Menuju konten utama
Kualifikasi AFC Cup U19 2020

Live Streaming Mola TV Timnas Indonesia U19 vs Korut Malam Ini

Live streaming Timnas Indonesia U19 vs Korut (Korea Utara) di Kualifikasi AFC Cup U19 2020 pada Minggu (10/11/2019) pukul 19.00 WIB di Mola TV.

Live Streaming Mola TV Timnas Indonesia U19 vs Korut Malam Ini
Pemain Tim Nasional Indonesia U-19 David Maulana (kiri) berselebrasi usai menjebol gawang Tim Nasional Hong Kong U-19 dalam laga babak kualifikasi Grup K Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (8/11/2019). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/nz.

tirto.id - Timnas Indonesia U19 akan tetap memburu kemenangan ketika menghadapi Korea Utara dalam laga pamungkas Kualifikasi Piala Asia U19 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (10/11/2019) pukul 19.00 WIB.

Pertandingan tersebut akan disiarkan di Mola TV melalui Mola Streaming Devices, Mola Matrix Parabola, atau lewat aplikasi yang dapat diunduh di Google Play dan App Store.

Live Streaming Timnas Indonesia U19 vs Korea Utara

Sanggup memenangi dua pertandingan pertama kontra Timor Leste dan Hong Kong membuat Indonesia diunggulkan untuk menjadi juara Grup K.

Syaratnya terbilang tak sulit. Yakni minimal tidak sampai kalah dari Korea Utara untuk menjadi juara grup sekaligus lolos ke putaran final Piala Asia U19 tahun depan di Uzbekistan.

Bicara peluang, skuat Garuda Muda tentu lebih diunggulkan untuk memenangi pertandingan ini.

Mereka sedang on fire dan akan bermain di SUGBK untuk pertama kalinya di ajang ini.

Diakui oleh para pemain bahwa bermain di SUGBK akan menambah motivasi mereka untuk mendapatkan tiga poin lagi.

“Ini memang pertama kalinya kami bermain di SUGBK setelah direnovasi. Pastinya ada semangat baru untuk bisa meraih kemenangan lagi di pertandingan nanti,” kata kiper Indonesia, Ernando Ari.

Sementara itu mengenai persiapan, pelatih Fakhri Husaini mengaku sudah mendapatkan data dan rekaman pertandingan Korea Utara.

Pengamatan yang dilakukan oleh Fakhri dan staf pelatih lain ketika Korea Utara berhadapan dengan Hong Kong dan Timor Leste tentu akan sangat berguna di pertandingan nanti.

Satu nama yang patut diwaspadai oleh skuat Indonesia adalah Ri Jo Guk.

Pemain tersebut sudah mencetak dua gol dalam dua laga perdana Korea Utara di Jakarta.

Ketajamannya tentu harus diwaspadai dengan benar oleh para pemain belakang Indonesia di laga nanti.

“Kami sudah punya gambaran bagaimana permainan Korea Utara karena kami nonton pertandingan mereka kontra Hong Kong. Saya juga terbantu dengan rekaman pertandingan yang ada dan kini kami tahu secara penuh bagaimana mereka bermain. Tentu itu akan jadi modal bagus bagi kami,” kata Fakhri.

Sementara Korea Utara yang masih mengoleksi empat angka butuh kemenangan guna lolos otomatis ke putaran final.

Sebab jika hanya mendapatkan hasil imbang masih sangat riskan terkait kans mereka lolos ke Uzbekistan.

Pasalnya, Korea Utara juga harus melihat bagaimana situasi para runner-up di grup lain.

Pasalnya sampai hari ini empat negara yang menduduki jatah posisi runner-up terbaik sudah mengoleksi enam poin.

Belum lagi ada ancaman yang bisa saja diberikan oleh Laos atau Yordania yang sama-sama punya empat angka.

Dengan kata lain, tidak ada pilihan bagi Korea Utara untuk menang jika ingin berlaga di Piala Asia U19 tahun depan.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA ASIA U-19 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Nur Hidayah Perwitasari