Menuju konten utama
Liga Inggris 2019

Man United vs Chelsea: Jadwal, Prediksi, Skor H2H, Live Streaming

Tidak ada yang lebih diunggulkan dalam prediksi Manchester United vs Chelsea di Liga Inggris. Laga pada Minggu (28/4/2019) dapat dipantau melalui siaran langsung RCTI, dan live streaming Okezone serta beIn Sports 1.

Man United vs Chelsea: Jadwal, Prediksi, Skor H2H, Live Streaming
Pesepak bola Eden Hazard dari Chelsea merayakan gol di stadion Stamford Bridge di London. AP Photo / Matt Dunham

tirto.id - Laga pekan ke-36 Premier League antara Manchester United vs Chelsea akan digelar di Stadion Old Trafford pada Minggu (28/4/2019) pukul 22.30 WIB. Pertandingan yang akan tayang dalam siaran langsung RCTI ini dapat disimak melalui live streaming Okezone dan beIN Sports 1.

Manchester United hingga pekan ke-35 Liga Inggris menghuni posisi ke-6 klasemen sementara. Mereka meraih 64 poin, hasil dari 19 kemenangan, 7 seri, dan 9 kekalahan. Sementara itu Chelsea ada di peringkat ke-4, hanya terpaut tiga angka dari United. Oleh karenanya, laga bakal krusial.

Jika United bisa menumbangkan Chelsea, mengingat kompetisi bagi mereka tersisa dua laga lagi, persaingan ke zona Liga Champions bakal semakin sengit. Sebaliknya, jika The Blues yang menaklukkan kubu Old Trafford, maka pasukan Maurizio Sarri tersebut ibarat menjatuhkan satu lawan dalam perebutan tiket Liga Champions.

Bicara rekor mencetak gol, Manchester United sudah membobol gawang lawan 63 kali, dan 13 di antaranya dikemas oleh gelandang mereka, Paul Pogba. Di sisi lain, rekor kebobolan Iblis Merah adalah 50 kali. Khusus di Old Trafford, pasukan Ole Gunnar Solskjaer sudah terkoyak 22 kali.

Sementara itu dalam lawatannya ke Stadion Old Trafford ini, Chelsea berbekal performa 3 kemenangan, 1 kali hasil imbang, dan 1 kali menelan kekalahan dalam lima laga terakhir di semua kompetisi. Namun, kekalahan klub London itu terjadi di Liga Inggris, ketika mereka bertandang ke markas Liverpool, Anfield dengan skor 2-0.

Eden Hazard menjadi pemain paling vital bagi Chelsea. Dia tidak hanya mencetak 13 gol hingga pekan ke-35, tetapi juga sudah mengemas 11 assist. Catatannya adalah yang terbaik di skuat Sarri.

Menjelang laga ini Chelsea kehilangan Antonio Rudiger dan Callum Hudson Odoi. Sebaliknya, United tampak bisa menurunkan skuat terbaik mereka, meskipun tengah terpuruk. Dalam enam laga terakhir, Iblis Merah hanya menang sekali dan sisanya, lima laga berakhir kekalahan.

Rekor Head to Head

Dalam lima pertemuan terakhir di semua kompetisi, Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dua kali, dan bermain imbang sekali. Namun, sepanjang musim ini, The Blues belum bisa menumbangkan United. Dalam putaran pertama Liga Inggris di Stamford Bridge, kedua tim bermain imbang 2-2, sedangkan dalam laga Piala FA, klub London kalah 0-2.

19/02/19: Chelsea vs Manchester United 0-2

20/10/18: Chelsea vs Manchester United 2-2

19/05/18: Chelsea vs Manchester United 1-0

25/02/18: Manchester United vs Chelsea 2-1

05/11/17: Chelsea vs Manchester United 1-0

Live Streaming Man United vs Chelsea

Live streaming laga Manchester United vs Chelsea pada Minggu (28/4/2019) pukul 22.30 WIB bisa dinikmati di saluran beIN Sports 1. Khusus pelanggan Telkomsel, operator seluler ini menghadirkan aplikasi video digital MAXstream dan beragam paket berlangganan menarik VideoMAX untuk menikmati laga Liga Inggris itu via live streaming di smartphone.

Selain dapat memantau Derbi Manchester dari live streaming beIN Sports 1, penonton dapat menyimak pertarungan sengit ini melalui Okezone dan siaran langsung RCTI ada hari dan jam yang sama.

LIVE STREAMING MANCHESTER UNITED VS CHELSEA

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ibnu Azis
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH