Menuju konten utama

Jadwal Siaran Langsung Irak vs Timnas Indonesia Tayang di RCTI

Jadwal siaran langsung Irak vs Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2026 tayang di RCTI Kamis 16 November 2023 pukul 21.45 WIB.

Jadwal Siaran Langsung Irak vs Timnas Indonesia Tayang di RCTI
Jadwal siaran langsung Irak vs Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2026 tayang live di RCTI Kamis 16 November 2023 pukul 21.45 WIB. ANTARA FOTO/Moch Asim/nym.

tirto.id - Jadwal siaran langsung Irak vs Timnas Indonesia di matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (AFC) akan tayang melalui RCTI pada Kamis, 16 November 2023, pukul 21.45 WIB. Jalannya pertandingan berlangsung di Basra International Stadium, Basra, Irak.

Selain melalui siaran free-to-air (FTA) TV nasional RCTI, pertandingan Irak vs Timnas Indonesia juga tersedia via live streaming Vision+. Laga tersebut bisa disaksikan setelah mengaktifkan paket berlangganan.

Di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia tergabung dalam Grup F bersama Irak, Vietnam, dan Filipina. Jika ingin terus melaju ke ronde ketiga, Merah Putih minimal finis di posisi runner-up. Artinya, tim asuhan Shin Tae-yong mesti mendapatkan poin lebih banyak daripada 2 tim lain.

Sebaliknya, jika hanya finis di peringkat 3 atau 4, Timnas Indonesia akan langsung tereliminasi dari Kualifikasi Piala Dunia 2026. Namun, Garuda akan masuk ke kualifikasi ronde ketiga Piala Asia 2027. Tentu yang diharapkan oleh Timnas Indonesia adalah melangkah sejauh mungkin. Caranya, terutama dengan meraih hasil positif di laga perdana.

Jadwal Irak vs Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Irak diprediksi akan menjadi lawan berat bagi Indonesia. Tim berjuluk Singa Mesopotamia itu merupakan peringkat 68 FIFA. Posisi tersebut jauh di atas Indonesia yang hanya menempati peringkat 145.

Sebelum menghadapi Indonesia, Irak melalui 2 FIFA Matchday terakhir tanpa terkalahkan. Pasukan Jesus Casas Garcia menahan imbang Qatar 0-0. Selepas itu, Irak juga bermain seri kontra Yordania 2-2, sebelum menang adu penalti 2-3.

Timnas Indonesia sudah melakukan sejumlah persiapan untuk menghadapi Irak. Setelah tiba di Irak pada Minggu (12/11/2023), Garuda langsung menggelar latihan perdana untuk memulihkan fisik pemain.

Selaku pelatih, Shin Tae-yong berharap agar pasukannya bisa beradaptasi dengan kondisi di Irak. Pasalnya, Indonesia hanya memiliki waktu 3 hari untuk mempersiapkan pertandingan kontra Singa Mesopotamia.

Kemenangan menjadi target yang diusung Shin Tae-yong dalam partai pertama kualifikasi Piala Dunia 2026. Hasil itu dianggap bisa jadi membuka langkah Garuda ke depan. Optimisme juga dipupuk juru taktik asal Korea Selatan itu.

"Tidak masalah nanti melawan Irak, memang peringkat FIFA mereka lebih baik dari Indonesia, juga lawan yang berat bagi kita, apalagi kita ini datang sebagai tamu, tetapi saya akan berusaha semaksimal mungkin, akan membuat taktik yang bisa meredam mereka," kata Shin Tae-yong.

Perkiraan Susunan Pemain Irak vs Timnas Indonesia

Jelang beradu dalam matchday ke-1 Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde 2, berikut adalah prediksi line-up kedua kesebelasan:

Irak (4-2-3-1): Jalal Hasan; Ibrahim Bayesh, Frans Dhia Putros, Ali Adnan, Merchas Doski; Ahmad Allee, Amir Al Ammari; Bashar Resan, Ali Jasim Elaibi, Danilo Al-Saed; Mohanad Ali. Pelatih: Jesus Casas Garcia.

Indonesia (5-3-2): Ernando Ari Sutaryadi; Asnawi Mangkualam Bahar, Jordi Amat, Elkan Baggot, Rizki Ridho, Pratama Arhan; Marc Klok, Ricky Kambuaya, Adam Alis; Rafael Struick, Ramadhan Sananta. Pelatih: Shin Tae-yong.

Rekor Head to Head (H2H) Irak vs Timnas Indonesia

Irak dan timnas Indonesia bisa dibilang belum mengenali kekuatan masing-masing. Sebab, kedua kesebelasan belum pernah bersua di ajang apapun. Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 menjadi duel pertama kedua tim ini.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Irak

17/10/23: Yordania vs Irak 2-2 (adu penalti 3-5)

13/10/23: Irak vs Qatar 0-0 (adu penalti 6-5)

10/09/23: Thailand vs Irak 2-2 (adu penalti 4-5)

07/09/23: Irak vs India 2-2 (5-4)

17/06/23: Kolombia vs Irak 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Timnas Indonesia

17/10/23: Brunei vs Indonesia 0-6

12/10/23: Indonesia vs Brunei 6-0

08/09/23: Indonesia vs Turkmenistan 2-0

19/06/23: Indonesia vs Argentina 0-2

14/06/23: Indonesia vs Palestina 0-0

Live Streaming Irak vs Timnas Indonesia & Jam Tayang RCTI

Jika tidak ada perubahan jadwal, laga Irak vs Indonesia di matchday 1 Ronde 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC dapat ditonton via live streaming Vision+ dan siaran langsung RCTI. Digelar di Stadion Internasional Basra, Irak, partai itu akan kick-off pada Kamis, 16 November 2023 pukul 21.45 WIB.

Untuk menyaksikan tayangan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC di Vision+ Anda dapat berlangganan paket Premium yang telah disediakan. Selain itu, laga Timnas Indonesia juga ditayangkan melalui siaran langsung RCTI.

Link Live Streaming Irak vs Timnas Indonesia - Soccer Channel (Vision+)

Link Live Streaming Irak vs Timnas Indonesia - RCTI

*Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona AFC dan stasiun TV yang menayangkan laga Irak vs Indonesia dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus