tirto.id - Cisco Webex Meeting merupakan salah satu aplikasi panggilan video seperti Zoom, Google Meet, hingga Skype.
Aplikasi-aplikasi tersebut sangat populer saat ini untuk menunjang bekerja dari rumah selama pandemi orona COVID-19.
Melansir The Verge, Webex merupakan took konferensi video yang telah eksis sejak periode 90-an. Pada 2007 silam, Webex diakuisisi oleh Cisco, konglomerat teknologi multinasional AS.
Meski dikenal sebagai aplikasi bisnis dan berlanjut untuk melayani perusahaan-perusahaan, Webex juga menawarkan layanan freemium yang dapat diakses gratis.
Menggunakan aplikasi freemium tersebut, para pengguna telah dapat berkomunikasi hingga 100 partisipan dengan durasi maksimal 40 menit.
Melansir Cisco, Webex menggunakan sistem end-to-end encryption untuk menunjang keamanan para pengguna.
Dengan menggunakan sistem tersebut, terdapat pembatasan pada berbagai aktivitas seperti bergabung pada konferensi video tanpa izin host, rekaman berbasis jaringan (NBR), menyimpan data sesi, transkrip, catatan rapat, dan lain-lain.
Berikut adalah fitur dan manfaat yang dapat Anda gunakan saat menggunakan aplikasi Cisco Webex Meeting:
- Kemudahan bergabung dengan rapat, hingga acara apapun
- Dapat menggunakan perintah suara hands-free dengan Google Assistant dan Google Home Hub
- Dapat bergabung langsung dari kalender atau widget yang dapat disesuaikan
- Dapat melakukan penjadwalan rapat atau pemutaran rekaman langsung dari aplikasi
- Dapat mengatur tata letak video sesuai dengan preferensi masing-masing
- Dapat membagikan layar kepada orang-orang saat panggilan video
Selain itu, Webex juga memiliki deteksi kebisingan dan saran bisu yang dapat digunakan untuk melakukan panggilan video dengan lebih sedikit gangguan.
Beberapa produk dari Cisco Webex Meeting antara lain adalah konferensi video, kolaborasi tim yang membantu koordinasi pekerjaan lebih baik, dan manajemen acara secara online untuk mengadakan webinar yang interaktif dan menyenangkan.
Ada pula produk lain seperti cloud calling yang mempermudah pengguna menerima telepon di semua perangkat, online training management, dan remote support management.
Aplikasi Cisco Webex Meeting mendapatkan penilaian sejumlah 4,2 bintang dari 5 di Google Play Store yang tersedia untuk perangkat Android.
Untuk mengunduh aplikasi tersebut, Anda diharuskan memiliki perangkat Android di atas versi 5.0, atau dual-core CPU pada komputer Anda.
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Yandri Daniel Damaledo