat bermain bersama Moon Soo. Yoon yang merasa bersalah mencoba untuk merawat Seok, akan tetapi permasalahan di antara keduanya membuat hal tersebut belum terlaksana.
Setelah cukup sehat, Seok menyadari bahwa Moon Soo yang tinggal di rumah yang sama terang-terangan menyatakan perasaan suka pada Yoon. Moon Soo menyukai Yoon karena telah menolongnya di masa lalu. Moon Soo dan Yoon tidak mengetahui bahwa Seok lah yang menyelamatkan mereka ketika di atas gedung penanganan mental.
Di tempat lain, Ji Hye rupanya bertindak sebagai musuh bagi percintaan Seok dan Yoon di masa lalu. Ji Hye yang jatuh cinta pada Seok rupanya memblokir pesan Seok pada Yoon selama 18 tahun. Hal itu membuat seluruh pesan Seok saat bekerja tidak terbaca oleh Yoon.
Selain itu, Ji Hye kini kembali mendekati Seok Ji Won untuk mengambil alih kepemimpinan SMA Dokmok dan Konstruksi Seokban. Seok yang tidak menyadari hal tersebut justru menjalin kerja sama dengan Ji Hye untuk menumbangkan sang ayah.
Pada drakor Love Your Enemy episode 6, diprediksi hubungan antara Seok dan Yoon akan kembali merenggang. Hal ini setelah ayah Seok Jin Woo, yaitu Seok Kyung Tae menyerang Yoon Jae Ho, kakek Yoon Ji Woo. Kyung Tae kesal karena Jae Ho dianggap menghalang-halangi pembuatan lapangan golf miliknya. Meski Jae Ho tidak mengalami luka berat, hal tersebut membuat Seok yang menginap dirumah Yoon tidak nyaman.
Kemungkinan besar, Seok akan mengikuti Ji Hye untuk menjauh dari Yoon. Tindakan tersebut diambil karena Seok tidak ingin merepotkan Yoon dan merasa bersalah karena menjadi ketua yayasan di SMA Dokmok.
Selain itu, Yoon diprediksi akan mengetahui kebenaran dari tindakan Seok di masa lalu. Seok beberapa kali menolong Yoon saat tidak sadarkan diri, seperti saat memukuli karyawan yang membuat Yoon dikeluarkan dari perusahaan. Hal tersebut dilakukan oleh Ji Hye untuk menjauhkan Seok dari Yoon. Akan tetapi, hal tersebut justru menjadi penerang bagi Yoon mengenai cintanya yang sempat bersemi pada Seok.
Link Streaming Nonton Drakor Love Your Enemy Episode 6 Sub Indo
Drama Korea Love Your Enemy akan berjumlah sebanyak 12 episode. Love Your Enemy dapat disaksikan secara legal lewat platform streaming Disney Plus Hotstar setelah mengaktifkan paket berlangganan.
Streaming drakor Love Your Enemy episode 6 sub Indo dapat disaksikan pada Minggu 8 Desember 2024 pukul 21.20 KST atau pukul 23.20 WIB dengan klik tautan di bawah ini:
Nonton Drakor Love Your Enemy Episode 6 Sub Indo di Disney Plus Hotstar
Penulis: Wisnu Amri Hidayat
Editor: Dhita Koesno