Menuju konten utama
Liga Italia

Napoli Angkat Bicara Terkait Rumor Kembalinya Cavani

Edinson Cavani dan Arturo Vidal dikabarkan sedang didekati Napoli.

Napoli Angkat Bicara Terkait Rumor Kembalinya Cavani
Selebrasi gol kedua Edinson Cavani pada pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 antara Timnas Uruguay vs Timnas Portugal di Fisht Stadium, Sochi, Rusia, Minggu (01/07/2018). AP Photo/Andre Penner

tirto.id - Berjejalnya penyerang bintang di Paris Saint Germain (PSG) semakin membuat masa depan Edinson Cavani dipertanyakan. Bahkan, ada kabar yang menyebutkan bahwa bomber tim nasional Uruguay itu bakal kembali ke mantan klubnya, yakni Napoli. Terkait hal ini, otoritas klub papan atas Liga Italia Serie A tersebut angkat bicara.

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, membantah rumor tersebut. Ia menegaskan bahwa Partenopei tidak akan membawa pulang Cavani ke Kota Naples. Menurut De Laurentiis, persoalan ini menjadi besar hanya karena permainan media.

“Cavani? Kami tidak bakal dan tidak ingin membawanya kembali. Saya sama sekali tidak menghubungi agennya,” tegas De Laurentiis seperti dikutip dari Goal.

“Media massa memang harus menjual produk mereka. Tanpa berita utama semacam itu, mereka merasa berada di dalam krisis, dan mereka akan sulit untuk bertahan,” imbuh pria berusia 69 tahun ini.

Cavani memang pernah menjadi bomber andalan Napoli pada musim 2010 hingga 2013. Selama rentang waktu tersebut, eks striker Palermo ini menyumbangkan 78 gol dari 118 penampilan di Serie A bersama Partenopei, itu belum termasuk di ajang lainnya.

Situasi Cavani di PSG kerap dispekulasikan karena banyaknya striker kelas dunia di klub raksasa Ligue1 Perancis tersebut, terutama pemain termahal asal Brasil, Neymar, dan winger muda yang baru saja berperan besar membawa Perancis meraih gelar juara Piala Dunia 2018, Kylian Mbappe.

Selain soal Cavani, De Laurentiis juga menyangkal kabar transfer lainnya, yakni tentang Arturo Vidal yang disebut-sebut diincar Napoli. Gelandang Chile yang pernah memperkuat Juventus itu dikabarkan siap hengkang dari Bayern Munchen.

“Kabar Napoli ingin mendapatkan Vidal adalah palsu. Memang, saya sempat mencermatinya beberapa tahun lalu, namun sekarang berbeda, kini kami menghendaki pemain yang lebih segar dan mampu terus berlari,” tandas De Laurentiis.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Iswara N Raditya