tirto.id - MPASI merupakan singkatan dari makanan pendamping ASI. MPASI sendiri merujuk pada pengertian mengenai makanan yang dapat dengan mudah dikonsumsi serta dicerna oleh bayi.
Beberapa ahli menyarankan bahwa MPASI yang diberikan kepada bayi mesti menyediakan nutrisi tambahan, guna memenuhi kebutuhan gizi pada bayi yang sedang bertumbuh.
Meskipun ASI merupakan makanan terbaik bagi bayi, namun bayi membutuhkan lebih banyak vitamin, mineral, protein serta karbohidrat. Kebutuhan tersebut tidak bisa hanya disediakan oleh ASI semata, sehingga membutuhkan makanan pendamping.
Hal tersebut dikarenakan, pada usia enam bulan pertama kebutuhan bayi terhadap ASI menjadi cukup untuk memenuhi kebutuhannya terhadap nutrisi. Akan tetapi setelah bayi berusia enam bulan ke atas, ia akan membutuhkan makanan pendamping karena ASI dinilai sudah tidak lagi mencukupi kebutuhan energi dan nutrisi yang dibutuhkan oleh bayi.
Makanan pendamping ASI dapat mulai diberikan ketika anak berada pada periode penyapihan. Periode tersebut berlangsung mulai dari usia enam bulan sampai dua tahun.
Namun bukan berarti, bayi yang telah diberikan MPASI mesti berhenti diberikan ASI. Hal tersebut dikarenakan tahun pertama MPASI hanya menjadi sarana untuk melengkapi konsumsi ASI pada bayi.
MPASI juga dapat melatih kebiasaan bayi untuk tidak terlalu bergantung pada kebutuhan ASI. Apalagi seiring dengan bertambahnya usia, bayi akan membutuhkan kemampuan untuk mengunyah dan menelan makanan.
Salah satu jenis MPASI yang dapat dikonsumsi oleh bayi enam bulan adalah Bubur Kakap Tempe. Resep ini dapat menjadi MPASI yang baik bagi konsumsi bayi. Hal tersebut dikarenakan ikan kakap memiliki kandungan protein yang tinggi. Adapun cara pembuatannya dapat menyimak paparan berikut ini.
Cara Membuat MPASI Bubur Kakap Tempe
Dilansir dari buku “Mommyclopedia 78 Resep MPASI”, Dr. Meta Hanindita memaparkan beberapa resep MPASI salah satunya yakni resep Bubur Kakap Tempe yang dapat dikonsumsi oleh bayi. Menurut keterangannya, resep ini dapat digunakan untuk tiga porsi MPASI. Adapun resep tersebut adalah:
Bahan yang Dibutuhkan
No | Bahan-Bahan | Takaran |
1 | Nasi | 60 gram |
2 | Ikan Kakap (cincang halus) | 45 gram |
3 | Tempe | 15 gram |
4 | Tomat (potong kecil-kecil) | 15 ml |
5 | Kaldu Ikan | 250 ml |
6 | Minyak Kedelai | 7,5 ml |
7 | Garam | secukupnya (untuk anak di atas satu tahun) |
Cara Pembuatan
No | Tahapan |
1 | Ikan kakap yang telah dicincang halus, dilumuri bumbu halus, kemudian diamkan selama 15 menit. |
2 | Setelah itu, rebus semua bahan yang telah didiamkan dengan kaldu ikan. Rebus hingga matang dan tekstur berubah menjadi lunak. |
3 | Terakhir, tambahkan nasi lalu saring sesuai dengan tekstur yang diinginkan |
Kandungan Per Porsi
No | Kandungan | Besaran |
1 | Energi | 90 kkal |
2 | Karbohidrat | 6,3 gram |
3 | Lemak | 3,6 gram |
4 | Protein | 8 gram |
5 | Zat Besi | 0,4 mg |
6 | Seng | 0,3 mg |
Penulis: Mohamad Ichsanudin Adnan
Editor: Nur Hidayah Perwitasari