Menuju konten utama
Premier League

Live Streaming Wolves vs Chelsea: Jadwal Liga Inggris Malam Ini

Live streaming Wolves vs Chelsea di Mola TV malam ini bisa diakses mulai pukul 21.00 WIB. Berikut prediksi pertandingan dan skor H2H kedua tim.

Live Streaming Wolves vs Chelsea: Jadwal Liga Inggris Malam Ini
Pemain Chelsea Thiago Silva melakukan selebrasi bersama Kai Havertz dan Cesar Azpilicueta usai mencetak gol pertama ke gawang Tottenham Hostpur pada Liga Premier dan memenangkan pertandingan dengan skor 3-0 di Tottenham Hotspur Stadium, London, Inggris, Minggu (19/9/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Tony Obrien/FOC/djo

tirto.id - Live streaming Wolves vs Chelsea dalam lanjutan jadwal Liga Inggris (EPL) 2021/2022 pekan 18 tayang via Mola TV, Minggu (19/12/2021), pukul 21.00 WIB malam ini. Prediksi Chelsea vs Wolves di Stadion Molineux berlangsung ketat jika menilik catatan head to head.

Skuad Bruno Lage akan menjamu Chelsea berbekal kemenangan 1-0 atas Brighton pekan lalu. Hasil itu menempatkan Wolves di peringkat 8 klasemen Liga Inggris dengan 24 poin. Hwang Hee Chan dan tim berpeluang naik satu peringkat jika bisa memenangkan laga ini.

Di kubu oposisi, Chelsea tengah berupaya meningkatkan performa selepas hanya mengumpulkan 2 kemenangan dalam 5 laga terakhir di Liga Inggris. Hasil itu membuat Chelsea tergusur dari puncak klasemen dan kini menempati peringkat 3 dengan 37 poin. Anak asuh Thomas Tuchel kini terpaut 3 poin dari Liverpool di pos runner-up, selain juga defisit 4 poin dari Man City di puncak klasemen.

Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Prediksi Wolves vs Chelsea Live TV

Terkait tren minor dalam beberapa pertandingan aktual, Tuchel mengakui bahwa skuadnya sudah tampil dengan baik.

"Kami berada di tempat di mana Anda tidak ingin berada. Kami memiliki penampilan yang baik – kadang-kadang sangat bagus – tetapi kami tidak memiliki hasil yang sejalan," ungkap eks pelatih PSG itu dalam konferensi pers jelang laga.

The Blues punya kans untuk memperbaiki keadaan dengan berbekal catatan tandang. Dari total 8 laga di luar Stamford Bridge musim ini, Chelsea tampil cukup memuaskan dengan 6 kemenangan, 1 seri dan hanya sekali kalah. Sebaliknya, Wolves justru baru menang 3 kali, sekali seri dan menelan 4 kekalahan saat bermain di markas sendiri.

Dengan kondisi itu, juru taktik Wolves merasa tertantang untuk meladeni kekuatan tamunya malam ini. Terlebih, kubu Wolves juga ingin mempertahankan momentum kemenangan yang baru saja diraih.

"Mereka [Chelsea] bisa bermain 3-4-3, 3-5-2 dan mereka tahu cara bermain dengan dua cara. Akan tetapi, bagi kami ini adalah tantangan. Itu sebabnya, ketika saya mendapat undangan dari Wolves, saya tidak berpikir dua kali. Ini adalah hal yang Anda inginkan, Anda ingin bersaing, ini adalah tim ingin kami lawan. Setiap saat adalah tantangan besar," terang Bruno Lage.

Head to Head Wolves vs Chelsea

Chelsea dan Wolves telah bersaing ketat dalam beberapa musim terakhir. Merujuk catatan 5 jumpa terbaru, The Blues unggul 2 kali, Wolves sekali menang, sementara 2 sisanya berujung imbang.

Musim lalu, Wolves mencuri 4 poin saat bertemu Chelsea di Liga Inggris. Pada putaran pertama, Raul Jimenez dan tim menang 2-1 di Montreux. Sementara dalam putaran akhir yang berlangsung awal Januari 2021, Wolves menahan Chelsea 0-0 di Stamford Bridge.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Wolves vs Chelsea

  • 28/01/21: Chelsea vs Wolves 0-0
  • 16/12/20: Wolves vs Chelsea 2-1
  • 26/07/20: Chelsea vs Wolves 2-0
  • 14/09/19: Wolves vs Chelsea 2-5
  • 10/03/19: Chelsea vs Wolves 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Wolves

  • 16/12/21: Brighton vs Wolves 0-1
  • 11/12/21: Man City vs Wolves 1-0
  • 04/12/21: Wolves vs Liverpool 0-1
  • 02/12/21: Wolves vs Burnley 0-0
  • 27/11/21: Norwich City vs Wolves 0-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Chelsea

17/12/21: Chelsea vs Everton 1-1

11/12/21: Chelsea vs Leeds United 3-2

09/12/21: Zenit vs Chelsea 3-3

04/12/21: West Ham vs Chelsea 3-2

02/12/21: Watford vs Chelsea 1-2

Prediksi Susunan Pemain

Wolves kehilangan 5 skuad akibat cedera, di antaranya: Rayan Aït-Nouri, Pedro Neto, Jonny, dan Hwang Hee-Chan serta Yerson Mosquera. Hwang dan Rayan cedera pada tengah pekan ini saat Wolves menang atas Brighton.

Sementara itu, Fabio Silva dinyatakan positif COVID-19. Penyerang asal Portugal itu bisa saja membela Wolves jika hasil tes terbaru menunjukkan hasil negatif. Terlepas dari itu, kubu Bruno Lage juga dapat suntikan amunisi sekembalinya Raul Jimenez yang bebas dari hukuman kartu.

The Blues, di pihak lain, sedang kewalahan dengan kasus COVID-19 yang menyerang skuad. Romelu Lukaku, Ben Chilwell, Timo Werner, dan Callum Hudson-Odoi semuanya dinyatakan positif. Namun, Kai Havertz yang sempat positif COVID-19 telah dites ulang dengan negatif.

Kabar baiknya, Mateo Kovacic telah kembali berlatih dan kemungkinan besar ikut masuk dalam daftar skuad. Sebelum ini, gelandang asal Kroasia itu sudah absen sejak Oktober 2021 karena cedera dan kasus COVID-19.

Berikut prediksi line-up awal Wolves vs Chelsea:

  • Wolves (3-4-3): Jose Sa; Max Kilman, Conor Coady, Romain Saiss; Nelson Semedo, Ruben Neves, Joao Moutinho, Fernando Marcal; Daniel Podence, Raul Jimenez, Trincao | Pelatih: Bruno Lage.
  • Chelsea (3-4-2-1): Edouard Mendy; Andreas Christensen, Trevoh Chalobah, Antonio Rudiger; Anders Christiansen, Reece James, Ross Barkley, N'Golo Kante, Marcos Alonso; Mason Mount, Hakim Ziyech; Kai Havertz | Pelatih: Thomas Tuchel.

Live Streaming Wolves vs Chelsea - Mola TV

Live streaming Wolves vs Chelsea dalam lanjutan agenda Liga Inggris 2021/2022 pekan 18 dapat disaksikan melalui Mola TV malam ini mulai pukul 21.00 WIB.

Untuk mengakses siaran Liga Inggris di Mola TV penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Entertainment + Single Sport dengan biaya Rp60.000 per bulan, atau Rp576.000 per tahun.

Dengan paket Mola TV, pelanggan dapat menyaksikan pertandingan dari Liga Inggris, Bundesliga, Eredivisie, Primeira Liga, serta kompetisi sepak bola menarik lainnya dari seluruh dunia.

LINK LIVE STREAMING WOLVES VS CHELSEA

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Ibnu Azis