Menuju konten utama

Nokia 8 Resmi Masuk Indonesia 13 Februari

Smartphone ini dijual sekitar Rp8 juta di India. Belum ada informasi harga resmi Nokia 8 di Indonesia.

Nokia 8 Resmi Masuk Indonesia 13 Februari
NOKIA 8. FOTO/Nokia.com

tirto.id - HMD Global membocorkan bakal meluncurkan ponsel Nokia 8 pada 13 Februari di Indonesia. Informasi ini diketahui dari undangan yang telah dikirimkan ke sejumlah media beberapa waktu lalu.

"HMD Global, pemegang lisensi eksklusif untuk ponsel dan tablet Nokia, menghadirkan Nokia 8 ke pasar Indonesia," bunyi undangan itu yang dikutip Tirto, Senin (12/2/2018)

Nokia 8 akan diperkenalkan secara resmi pada publik Indonesia pada Rabu (13/2) siang di Decanter, Plaza Kuningan, Jakarta, pukul 12:00 WIB.

Sayangnya belum ada informasi berapa harga resmi Nokia 8 di Indonesia. Apabila mengamati pergerakan harga smartphone ini di India, Nokia 8 model 64/4GB di situs belanja Flipkart dijual 35.999 rupee India atau sekitar Rp8 juta (1 rupee India = Rp222 kurs per 12 Februari).

Spesifikasi Nokia 8

Mengutip situs Nokia Global, smartphone ini hadir dalam empat varian warna, yaitu Polished Blue, Tempered Blue, Steel, dan Polished Copper. Nokia 8 mengusung layar 5,3 inci IPS QHD (2560 x 1440 piksel) dengan lengkungan kaca 2,5D pada bagian tepi yang dilapisi proteksi Corning Gorilla Glass generasi kelima.

Menghadirkan dual kamera utama di sisi belakang, Nokia 8 dipersenjatai 13MP (Colour + OIS) dan 13MP (mono) PDAF dengan aperture f/2.0 yang dilengkapi dual tone flash. Sementara pada kamera depan, perangkat ini dibekali resolusi 13MP bukaan lensa f/2.0 yang juga dilengkapi LED flash.

Nokia 8 ditenagai prosesor kencang Qualcomm Snapdragon 835 octa-core (4 x 2.5 GHz Kryo & 4 x 1.8 GHz Kryo) yang dipadukan dengan RAM 4GB serta memori 64GB. Bila kapasitas dirasa kurang lapang, slot micro SD tersedia yang bisa diisi hingga 256GB.

Smartphone dual SIM ini mengusung desain unibody yang meletakan sensor fingerprint pada bagian depan (tombol home). Pada sektor catu daya, Nokia 8 dibekali baterai berkapasitas 3090mAh.

Menggunakan sistem operasi Android Oreo, pada boks penjualan pengguna akan menerima satu unit Nokia 8, charger, kabel data, headset, quick guide, dan SIM injector.

Baca juga artikel terkait NOKIA atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Reporter: Ibnu Azis
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis