tirto.id - Live streaming Liga Futsal hari ini Selasa 12 Juli dapat ditonton secara gratis di RCTI+, mulai pukul 10.00 WIB. Total terdapat 4 pertandingan Liga Futsal Profesional 2022 yang akan berlangsung di GOR Tripat, Mataram.
Memasuki hari ke-2 Seri XVI Liga Futsal Pro di Mataram, ke-8 tim yang akan berlaga hari ini tentu sudah bisa melakukan evaluasi terhadap hasil laga hari pertama, Senin (11/7/2022) kemarin. Terutama bagi tim yang menelan kekalahan, perbaikan harus segera dilakukan lantaran terkait posisi di klasemen.
Laga jam pertama atau pukul 10.00 WIB menyajikan duel Giga FC Kota Metro vs Halus FC. Pada laga kemarin kedua tim ini mendapatkan hasil yang bertolak belakang. Tim asal Lampung, Giga FC, tak kuasa meredam keganasan sang pemuncak klasemen Black Steel Manokwari, hingga menelan kekalahan telak 1-6. Dalam laga tersebut gol tunggal Giga FC dicetak Filipo Inzaghi.
Hasil tersebut membuat posisi Giga FC kian rawan di papan klasemen. Giga kini berdiri di peringkat 10, dengan raihan 11 poin. Posisi mereka tergeser oleh Halus FC yang notabene bakal menjadi lawan dalam pertandingan hari ini.
Di sisi lain, Halus FC menuai hasil bagus pada laga kemarin, mereka sukses mengalahkan tuan rumah Vamos FC Mataram 1-3. Deretan 3 gol Halus FC dilesakkan oleh Bambang Bayu Saptaji, Abdul Rahman Nawawi, dan Hamid Hosseini. Berkat kemenangan tersebut mereka kini bisa duduk di tangga 9 klasemen Liga Futsal Profesional.
Jadwal pertandingan jam ke-2 mulai pukul 12.00 WIB, dengan mempertemukan 2 tim yang pada laga sebelumnya sama-sama menelan kekalahan, yakni Vamos FC vs Safin FC.
Usai dikalahkan Halus FC, Vamos kini harus rela turun ke peringkat 12 alias juru kunci klasemen Liga Futsal, dengan koleksi hanya 9 poin. Kemenangan tentu menjadi target kubu Vamos pada hari ini, terlebih mereka bermain di hadapan pendukung sendiri.
Di kubu seberang, Safin FC digulung 1-7 ketika berjumpa Bintang Timur Surabaya pada laga sebelumnya. Kini Safin menduduki posisi 11 dengan koleksi 9 poin, atau tepat 1 strip di atas Vamos. Duel kedua tim diprediksi berjalan sengit, karena siapapun yang kalah akan mengisi juru kunci.
Jadwal pertandingan ke-3 mulai pukul 14.00 WIB, menyuguhkan duel DB Asia Jabar vs Bintang Timur Surabaya (BTS). Pada laga kemarin DB Asia hanya bermain imbang 1-1 kontra Kancil BBK Pontianak.
Saat ini DB Asia menduduki peringkat 6, dengan koleksi 17 poin. Akan tetapi posisi tersebut relatif belum aman bagi DB Asia, lantaran dari sisi jumlah angka, mereka hanya terpaut 8 poin dari zona merah.
Sementara kubu BTS, hasil maksimal jelas menjadi incaran mereka pada laga hari ini. Jika bisa diwujudkan, BTS yang kini menghuni peringkat 3 dengan 33 poin bakal bisa menyamai perolehan angka Cosmo JNE yang saat ini berdiri di peringkat 2, sekaligus membuka peluang memperebutkan tiket ke Piala AFF Futsal 2022.
Laga terakhir pukul 16.00 WIB akan diisi Kancil BBK vs Black Steel. Tak terkalahkan dalam 32 laga terakhir dengan hasil 29 kemenangan dan 3 imbang, Black Steel jelas menjadi unggulan untuk pertandingan sore nanti.
Jika mampu memenangi laga, Black Steel bakal memiliki keunggulan 11 poin terhadap tim peringkat 2 yang masih dihuni Cosmo JNE. Situasi ini tentu saja akan membuat Black Steel kian dekat dengan gelar juara serta tiket ke kompetisi Asia.
Sedangkan kubu Kancil BBK harus belajar banyak jelang laga nanti. Pasalnya pada pertemuan putaran pertama lalu, Kancil BBK harus menyerah 2-3 di tangan Diego Rodrigo dan kawan-kawan.
Jadwal Liga Futsal Profesional 2022 Hari Ini Seri XVI Mataram
Berikut jadwal lengkap Liga Futsal Profesional 2022 seri XVI di Mataram hari ini, Selasa (12/7/2022).
10.00 WIB: Giga FC Kota Metro vs Halus FC Jakarta - Link Streaming RCTI+
12.00 WIB: Vamos FC Mataram vs Safin FC - Link Streaming RCTI+
14.00 WIB: DB Asia Jabar vs Bintang Timur Surabaya - Link Streaming RCTI+
16.00 WIB: Kancil BBK Pontianak vs Black Steel Manokwari - Link Streaming RCTI+
Klasemen Liga Futsal Profesional 2022
Berikut klasemen Liga Futsal Profesional 2022 usai laga seri Mataram hari pertama, Senin (11/7/2022) kemarin.
Tim | M | W | D | L | GD | Pts |
Black Steel | 16 | 14 | 2 | 0 | 82-34 | 44 |
Cosmo JNE | 16 | 11 | 3 | 2 | 78-38 | 36 |
Bintang Timur | 14 | 10 | 3 | 1 | 73-25 | 33 |
Pendekar United | 16 | 9 | 3 | 4 | 60-43 | 30 |
Kancil BBK | 15 | 6 | 5 | 4 | 41-33 | 23 |
DB Asia | 15 | 4 | 5 | 6 | 42-51 | 17 |
Sadakata | 16 | 4 | 2 | 10 | 38-69 | 14 |
Pelindo | 15 | 4 | 2 | 9 | 43-62 | 14 |
Halus FC | 14 | 3 | 2 | 9 | 21-43 | 11 |
Giga FC | 14 | 3 | 2 | 9 | 29-60 | 11 |
Safin FC | 15 | 3 | 0 | 12 | 32-61 | 9 |
Vamos FC | 12 | 2 | 3 | 7 | 31-51 | 9 |
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama