tirto.id - Link live streaming Irak vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dapat ditonton melalui Vision+. Laga yang dimainkan di Stadion Internasional Basra, Irak pada Kamis, 16 November 2023 pukul 21.45 WIB ini juga dapat ditonton melalui siaran langsung TV nasional RCTI.
Laga Irak vs Timnas Indonesia merupakan partai perdana Garuda di Grup F ronde 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona AFC. Usai laga ini, tim asuhan Shin Tae-yong masih harus bertandang ke Stadion Rizal Memorial, Manila untuk menantang tuan rumah Filipina pada Selasa, 21 November.
Menjalani 2 laga awal Grup F dengan status tim away memang penuh risiko bagi Timnas Indonesia. Di satu sisi, jika berhasil merebut angka, apalagi kemenangan, peluang untuk lolos ke ronde 3 terbuka lebar. Sebaliknya, jika sampai bermasalah di laga tandang, langkah Garuda bakal semakin berat.
Laga Irak vs Timnas Indonesia ini tayang secara free to air (FTA) melalui siaran langsung RCTI. Namun, akses untuk menontonnya secara over the top (OTT) tidak bisa dilakukan melalui RCTI+. Melainkan lewat kanal Soccer Channel di Vision+.
Live Streaming Irak vs Timnas Indonesia Tayang di Mana?
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui kekuatan Irak jelang beradu di matchday 1 ronde 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Dari segi ranking FIFA, Irak ada di urutan 68 dunia, sedangkan Indonesia di posisi 145.
Di samping itu, Irak bakal bermain di kandang sendiri. Keistimewaan tentu akan dimiliki Singa Mesopotamia sebagai tim tuan rumah. Mereka akan didukung oleh suporter sendiri yang diprediksi mencapai 65 ribu orang di stadion.
"Ini adalah laga tandang pertama kami. Kami menyadari Irak lebih kuat dibandingkan kami, dan memiliki para pemain berbakat. Namun kami juga memiliki persiapan yang bagus sejauh ini, jadi kami akan berusaha memberikan penampilan terbaik kami di pertandingan besok," buka Shin Tae-yong, dikutip dari laman PSSI.
Pada era-era sebelumnya, lawan yang berasal dari Asia Barat kerap jadi momok bagi Timnas Indonesia. Pasalnya, pemain lawan didominasi oleh pemain yang punya postur tinggi dan atletisitas yang lebih apik daripada Indonesia.
Namun, Timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong tampak memiliki daya juang lebih tangguh daripada era terdahulu. Para pemain mampu berlaga selama 90 menit. Bisa menang 1-2 dari Kuwait dan hanya kalah tipis 1-0 lawan Yordania menunjukkan bahwa Garuda punya potensi mengejutkan Irak.
Sementara itu, optimisme dipupuk Ali Adnan, bek timnas Irak. Ia menyatakan bakal memaksimalkan status Irak sebagai tuan rumah. Pasalnya, bermain di markas sendiri dapat memicu Singa Mesopotamia mengeluarkan performa terbaik.
"Kehadiran penonton diharapkan akan menjadi insentif bagi semua pemain untuk meraih match poin, seperti yang terjadi di Piala Teluk ke-25," tutur Ali Adnan.
Irak akan didukung dengan performa apik mereka saat ini. Selama tahun 2023, Singa Mesopotamia mengantongi 2 kemenangan dan 2 kekalahan di partai uji coba. Tak hanya itu, mereka juga menjuarai Gulf Cup 2023, turnamen antar tim-tim di Teluk Persia.
Prediksi Susunan Pemain Irak vs Timnas Indonesia
Jelang berlaga di partai 1 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde 2, berikut prediksi line-up kedua tim:
Irak (4-2-3-1): Jalal Hasan; Ibrahim Bayesh, Frans Dhia Putros, Ali Adnan, Merchas Doski; Ahmad Allee, Amir Al Ammari; Bashar Resan, Ali Jasim Elaibi, Danilo Al-Saed; Mohanad Ali. Pelatih: Jesus Casas Garcia.
Indonesia (5-3-2): Ernando Ari Sutaryadi; Asnawi Mangkualam Bahar, Jordi Amat, Elkan Baggot, Rizki Ridho, Pratama Arhan; Marc Klok, Ricky Kambuaya, Adam Alis; Rafael Struick, Ramadhan Sananta. Pelatih: Shin Tae-yong.
Live Streaming Irak vs Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Dunia
Duel Irak vs Indonesia di matchday 1 Ronde 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC akan tayang vialive streaming Vision+ dan siaran langsung RCTI. Laga ini akan kick-off pada Kamis, 16 November 2023 pukul 21.45 WIB di Stadion Internasional Basra, Irak.
Untuk mengakses tayangan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC di Vision+, Anda dapat berlangganan paket Premium yang telah disediakan. Selain itu, laga Timnas Indonesia juga ditayangkan melalui siaran langsung RCTI.
Link Live Streaming Irak vs Timnas Indonesia - Soccer Channel (Vision+)
*Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC dan stasiun TV yang menayangkan laga Irak vs Indonesia dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus