Menuju konten utama

Live Streaming Turki vs Portugal EURO 2024 & Jam Tayang TV

Laga Turki vs Portugal di EURO 2024 akan berlangsung pada Sabtu (22/6) malam pukul 23.00 WIB. Berikut link live streaming-nya.

Live Streaming Turki vs Portugal EURO 2024 & Jam Tayang TV
Cristiano Ronaldo Portugal, kanan, meninggalkan lapangan dan berbicara dengan Achraf Dari Maroko pada akhir pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia antara Maroko dan Portugal, di Stadion Al Thumama di Doha, Qatar, Sabtu, 10 Desember 2022. (Foto AP) /Luca Bruno)

tirto.id - Live streaming Turki vs Portugal di EURO 2024 dapat disaksikan melalui Vision+ dan siaran langsung RCTI. Jam tayang matchday 2 Grup F yang digelar di Signal Iduna Park, Dortmund, akan berlangsung pada Sabtu (22/6/2024), pukul 23.00 WIB.

Turki yang sukses memetik kemenangan 3-1 atas Georgia di laga pertama bertekad mengulang capaian apik tersebut saat melawan Portugal. Selain dapat memastikan tiket lolos ke babak 16 besar EURO 2024, kemenangan juga dapat membuat mereka memimpin klasemen Grup F.

Namun, upaya tersebut tidak akan mudah karena Portugal juga mengincar hasil serupa. Setelah tampil kurang maksimal di laga pembuka kontra Republik Ceko, Selecao das Quinas bakal berupaya tampil lebih baik lagi di laga ke-2 melawan Turki.

Live Streaming Turki vs Portugal EURO 2024 di RCTI

Pemenang laga Turki vs Portugal bakal langsung melaju ke babak 16 besar EURO 2024, terlepas dari hasil yang mereka dapat di matchday 3. Oleh sebab itu, duel kali ini bakal krusial bagi kedua tim yang saat ini memimpin klasemen Grup F.

Dikutip dari laman resmi UEFA, pelatih Turki, Vincenzo Montella, menegaskan bahwa timnya sudah siap menghadapi Portugal. Di laga ini, ia mengaku bakal lebih banyak memainkan transisi karena lawannya justru tampil kurang maksimal saat menguasai bola.

"Para pemain kami dapat melakukan transisi antar lini dengan sangat baik. Kami harus menjaga bola karena ketika lawan Portugal menguasai penguasaan bola lebih banyak, mereka menjadi tidak nyaman dan sulit bermain," kata Vincenzo Montella.

Berdasarkan laga pertama di EURO 2024, ucapan Vincenzo Montella memang benar adanya. Portugal yang memiliki penguasaan bola hingga 74 persen justru kebingungan mengalirkan bola. Mereka justru kerap menggunakan aksi individu pemainnya dalam melakukan serangan.

Meskipun akhirnya menang 2-1 atas Ceko, permainan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan tidak terlalu bagus. Bahkan, 2 gol Portugal masing-masing tercipta lewat gol bunuh diri dan kesalahan umpan bek lawan di area kotak penalti.

Pelatih Portugal, Roberto Martinez, pun mengakui bahwa timnya tidak bermain maksimal melawan Republik Ceko. Namun, ia yakin bisa memperbaikinya saat melawan Turki. Salah satu hal yang perlu dibenahi adalah memainkan passing dengan cepat, memanfaatkan sisi sayap, dan melakukan kombinasi di area tengah untuk membuka pertahanan lawan.

Terlebih, Turki menunjukkan permainan bertahan dan menyerang, terutama transisi cepat, dengan sangat baik. Hal itu harus bisa diantisipasi oleh Portugal jika ingin meraih 3 poin, selain memperbaiki kualitas serangan.

"Kami perlu memiliki gagasan yang jelas tentang bagaimana menghentikan Türki. Kami perlu untuk mengontrol permainan, memainkan sisi sayap. Saya pikir permainan Georgia menunjukkan bahwa Türki dapat bertahan, juga menyerang dengan sangat baik," tutur Roberto Martinez.

Perkiraan Susunan Pemain Turki vs Portugal

Kedua tim diprediksi sama-sama memainkan komposisi tim terbaiknya. Berikut adalah perkiraan susunan pemain Turki vs Portugal dan formasi yang dipakai di matchday 2 EURO 2024.

Turki (4-2-3-1): Mert Gunok; Mert Muldur, Samet Akaydin, Abdulkerim Bardakci, Ferdi Kadioglu; Hakan Calhanoglu, Kaan Ayhan; Arda Guler, Orkun Kokcu, Kenan Yildiz; Baris Alper Yilmaz. Pelatih: Vincenzo Montella.

Portugal (4-3-3): Diogo Costa; Nuno Mendes, Pepe, Ruben Dias; Joao Cancelo, Bruno Fernandes, Vitinha, Diogo Dalot; Rafael Leao, Cristiano Ronaldo, Bernardo Silva. Pelatih: Roberto Martinez.

H2H Turki vs Portugal di EURO 2024

Berikut catatan skor H2H Turki vs Portugal jelang laga kedua grup F EURO 2024.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Turki vs Portugal

  • 25/03/22: Portugal vs Turki 3-1
  • 03/06/12: Portugal vs Turki 1-3
  • 08/06/08: Portugal vs Turki 2-0
  • 24/06/00: Turki vs Portugal 0-2
  • 14/06/96: Portugal vs Turki 1-0
Hasil 5 Laga Terakhir Turki
  • 23/03/24: Hungaria vs Turki 1-0
  • 27/03/24: Austria vs Turki 6-1
  • 05/06/24: Italia vs Turki 0-0
  • 11/06/24: Polandia vs Turki 2-1
  • 18/06/24: Turki vs Georgia 3-1
Hasil 5 Laga Terakhir Portugal
  • 27/03/24: Slovenia vs Portugal 2 - 0
  • 05/06/24: Portugal vs Finlandia 4 - 2
  • 08/06/24: Portugal vs Kroasia 1 - 2
  • 12/06/24: Portugal vs Republik Irlandia 3 - 0
  • 19/06/24: Portugal vs Republik Ceko 2 - 1

Jam Tayang Turki vs Portugal EURO 2024 Live RCTI

Jika tidak ada perubahan jadwal, matchday 2 Grup F EURO 2024 antara Turki vs Portugal dapat disaksikan via live streaming Vision+ dan siaran langsung RCTI. Jam tayang laga yang dimainkan di Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, tersebut akan dimulai pada Sabtu, 22 Juni 2024, pukul 23.00 WIB.

Untuk menyaksikan EURO 2024 di Vision+, Anda bisa berlangganan Paket EURO Regular Pack terlebih dahulu. Paket tersebut dibanderol seharga Rp99.000 dan berlaku selama 62 hari.

Link live streaming Turki vs Portugal di Vision+ (EURO 1)

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan EURO 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait EURO 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fadli Nasrudin