Menuju konten utama
Piala Dunia 2018

Manuel da Costa: Berdarah Portugal, Lahir di Perancis, Bela Maroko

Bek Maroko berdarah Portugal, Manuel da Costa, bangga perkuat Maroko di Piala Dunia 2018 Rusia.

Manuel da Costa: Berdarah Portugal, Lahir di Perancis, Bela Maroko
Manuel da Costa, Bek Timnas Maroko berdarah Portugal. FOTO/wikipedia

tirto.id - Manuel da Costa punya darah Portugal dan lahir di Perancis. Namun, mantan bek West Ham United ini justru menjadi bagian dari skuat Timnas Maroko di Piala Dunia 2018 Rusia. Dan, da Costa bangga dengan hal itu.

Pada Rabu (20/6/2018), Maroko akan menghadapi Portugal. Da Costa cukup antusias menyambut laga itu.

"Berpartisipasi dalam Piala Dunia adalah sesuatu yang besar bagi saya, karena saya mewakili negara saya dan asal saya," ucapnya.

"Ini adalah kehormatan besar untuk mengenakan jersey Maroko, karena ketika Anda berpartisipasi dalam turnamen ini, Anda menampilkan negara dan budaya Anda kepada dunia," lanjutnya kepada fifa.com.

Da Costa menambahkan, "Pertamakali saya ditawari bermain untuk Maroko oleh[asisten pelatih] Mustapha Hadji. Setelah diskusi panjang dengan dia dan kemudian pelatih Badou Ezzaki, saya yakin akan rencana dan tujuan Maroko, dan sejak itu telah mendapat kehormatan mewakili negara. "

Pemain yang pernah bermain untuk Portugal U20 bersama Ricardo Quaresma dan Cristiano Ronaldo ini menyebut Portugal sebagai tim yang hebat, namun ia tak ingin hanya fokus terhadap Cristiano Ronaldo.

"Mereka salah satu yang terbaik di dunia, tetapi kami tidak akan fokus hanya pada Ronaldo. Kami tahu ia hebat dan dikelilingi oleh pemain yang bagus. Yang lebih penting bagi kami, bagaimanapun, adalah fokus, tepat dan memiliki solidaritas penuh," tandas Da Costa.

Berhadapan dengan Portugal, Maroko akan melakoni laga hidup mati pasca-kekalahan dari Iran di laga pertama. Da Costa dan kawan-kawan harus mampu meraih poin penuh dan apabila kalah, mungkin mereka akan pulang lebih awal. Apalagi lawan terakhir mereka adalah tim kuat Spanyol.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Iswara N Raditya