Menuju konten utama
ACL Two 2024/2025

Live Streaming Lion City vs Persib ACL Two 2024-25 & Jam Tayang

Live streaming Lion City vs Persib dalam jadwal ACL Two 2024/2025 malam hari ini, Kamis (7/11/2024), ditonton via RCTI dan Vision+, jam tayang 19.00 WIB.

Live Streaming Lion City vs Persib ACL Two 2024-25 & Jam Tayang
Pesepak bola Persib Bandung Dimas Drajad (kiri) dan Ciro Henrique Alves (kanan) melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Arema FC saat pertandingan Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (25/8/2024).ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/YU

tirto.id - Live streaming Lion City vs Persib Bandung pada matchday 4 AFC Champions League Two 2024/2025 malam ini, Kamis (7/11/2024), bisa disaksikan melalui Vision+ dan RCTI. Jalannya pertandingan di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, diagendakan kick-off jam tayang 19.00 WIB.

Lion City Sailors belum pernah menelan kekalahan di ACL Two 2024/2025. Mereka bertekad melanjutkan tren positif saat menjamu Persib Bandung. Wakil Singapura tersebut saat ini memimpin klasemen Grup F, dengan koleksi 7 poin. Hasil dari 2 menang dan 1 imbang.

Satu-satunya tim yang berhasil menahan imbang Lion City Sailors di babak penyisihan grup adalah Persib Bandung. Akan tetapi poin tersebut juga menjadi satu-satunya yang mampu dikantongi Maung Bandung di ACL Two 2024/2025. Oleh karenanya tim besutan Bojan Hodak wajib menang guna menjaga peluang lolos ke babak berikutnya.

Jadwal ACL Two 2024/25 Malam Ini: Lion City vs Persib Tayang RCTI

Jadwal ACL Two 2024/2025 malam hari ini, Kamis, 7 November 2024, antara Lion City vs Persib Bandung bisa disaksikan lewat tayangan live RCTI, mulai pukul 19.00 WIB. Laga ini juga tersedia via live streaming Vision+.

Hasil pertandingan Lion City vs Persib malam ini bakal krusial bagi Maung Bandung, dalam misi mereka merebut tiket lolos ke fase knock outACL Two 2024/2025.

Lion City Sailors tengah dalam kepercayaan diri tinggi, jelang menjamu Persib Bandung malam ini. Klub asal Singapura tersebut baru saja memetik kemenangan dalam laga tunda kontra Port FC. Hasil itu membuat mereka memimpin klasemen Grup F, dengan 7 poin.

Menghadapi Persib Bandung yang menempati peringkat 4, Lion City Sailors jelas mengincar 3 poin di kandang sendiri. Peluang tuan rumah untuk menang cukup terbuka. Terlebih Song Ui-young para pemain kunci Lion City bisa tampil di laga ini.

Di sisi lain, Persib Bandung juga akan berupaya keras meraih 3 poin pertamanya. Kendati pada pertemuan pertama mesti puas bermain imbang 1-1 di kandang sendiri, Maung Bandung percaya diri bisa merebut 3 poin di Singapura.

Dikutip dari laman resmi klub, Bojan Hodak selaku pelatih Persib Bandung menegaskan bahwa timnya mengincar 3 poin kendati lawan yang dihadapi tak mudah. Usai gagal memetik kemenangan pada 3 laga awal, Maung Bandung akan berupaya memetik hasil positif.

"Grup ini juga sulit, karena ketiga tim pesaing itu berat. Jadi saya berharap besok hasilnya akan berbeda untuk kami, dan bisa pulang dengan hasil positif," kata Bojan Hodak.

Bagi Persib, 3 poin dari laga malam ini sangat penting guna menjaga peluang lolos ke babak knock out. Jika kembali gagal meraih kemenangan apalagi kalah, peluang mereka bakal makin sulit. Marc Klok dan kawan-kawan wajib menunjukkan performa terbaik untuk menang.

Rekor Head to Head (H2H) Lion City Sailors vs Persib

Lion City Sailors dan Persib Bandung tercatat baru 1 kali bertemu, yakni pada matchday 3 ACL Two 2024/2025. Di laga tersebut kedua tim bermain imbang 1-1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Lion City Sailors:

30-10-2024: Port FC vs Lion City Sailors 1-3 (ACL Two)

24-10-2024: Persib Bandung vs Lion City Sailors 1-1 (ACL Two)

19-10-2024: Lion City Sailors vs Hougang United 3-1 (Singapore Premier League)

29-09-2024: Tampines Rovers vs Lion City Sailors 2-2 (Singapore Premier League)

22-09-2024: Lion City Sailors vs Balestier Khalsa 3-1 (Singapore Premier League)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persib Bandung:

01-11-2024: Persib Bandung vs Semen Padang 1-1 (Liga 1)

28-10-2024: Persik Kediri vs Persib Bandung 0-2 (Liga 1)

24-10-2024: Persib Bandung vs Lion City Sailors 1-1 (ACL Two)

18-10-2024: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya 2-0 (Liga 1)

03-10-2024: Zhejiang Professional vs Persib Bandung 1-0 (ACL Two)

Live Streaming Lion City vs Persib ACL Two 2024/25 & Jam Tayang RCTI

Live streaming RCTI antara Lion City vs Persib dalam jadwal ACL Two 2024/2025 malam ini, bisa disaksikan melalui Vision+, pada Kamis (7/11/2024), jam tayang pukul 19.00 WIB.

Untuk dapat menyaksikan ACL Two 2024-25 di Vision+, Anda dapat berlangganan Paket Premium Sports. Paket tersebut terdiri dari 3 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp40.000, Paket 90 Hari Rp95.000, dan Paket 1 Tahun Rp200.000.

Link Live Streaming Lion City vs Persib di ACL Two 2024/25

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan ACL Two 2024-25 dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait ACL TWO atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama