Menuju konten utama

Mitsubishi Xpander Dibanderol Mulai Harga Rp189 Juta

Mitsubishi Xpander resmi diluncurkan di GIIAS 2017. Harga MPV ini dari Rp189 juta sampai Rp245 juta, tergantung tipe.

Mitsubishi Xpander Dibanderol Mulai Harga Rp189 Juta
Mitsubishi Expander. FOTO/Mitsubishi

tirto.id - Mitsubishi Motors Corporation (MMC) secara resmi telah meluncurkan varian kendaraan roda empat terbaru mereka yang diberi nama All-New Xpander. Pada peluncurannya hari ini (10/8) di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 yang berlokasi di ICE BSD City, Tangerang Selatan, Mitsubishi telah mengumumkan harga resmi All-New Xpander.

Seperti diungkapkan Group Head of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia, Imam Choeru Cahya, Mitsubishi telah menyiapkan 5 tipe dari All-News Xpander untuk ditawarkan dengan harga yang bervariasi.

Adapun untuk kelima varian tersebut ialah All-New Xpander tipe GLX yang dijual pada harga Rp189.050.000,00, tipe GLS pada harga Rp208.550.000,00, tipe Exceed pada harga Rp214.550.000,00 (MT) dan Rp224.950.000,00 (AT), tipe Sport di harga Rp237.150.000,00, dan tipe Ultimate di harga Rp245.350.000,00.

“Beda antara masing-masing tipe tersebut banyak ya. Untuk yang tipe Ultimate dan Sport misalnya, menggunakan ban 16 inchi. Lalu dari segi interior seperti jok, dan eksteriornya juga ada perbedaan,” kata Imam saat dijumpai seusai konferensi pers peluncuran All-New Xpander, Kamis (10/8) sore.

Lebih lanjut, Imam turut mengungkapkan bahwa pemesanan All-New Xpander baru dapat dilakukan per hari ini. Oleh karena itu, Imam mengaku akan melakukan wait and see untuk melihat besaran permintaan masyarakat terhadap produk teranyar dari Mitsubishi.

“Memang beberapa dealer sudah mengumpulkan database para potential buyers yang jumlahnya mencapai lebih dari 16.000. Karena waktu itu, sebelumnya kita memang tidak mengumumkan varian, harga, maupun warna. Makanya sekarang kita mau lihat dari potential buyers itu dulu,” jelas Imam kepada Tirto.

Kendati demikian, pada tahap awal ini Mitsubishi telah menargetkan penjualan Xpander bisa mencapai 3.000 sampai 4.000 unit per bulannya.

Adapun Imam tidak menampik apabila All-New Xpander ini merupakan upaya Mitsubishi untuk masuk ke dalam segmen small multi purpose vehicle (MPV). “Ini adalah perpaduan antara SUV (Sport Utility Vehicle) dan MPV. Kami desain kenyamanannya seperti MPV, namun ketangguhannya seperti SUV. Ini sedikit berbeda, oleh karena itu disebutnya next generation MPV,” ungkap Imam.

Menurut rencana, sebanyak 80 persen All-New Xpander akan dipasarkan di dalam negeri, sementara 20 persennya untuk diekspor. “Di antaranya ke Filipina, Thailand, Vietnam. Negara-negara yang karakteristiknya masih sama dengan Indonesia,” ucap Imam.

Dalam acara peluncurannya, Corporate General Manager of Design Office MMC, Tsunehiro Kunimoto, mengungkapkan bahwa All-New Xpander didesain berdasarkan aspirasi dari masyarakat Indonesia. Tsunehiro mengaku telah melakukan survei secara langsung kepada para konsumen, untuk mencari tahu mobil seperti apa yang diinginkan orang Indonesia.

Kepada Tirto, Imam pun membenarkan pernyataan Kunimoto tersebut. Menurut Imam, dalam All-New Xpander memang terdapat sejumlah fasilitas yang telah disiapkan sebagai jawaban dari aspirasi masyarakat Indonesia tersebut.

“Selain ruangnya yang spacious, tempat untuk menaruh minum pun ada lebih banyak. Selain itu, ada juga tempat untuk charging di setiap deret. Ini disesuaikan dengan kebiasaan orang Indonesia yang tidak bisa jauh dari gadget,” ucap Imam.

Baca juga artikel terkait GIIAS 2017 atau tulisan lainnya dari Damianus Andreas

tirto.id - Otomotif
Reporter: Damianus Andreas
Penulis: Damianus Andreas
Editor: Agung DH