tirto.id - Duel Miedz Legnica vs Lechia Gdansk yang digelar pada Selasa (18/12/2018) di Stadion im. Orla Bialego berakhir imbang tanpa gol. Pemain tim nasional (timnas) Indonesia, Egy Maulana Vikri tidak masuk dalam daftar 18 pemain yang dibawa oleh pelatih Piotr Stokowiec.
Lechia Gdansk yang menurunkan formasi 4-2-3-1 dalam laga tandang ke markas Miedz Legnica hanya mendapatkan satu angka pada pekan ke-19 Liga Polandia. Hasil ini membuat mereka didekati oleh Legia Warsawa di klasemen.
Sampai pekan 19, Lechia memang masih berada di puncak klasemen Liga Polandia dengan total 39 angka. Namun, mereka kini hanya berbeda tiga angka dari Legia yang pada Minggu (16/12) menang dua gol tanpa balas kontra Piast Gliwice.
Dalam laga kontra Miedz Legnica yang merupakan tim papan tengah, Lechia mengandalkan Flavio Paixao sebagai ujung tombak. Pemain Portugal itu ditemani oleh tiga gelandang serang, Rafal Wolski, Tomasz Makowski, dan Luka Haraslin.
Setelah babak pertama berakhir tanpa gol, Stokowiec berupaya menghidupkan tim. Ia memasukkan Artur Sobiech ketika laga berjalan 60 menit. Namun, kehadiran pemain yang sudah mencetak tiga gol di Liga Polandia itu tidak berpengaruh untuk hasil akhir laga.
Perubahan lain juga dilakukan dengan hadirnya Jakub Arak, kemudian Karol Fila sehingga tiga gelandang serang dalam starting XI sepenuhnya diganti. Namun, Lechia mengulang hasil seperti ketika ditahan Legia Warsawa pada Senin (10/12).
Lechia tampil dominan dalam laga ini dengan melepaskan total 17 tembakan berbanding 9 milik tuan rumah. Mereka mampu mengirim 5 tembakan sasaran, berbanding 3 milik Miedz Legnica. Namun, faktanya hanya satu angka yang bisa diambil.
Egy Maulana Vikri sama sekali tidak ada dalam skuat Lechia Gdansk. Selama ini, ia memang belum pernah diturunkan di tim utama. Asisten pelatih Lechia, Lukasz Smolarow, memilih pendekatan yang hati-hati untuk sang pemain muda.
"Selama ini dia masih dalam proses penyesuaian.Dia berada di bawah pengawasan staf pelatih dan pelatih fisik demi mampu menghadapi pertandingan sekelas Liga Polandia.
Dia masuk dalam daftar 18 pemain (skuat utama) untuk beberapa pertandingan dan itu berarti dia selangkah lebih dekat," kata Smolarow pada Sabtu (15/12) dikutip Sportowefakty.
Editor: Fitra Firdaus