tirto.id - Pasukan Setan Merah, julukan Manchester United (MU) akan menghadapi tantangan besar melawan Liverpool, pada lanjutan pertandingan pekan kedelapan Liga Inggris, Sabtu (14/10/2017).
Pelatih MU Jose Mourinho mengatakan Liverpool merupakan tim bagus dengan pemain yang sangat bagus.
“Kami bermain melawan tim yang bagus dengan pemain yang sangat bagus. Penampilannya tidak penting, momennya tidak penting.” ujar Mourinho, Kamis (12/10/2017) seperti dikutip Reuters.
Ia juga mengatakan bahwa pertandingan besok Sabtu memiliki peran yang penting bagi tim. “Pertandingan seperti ini, setiap saat memainkan peran,” lanjutnya.
Saat ini MU menempati posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 19 poin dari tujuh laga. Setan Merah terpaut selisih gol dari pemuncak klasemen sementara yang juga rekan sekotanya, Manchester City. Keduanya memiliki poin yang sama, yakni 19.
Laga kontra Liverpool menjadi tantangan berat bagi Mourinho lantaran timnya tampil stabil dengan mengemas sembilan gol tanpa kebobolan dalam tiga laga terakhir menghadapi Crystal Palace, Southampton dan Everton.
Meski begitu, diperkirakan para pemain MU dan Liverpool akan mengalami kelelahan saat berlaga karena baru kembali seusai memperkuat negara mereka masing-masing dalam kualifikasi Piala Dunia 2018.
Dilansir Sky Sports, para pemain telah menempuh jarak hingga 139.000 mil untuk membela timnas masing-masing kemudian terbang kembali ke Anfield untuk melakoni laga Sabtu besok.
Sementara itu, penampilan The Reds, julukan Liverpool juga kurang mengesankan akibat krisis di lini pertahanan pasukan arahan Juergen Klopp tersebut. Oleh karena itu, mereka kini terpaut tujuh angka dari lawannya, MU.
Hal lain yang berpengaruh bagi Liverpool adalah torehan buruk yaitu laga tanpa kemenangan atas MU dalam enam pertemuan terakhir Liga Inggris. Meski demikian, Mourinho mengaku catatan sejarah tidak akan mempengaruhi jalannya laga.
Laga Sabtu besok, MU tidak akan diperkuat gelandang Marouane Fellaini yang masih cedera lutut saat membela Belgia melawan Bosnia. Hal yang sama juga menimpa Paul Pogba.
Masalah pemain cedera juga dialami oleh tuan rumah, Liverpool yang tidak akan diperkuat striker andalannya, Sadio Mane. Penyerang 25 tahun itu absen enam pekan karena cedera hamstring.
Penulis: Nicholas Ryan
Editor: Yuliana Ratnasari