Menuju konten utama

Malam Tahun Baru 2020, Kapolri Imbau Anggota Fokus Pusat Keramaian

Polisi bersama TNI mengamankan malam tahun baru 2020 dengan fokus pada pusat keramaian.

Malam Tahun Baru 2020, Kapolri Imbau Anggota Fokus Pusat Keramaian
Pedagang menyelesaikan pembuatan terompet di kawasan Glodok, Jakarta, Senin (30/12/2019). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/wsj.

tirto.id - Kapolri Jenderal Idham Azis memimpin kesiapan pengamanan Tahun Baru 2020 serta evaluasi Natal 2019 melalui video conference di ruang Pusdalsis Bareskrim Polri, Senin (30/12/2019).

"Jajaran Kepala Satuan Wilayah [Kasatwil] untuk memimpin langsung pengamanan malam Tahun Baru, terutama pada pusat keramaian," ucap Idham.

Ia juga mengimbau anggotanya bekerja sama dengan pihak TNI, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Forkopimda dan unsur lainnya dalam pengamanan malam Tahun Baru, sehingga dapat berjalan kondusif.

Selain itu, Polri menggelar Operasi Lilin dalam Natal dan Tahun Baru kali ini pada 23 Desember 2019 hingga 1 Januari 2020, dengan mengerahkan 100 ribu personel.

Sementara itu, malam perayaan Tahun Baru 2020 di Ibu Kota Jakarta akan dimeriahkan dengan acara Car Free Night yang akan diadakan di ruas Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat.

Kendaraan bermotor dilarang melintas pada Rabu 31 Desember 2019 nanti sehingga kepolisian telah menyiapkan rekayasa lalu lintas.

"Mulai pukul 17.00 [jalanan] sudah kami tutup, ada beberapa [rute] yang dialihkan. Setiap pertigaan sudah disiapkan personel Satlantas dan Sabhara," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (27/12/2019).

Selain Car Free Night di kawasan Sudirman-Thamrin, polisi juga akan berjaga di kawasan Taman Mini Indonesia Indah dan kawasan Ancol. Dua tempat itu rutin menjadi pusat keramaian masyarakat saat malam perayaan Tahun Baru.

Kata Yusri, sekira 10 ribu personel gabungan akan dikerahkan mengamankan malam perayaan. "Bersama TNI juga beberapa ormas yang siap membantu kami [dalam penjagaan] pergantian malam Tahun Baru," kata Yusri.

Baca juga artikel terkait TAHUN BARU 2020 atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Hukum
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Zakki Amali