Menuju konten utama
Serie A

Live Streaming Inter vs Salernitana & Jadwal Liga Italia Malam Ini

Link live streaming Inter vs Salernitana dalam jadwal Liga Italia 2022 di beIN Sports 3 dapat diakses mulai pukul 02.45 WIB. Berikut prediksi pertandingan.

Live Streaming Inter vs Salernitana & Jadwal Liga Italia Malam Ini
Pemain sepak bola Inter Milan Lautaro Martinez melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua saat bertanding melawan Spezia dalam Serie A di San Siro, Milan, Italia, Rabu (1/12/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Alessandro Garofalo/aww/cfo

tirto.id - Live streaming Inter vs Salernitana dalam jadwal Liga Italia malam ini, Sabtu, 5 Maret 2022, pukul 02.45 WIB, dapat diakses melalui beIN Sports 3. Adapun pertandingan pembuka Serie A pekan 28 itu akan digelar di Stadion San Siro, Milan.

Laga ini akan menjadi kesempatan Inter untuk merangsek naik ke posisi puncak klasemen Liga Italia. Meski Napoli dan Milan akan bermain setelahnya, peluang ini tak boleh dibuang oleh Inter. Karena bisa saja kedua rivalnya tersebut gagal meraih poin penuh di laga ini.

Bagi Salernitana sendiri perjuangan mereka untuk lepas dari degradasi akan berlanjut di laga ini. Masih menempati posisi juru kunci dengan 15 poin, Salernitana terpaut 10 poin dari Cagliari di urutan 17 atau batas aman pertama dari degradasi.

Jadwal Liga Italia Malam Ini: Inter vs Salernitana, Live beIN Sports 3

Inter tak akan mau kehilangan poin lagi di laga ini. Kegagalan meraih kemenangan di 2 laga Serie A terakhir berimbas pada makin menariknya persaingan perebutan gelar juara. Bagi Inter, situasi itu tentu sama sekali tidak menarik karena faktanya kini mereka kehilangan peringkat pertama di tabel klasemen.

Masalahnya adalah Inter gagal mencetak gol dalam 4 laga terakhir di semua kompetisi. Di Serie A, Inter kalah 0-2 dari Sassuolo dan pekan lalu ditahan imbang Genoa 0-0. Nerazzurri juga kalah 0-2 dari Liverpool di Liga Champions. Jangan lupakan juga bahwa tengah pekan lalu Inter kembali bermain imbang kontra Milan di leg 1 semifinal Coppa Italia.

"Saya masih merasa tenang karena kini semua penyerang saya bisa main. Saya pikir kami akan segera bisa menyelesaikan masalah gol tersebut," kata pelatih Inter, Simone Inzaghi.

Situasi ini harusnya bisa dimanfaatkan kubu Salernitana. Benar bahwa mereka sangat tidak diunggulkan di laga ini. Namun secara statistik, Salernitana lebih bagus dari Inter dalam 4 laga tersebut untuk urusan produktivitas mencetak gol.

Dalam 4 laga terakhir tersebut Salernitana sukses mencetak 6 gol. Namun, secara hasil memang mengecewakan bagi mereka karena hanya bermain imbang di 4 laga tersebut. Kendati demikian hal tersebut tak meruntuhkan semangat tim untuk meraih kemenangan pekan ini.

"Salernitana akan bermain dengan semangat tinggi di laga nanti. Kami harus berani memainkan bola dan agresif. Karena hanya dengan cara itu kami bisa bersaing dengan tim lain," ucap Davide Nicola, pelatih Salernitana.

Prediksi Susunan Pemain Inter vs Salernitana

Baik Inzaghi maupun Nicola dapat menurunkan skuad terbaik di laga ini. Tak ada pemain dari kedua kubu yang harus absen karena skorsing.

Inter akan kembali mengandalkan Edin Dzeko dan Lautaro Martinez untuk mengakhiri masalah gol. Sedangkan Salernitana punya opsi menurunkan 3 pemain berkarakter menyerang, seperti Franck Ribery, Diego Perotti, dan Simone Verdi.

  • Inter (3-5-2): Samir Handanovic; Danilo D'Ambrosio, Stefan De Vrij, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Marcelo Brozovic, Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu; Lautaro Martinez, Edin Dzeko. Pelatih: Simone Inzaghi.
  • Salernitana (4-2-3-1): Luigi Sepe; Pasquale Mazzocchi, Radu Dragusin, Federico Fazio, Luca Ranieri; Lassana Coulibaly, Ederson; Franck Ribery, Diego Perotti, Simone Verdi; Milan Djuric. Pelatih: Davide Nicola.

Rekor Head to Head (H2H) Inter vs Salernitana

Secara head to head, kedua tim pernah berhadapan 5 kali di level tertinggi sepak bola Italia. Hasilnya adalah Inter meraih 3 kemenangan berbanding 2 untuk Salernitana.

Hanya saja sebelum kemenangan besar di perjumpaan pertama musim ini, terjadi situasi saling mengalahkan antara kedua tim. Tepatnya pada musim 1947-1948 dan 1998-1999. Fakta tersebut tentu tidak boleh dipandang remeh oleh Inter di laga nanti.

5 Pertemuan Terakhir Inter vs Salernitana:

  • 17-12-2021: Salernitana vs Inter 0-5
  • 11-04-1999: Salernitana vs Inter 2-0
  • 29-11-1998: Inter vs Salernitana 2-1
  • 04-07-1948: Salernitana vs Inter 1-0
  • 08-02-1948: Inter vs Salernitana 2-1

5 Pertandingan Terakhir Inter:

  • 01-03-2022: Milan vs Inter 0-0
  • 25-02-2022: Genoa vs Inter 0-0
  • 20-02-2022: Inter vs Sassuolo 0-2
  • 16-02-2022: Inter vs Liverpool 0-2
  • 12-02-2022: Napoli vs Inter 1-1

5 Pertandingan Terakhir Salernitana:

  • 26-02-2022: Salernitana vs Bologna 1-1
  • 19-02-2022: Salernitana vs Milan 2-2
  • 13-02-2022: Genoa vs Salernitana 1-1
  • 07-02-2022: Salernitana vs Spezia 2-2
  • 23-01-2022: Napoli vs Salernitana 4-1

Live Streaming Inter vs Salernitana

Pertandingan Inter vs Salernitana dapat Anda saksikan melalui live streaming di beIN Sports 3.

Untuk dapat menyaksikannya, Anda mesti berlangganan paket terlebih dahulu dengan opsi Paket 1 Minggu (Rp20.000), Paket Bulanan (Rp45.000), dan Paket 1 Bulan (Rp50.000).

Link Live Streaming Inter vs Salernitana - beIN Sports 3

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis