Menuju konten utama
Live Streaming AFF Cup 2021

Live Streaming Vietnam vs Thailand & Jadwal Piala AFF 2021 iNews TV

Live streaming Vietnam vs Thailand dalam jadwal Piala AFF 2021 malam ini (tayang siaran langsung di iNews TV tidak di RCTI), Kamis 23 Desember 19.30 WIB.

Live Streaming Vietnam vs Thailand & Jadwal Piala AFF 2021 iNews TV
Timnas Vietnam merayakan gol saat melawan Timnas Cambodia pada pertandingan piala AFF 2020. FOTO/instagram/affsuzukicup

tirto.id - Live streaming Vietnam vs Thailand sesuai jadwal semifinal AFF Cup 2021 leg pertama bisa dipantau melaui RCTI+ mulai pukul 19.30 WIB, malam ini, Kamis (23/12/2021). Selain itu, laga di Stadion Nasional Singapura juga tayang via siaran langsung iNews TV dan Champions TV 1 serta live streaming di Vidio dan Vision+.

Saat ini Vietnam dan Thailand merupakan Timnas dengan peringkat FIFA tertinggi di Asia Tenggara. The Golden Stars, julukan Vietnam, berstatus juara bertahan turnamen Piala AFF. Adapun The Wa Elephants, jullukan Thailand merupakan kolektor gelar AFF Cup terbanyak dengan 5 Piala. Alhasil, duel dipastikan berlangsung sengit dan ketat.

Vietnam lolos ke semifinal dengan status runner-up Grup B. Golden Star mengoleksi 10 poin, sama dengan milik Indonesia di puncak Grup B dan hanya kalah selisih gol. Skuad Park Hang Seo melesakkan 9 gol dan belum kebobolan sama sekali.

Di pihak oposisi, Thailand lolos sebagai juara Grup A dengan sapu bersih 4 laga fase grup. Skuad besutan Alexandre Polking melesakkan 10 gol dan kebobolan 1 gol. Dengan menilik statistik selama fase grup, kini Gajah Perang mendapat lawan sepadan di semifinal.

Jadwal Piala AFF 2021 Malam Ini: Siaran Langsung Vietnam vs Thailand Tidak Live RCTI

Menjelang bentrok dengan Thailand, Park Hang Seo, pelatih Vietnam, mengungkapkan bahwa Thailand adalah lawan kuat yang mesti diwaspadai. Ia memperkirakan duel akan berjalan ketat, dengan kedua tim saling mencari cara membobol gawang yang sama-sama rapat.

"Thailand selalu menjadi pesaing utama untuk memenangkan Piala Suzuki [AFF], mereka tim yang kuat dengan kualitas tinggi dan sementara kami perlu menemukan solusi untuk mencoba dan mencetak gol melawan mereka, mereka juga harus menemukan cara untuk mencetak gol melawan kami,” ujar juru taktik asal Korea Selatan itu.

Di sisi lain, Alexandre Poling menjanjikan bahwa Thailand akan bermain menyerang, kendati Vietnam telah menunjukkan penguasaan bola yang tinggi selama fase grup. Gaya bermain The War Elephants tidak akan berubah menghadapi lawan yang bisa saja bermain pasif dan mengandalkan serangan balik.

"Kami berharap menguasai bola untuk waktu yang lebih lama dan Vietnam bertahan dengan baik, tetapi kami akan terus memainkan sepak bola menyerang, sambil berhati-hati dalam transisi, karena inilah yang bekerja dengan baik dengan para pemain yang kami miliki,” terang Polking.

Rekor Head to Head (H2H) Vietnam vs Thailand

Pertemuan terbaru Golden Star dengan Gajah Perang terjadi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022. Dalam 2 laga, kedua tim selalu mengakhiri laga dengan skor imbang tanpa gol.

Namun, jika merujuk 5 jumpa terbaru, Thailand sedikit unggul dengan menang 2 kali berbanding Vietnam yang baru sekali menang.

Berikut hasil 5 pertemuan terakhir Vietnam vs Thailand:

19-11-2019: Vietnam vs Thailand 0-0

05-09-2019: Thailand vs Vietnam 0-0

05-06-2019: Thailand vs Vietnam 0-1

13-10-2015: Vietnam vs Thailand 0-3

24-05-2015: Thailand vs Vietnam 1-0

Hasil 5 Laga Terakhir Vietnam

19-12-2021: Vietnam vs Kamboja 4-0

15-12-2021: Indonesia vs Vietnam 0-0

12-12-2021: Vietnam vs Malaysia 3-0

06-12-2021: Laos vs Vietnam 0-2

16-11-2021: Vietnam vs Arab Saudi 0-1

Hasil 5 Laga Terakhir Thailand

18-12-2021: Thailand vs Singapura 2-0

14-12-2021: Filipina vs Thailand 1-2

11-12-2021: Thailand vs Myanmar 4-0

05-12-2021: Timor Leste vs Thailand 0-2

15-06-2021: Thailand vs Malaysia 0-1

Prediksi Susunan Pemain Vietnam vs Thailand

Kubu Thailand punya Teerasil Dangda yang sudah mencetak 4 gol dan kini bersaing di papan top skor bersama Safawi Rasid (Malaysia) dan Bienvenido Maeanon (Filipina). Karena 2 nama terakhir negaranya tak lolos semifinal, maka Dangda punya kans menambah gol guna memastikan diri jadi top skor.

Selain Dangda, Alexandre Polking juga bisa mengandalkan Narubadin Weerawatnodom yang sudah menyumbang 3 assist dan kini mempimpin daftar top assist di AFF Cup 2021.

Sementara itu, Vietnam tampaknya tak bergantung pada pemain tertentu. Total 9 gol milik Golden Star dilesakkan oleh 5 pemain berbeda. Nguyen Hoang Duc, Nguyen Quang Hai, Nguyen Tien Linh dan Nguyen Cong Pruong masing-masing bikin 2 gol dan 1 gol sisanya dicetak oleh Bui Tien Dung.

Berikut prediksi line-up Vietnam vs Thailand:

Vietnam (3-4-2-1): Bui Tan Truong; Do Duy Manh, Que Ngoc Hai, Bui Tien Dung; Vu Van Thanh, Nguyen Phong Hong Duy, Nguyen Hoang Duc, Nguyen Quang Hai; Nguyen Cong Phuong, Phan Van Duc; Nguyen Tien Linh. Pelatih: Park Hang Seo

Thailand (4-1-3-2): Siwarak Tedsungnoen; Tristan Do, Philip Roller, Kritsada Kaman, Teerathon Bunmathan; Sarach Yooyen; Thitiphan Puangchan, Phitiwat Sukjittammakul, Chanatip Songkrasin; Supachai Chaided Teerasil Dangda. Pelatih: Alexandre Polking

Live Streaming Vietnam vs Thailand: Jam Tayang iNews TV

Live streaming Vietnam vs Thailand dapat Anda saksikan melalui siaran langsung di Vidio, Vision+, RCTI+, dan Champions TV 1. Selain itu duel semifinal leg pertama malam ini juga disiarkan langsung oleh iNews TV.

Laga di Stadion Nasional Singapura kick off pukul 19.30 WIB dan dapat dipantau secara gratis melalui live streaming iNews di RCTI+.

Link Live Streaming Vietnam vs Thailand - iNews TV RCTI+

Link Live Streaming Vietnam vs Thailand - Vidio/Champions TV 1

Link Live Streaming Vietnam vs Thailand iNews TV di Vision+

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Penulis: Rofi Ali Majid