Menuju konten utama

Menparekraf akan Panggil Promotor Imbas Batalnya Konser BMTH

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, akan memanggil promotor konser BMTH atas pembatalan konser di Ancol Beach City, Jakarta.

Menparekraf akan Panggil Promotor Imbas Batalnya Konser BMTH
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait peta jalan sektor pariwisata Indonesia menuju dekarbonisasi di sela KTT AIS Forum 2023 di Nusa Dua, Badung, Bali, Selasa (10/10/2023). ANTARA FOTO/Media Center KTT AIS Forum 2023/Aditya Pradana Putra/nym.

tirto.id - Bring Me The Horizon (BMTH) membatalkan konser di Ancol Beach City, Jakarta Utara, akibat ketidakamanan panggung. Imbas pembatalan itu, band asal Inggris tersebut tidak melanjutkan konser hari kedua yang seharusnya dihelat pada Sabtu (11/11/2023) lalu.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno akan memanggil promotor terkait untuk dimintai keterangan atas batalnya konser tersebut. Ancol Beach City yang jadi tempat manggung BMTH ini merupakan sebuah venue percontohan dan penyelenggaraan konser tersebut berbasis digital atau online.

"Ya ini kita telah memanggil promotor karena Ancol Beach City ini adalah venue percontohan untuk perizinan penyelenggaraan konser dan event berbasis online, berbasis digital. Jadi apa yang terjadi, apakah betul aspek keselamatan yang menjadi pertimbangan, ini kita sedang dalami, kita akan pastikan siapapun yang merasa dirugikan itu promotornya juga bertanggung jawab," ungkap Sandi di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (13/11/2023).

Sementara itu, Sandi juga mendorong adanya sertifikasi promotor event atau acara baik itu secara nasional maupun internasional. Hal ini agar masyarakat dapat mengetahui apakah promotor event tersebut mempunyai kinerja yang baik atau tidak.

"Segera memanggil dan memitigasi dan kita akan mencari cara bagaimana mensertifikasi para event organizer ini agar masyarakat juga lebih terinformasi siapa yang memiliki kinerja baik, dan ini akan kita publikasikan. Sertifikasi ini mudah-mudahan bisa sejalan dengan rencana perizinan pembiayaan dan kegiatan atau event berbasis digital. Jadi itu yang akan kita lakukan," ujar Sandi.

"Bukan hanya yang BMTH, yang Bandung, tapi IL Divo yang terlambat sampai hampir larut malam. Ini juga akan kita perhatikan dan akan kita berikan pengarahan," lanjut Sandi.

Sebagai informasi, BMTH menggelar konser di Jakarta pada 10-11 November 2023. Konser BMTH di Jakarta akan berlangsung di Beach City International Stadium Ancol.

Konser BMTH Jakarta bertajuk "Transcend Thy Sels: Church of Genxsis." Acara ini bagian dari rangkaian tur BMTH di dua negara Asia Tenggara, yaitu Jakarta (Indonesia) dan Bangkok (Thailand).

Semula konser BMTH hanya akan dilangsungkan 10 November 2023. Namun, pertunjukkan diperpanjang oleh pihak promotor yang menambah satu hari konser pada 11 November 2023.

Penambahan waktu pertunjukkan ini sebagai imbas habisnya penjualan tiket hari pertama. Adapun tiket konser BMTH diketahui ludes dalam beberapa jam sejak dibuka pada 15 Agustus 2023 pukul 16.00 WIB.

Konser BMTH di Jakarta akan menampilkan personel formasi lengkap. Kelima personel yang tampil adalah Oliver Sykes (vokalis), Lee Malia (gitaris), Matt Kean (bassis), Matt Nicholls (drummer), dan Jordan Fish (kibordis).

Grup band BMTH dibentuk pada 2004 lalu di Sheffield, Inggris. Debut mereka dihadirkan melalui album Count Your Blessing yang rilis 2006. BMTH berada di bawah label RCA Record, dan khusus pasar Amerika Serikat bersama label Columbia Records.

Baca juga artikel terkait KONSER BMTH atau tulisan lainnya dari Hanif Reyhan Ghifari

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Hanif Reyhan Ghifari
Penulis: Hanif Reyhan Ghifari
Editor: Anggun P Situmorang