tirto.id - Live streaming Uni Emirat Arab (UEA) vs Tim Nasional (Timnas) Indonesia dalam laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2020 zona Asia dapat disaksikan melalui Mola TV dan siaran langsung TVRI pada Kamis (10/10/2019) mulai pukul 23.00 WIB. Duel ini digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai.
Timnas Indonesia menelan dua kekalahan di dua laga kandang pertama Grup G kontra Malaysia dan Thailand. Hasilnya, mereka terseok di dasar klasemen tanpa menghasilkan poin. Sebaliknya, UEA baru menjalani 1 laga dan sukses meraih kemenangan, yaitu melawan Malaysia.
Bek Garuda, Hansamu Yama Pranata, mengatakan target tim di laga ini adalah untuk meraih poin. Kendati sulit, bek 24 tahun menyatakan UEA yang merupakan unggulan pertama di Grup G bisa saja dikalahkan.
"Ini laga tandang pertama kami yang tentunya tidak mudah. Namun UEA tidak mungkin tidak bisa dikalahkan. Kami sudah beberapa hari melakukan persiapan di sini," kata Hansamu dikutip dari laman PSSI.
"Ada perbedaan waktu, namun kami juga sudah membiasakan diri dengan beraktivitas dengan perbedaan waktu ini. Semoga besok kami mendapatkan poin. Semua strategi melawan UEA sudah diberikan pelatih kepada kami. Tentu kami semua akan bekerja keras. Kami juga meminta dukungan dan doa dari masyarakat Indonesia," imbuh pemain belakang Persebaya Surabaya itu.
Apabila menilik rekor pertemuan, Indonesia dan UEA sama-sama mengantongi dua kemenangan dalam 4 duel keseluruhan sejak 1981. Tetapi salah satu kemenangan Indonesia diraih lewat babak adu penalti dalam ajang Asian Games 1986 silam.
Live Streaming UEA vs Indonesia
Duel UEA vs Indonesia yang berlangsung di Stadion Al Maktoum, Dubai, Kamis (10/10/2019), dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV dan siaran langsung TVRI pada pukul 23.00 WIB. Berikut tautan untuk menyaksikannya.
LIVE STREAMING UEA vs INDONESIA
Prakiraan Susunan Pemain Inti
UEA (4-3-3): Ali Khasif; Mohammed Al Menhali, Walid Abbas, Al Hassan Saleh, Hassan Al Moharrami; Habib Al Fardan, Tareq Ahmed, Omar Abdulrahman; Khalil Ibrahim, Ismail Al Hammadi, Ali Mabkhout.
Indonesia (4-2-3-1): Wawan Hendrawan; Putu Gede, Hansamu Yama, Manahati Lestusen, Ricky Fajrin; Zulfiandi, Evan Dimas; Andik Vermansah, Riko Simanjuntak, Stefano Lilipaly; Beto Goncalves.
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus