Menuju konten utama
Jadwal Piala AFF 2021 di RCTI+

Live Streaming Myanmar vs Timor Leste: Jadwal AFF Cup 2021 iNews TV

Link live streaming Myanmar vs Timor Leste dalam jadwal Piala AFF 2021 di RCTI+ (siaran langsung iNews TV) Rabu 8 Desember jam tayang pukul 16.30 WIB.

Live Streaming Myanmar vs Timor Leste: Jadwal AFF Cup 2021 iNews TV
Ilustrasi Sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Live streaming Myanmar vs Timor Leste dalam jadwal Piala AFF 2021 hari ini, Rabu (08/12/2021) bisa disaksikan via Vidio dan RCTI+ juga siaran langsung iNews TV dengan jam tayang 16.30 WIB. Duel Grup A di Stadion Nasional Singapura jadi momentum bagi kedua kubu untuk bangkit dari kekalahan.

Baik Myanmar maupun Timor Leste menduduki papan bawah klasemen Grup A. Dalam laga perdana, Myanmar ditekuk Singapura 3-0, sementara Timor Leste kalah 2-0 dari Thailand. Oleh karenanya, kemenangan di laga ini penting untuk menjaga kans lolos ke fase berikutnya.

Myanmar yang peringkat 148 FIFA dalam edisi terakhir (November 2021), jauh lebih diunggulkan dari Timor Leste yang posisi 194. Prestasi terbaik Asian Lions di Piala AFF adalah menembus semifinal Piala AFF, sedangkan Timor Leste hanya finis di penyisihan grup.

Jadwal AFF Cup Hari Ini: Myanmar vs Timor Leste Live TV

Timor Leste di bawah asuhan Fabio Maciel tampil mengejutkan dengan strategi parkir bus saat lawan Thailand. Gajah putih sempat kesulitan membongkar pertahanan The Rising Sun, dan hanya bisa unggul dengan skor 2-0 saja.

Padahal, sebelum laga itu, Thailand selalu unggul telak saat bertemu Timor Leste: menang 7-0 dan 8-0. Oleh sebab itu, meski kalah 2-0, Paulo Gali dan tim telah menunjukkan bahwa mereka berkembang sigifikan.

Jelang lawan Myanmar sore nanti, Timor Leste diprediksi sibuk bertahan serta mengandalkan bola-bola pendek untuk bikin serangan balik.

"Saya tidak akan bermain sepak bola bola panjang dengan bangsa ini dan kami akan tetap positif, jika kami membuat kesalahan maka kami akan mencoba lagi, jika kami membuat kesalahan kedua kami akan mencoba lagi dan jika kami membuat kesalahan ketiga kami akan mencoba lagi," ungkap Fabio Maciel via laman resmi AFF Cup.

Pertahanan skuad Maciel dipastikan kembali dapat ujian, karena Myanmar telah menunjukkan bahwa mereka kuat dalam penguasaan bola.

Saat lawan Singapura, The White Angel unggul ball posessions 64%, tetapi tak bisa tampil tajam. Pun demikian, dalam uji coba terakhir sebelum AFF, Myanmar juga menang ball posessions atas Indonesia, meski akhirnya kalah 4-1.

Oleh sebab itu, sektor pertahanan dan ketajaman lini depan masih jadi PR besar bagi Antoine Hey, juru taktik Myanmar.

"Kami sedang membangun sekelompok pemain untuk masa depan dan seperti yang saya katakan sangat sulit dengan kurangnya sepakbola kompetitif yang dimiliki tim," ungkap pelatih asal Jerman itu.

Menjelang bentrok sore ini, Myanmar juga kehilangan dua pilar yang terkena cedera saat matchday pertama.

"Ada dua cedera baru baru yang saya hadapi setelah pertandingan lawan Singapura dan mungkin saja kami perlu menggunakan pemain yang tidak dalam posisi alami mereka. Tujuan utama sekarang adalah untuk menemukan tim yang menetap dan formula kemenangan," imbuh Hay.

Head to Head (H2H) Myanmar vs Timor Leste

Myanmar tak terkalahkan dalam catatan pertemuan lawan Timor Leste. Kedua tim berjumpa kali pertama pada ajang AFF Cup 2004 dengan skor 3-1. Berikutnya, The Rising Sun tampil membaik dengan hanya kalah 2-1, lalu imbang 0-0 pada jumpa terbaru tahun 2014.

Kendati demikian, kualitias masing-masing tim saat ini sudah berbeda jauh. Perkembngan performa Myanmar dan Timor Leste akan diuji pada bentrok sore ini.

Berikut catatan pertemuan Myanmar vs Timor Leste:

14-10-14: Myanmar vs Timor Leste 0-0

07-10-12: Myanmar vs Timor Leste 2-1

16-12-04: Myanmar vs Timor Leste 3-1

Hasil 5 Laga Terakhir Myanmar

05-12-21: Singapura vs Myanmar 3-0

26-11-21: Indonesia vs Myanmar 4-1

13-11-21: Burundi vs Myanmar 2-1

15-06-21: Tajikistan vs Myanmar 4-0

11-06-21: Myanmar vs Kirgistan 1-8

Hasil 5 Laga Terakhir Timor Leste

05-12-21: Timor Leste vs Thailand 0-2

11-06-19: Timor Leste vs Malaysia 1-5

07-06-19: Malaysia vs Timor Leste 7-1

21-11-18: Singapura vs Timor Leste 6-1

17-11-18: Timor Leste vs Filipina 2-3

Prediksi Susunan Pemain Myanmar vs Timor Leste

Myanmar (4-1-4-1): Myo Min Latt; David Htan, Nyein Chan, Zaw Ye Tun, Kyaw Win Moe; Hlaing Bo Bo; Suan Lam Mang, Maung Maung Lwin, Hein Htet Aung, Yan Naing Oo; Mann Aung Kaung. Pelatih: Antoine Hey.

Timor Leste (3-4-3): Junildo Pereira; Joao Soares, Armindo De Almeida, Filomeno Junior; Jhon Frith, Cristevao Fernandes, Nelson Viegas, Yohanes Gusmao; Paulo Gali, Rufino Gama, Mouzinho. Pelatih: Fabio Maciel.

Live Streaming Myanmar vs Timor Leste: Jam Tayang Piala AFF Hari Ini

Live streaming Myanmar vs Timor Leste dapat Anda saksikan melalui RCTI+, Vidio, dan Champions TV 1. Adapun laga ini juga disiarkan langsung oleh iNews TV pada Rabu 8 Desember 2021 jam tayang 16.30 WIB

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga. Yakni paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp199.000).

Link Live Streaming Myanmar vs Timor Leste - Vidio/Champions TV 1

Link Live Streaming Myanmar vs Timor Leste - RCTI

Baca juga artikel terkait PIALA AFF 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Fitra Firdaus