tirto.id - Live streaming PSM vs TIRA-Persikabo bisa disaksikan melalui laman Indosiar dan Vidio.com, Kamis (19/9) mulai pukul 18.30 WIB. Pertandingan pekan 19 Shopee Liga 1 2019 ini akan dihelat di Stadion Andi Mattalatta, Makassar.
PSM akan berusaha memperbaiki penampilan pada laga kandang kali ini. Pasalnya, skuad asuhan Darije Kalezic baru saja menderita kekalahan di hadapan pendukungnya saat bersua PSIS dalam laga tunda pekan 11. Saat itu, gol Heru Setyawan tak bisa dibalas oleh Wiljan Pluim dan kawan-kawan.
Laga ini tidak akan mudah untuk PSM. Sang lawan, TIRA-Persikabo berada di peringkat kedua klasemen Liga 1 2019. Namun, Juku Eja optimistis bisa mengakhiri hasil buruk. Absennya Zulham Zamrun, Benny Wahyudi, hingga Asnawi Mangkualam tidak menjadikan kepercayaan diri tim menurun.
“Saya yakin dengan kemampuan pemain yang ada. Mereka tentu tak ingin melewatkan kesempatan mendapatkan menit bermain. Mereka tahu akan menghadapi klub yang berada di papan atas. Ini jadi motivasi untuk unjuk kemampuan,” sebut Kalezic.
Di lain pihak, Rahmad Darmawan selaku pelatih TIRA-Persikabo mewanti-wanti anak asuhnya untuk waspada. Hasil 0-0 pada putaran pertama saat kedua tim bermain di Stadion Pakansari membuktikan bahwa Juku Eja berpotensi menaklukkan Laskar Padjadjaran.
Absennya sosok Amido Balde juga disebut Rahmad tidak akan banyak memengaruhi kualitas tuan rumah. Apalagi, kini PSM diperkuat sejumlah nama baru seperti Firza Andika dan Ezra Walian.
“Kondisi itu bisa menaikkan motivasi pemain PSM. Kami melihat potensi PSM bermain di kandang, kami harus waspada. Mereka akan sangat menyulitkan kami. Bagaimana kami keluar dari hal tersebut? Tentu harus fokus pada kekuatan utama PSM, karena mereka selalu konsisten menghuni papan atas,” papar RD.
Laga PSM vs TIRA-Persikabo bisa dipantau lewat live streaming via tautan berikut:
Live Streaming PSM vs TIRA-Persikabo di Indosiar
Live Streaming PSM vs TIRA-Persikabo di Vidio.com
*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu.
Perkiraan Susunan Pemain
PSM: Rivky Mokodompit; Hasim Kipuw, Abdul Rahman, Aaron Evans, Firza Andika; Rizky Pellu, Wiljan Pluim, Raphael Maitimo; Rahmat, Ferdinand Sinaga, Ezra Walian.
TIRA-Persikabo: Angga Saputra; Rifad Marasabessy, Khurshed Beknazarov, Andy Setyo, Abduh; Lestaluhu; Manahati Lestusen, Louis Parfait, Wawan Febrianto; Ciro Alves, Osas Saha, Loris Arnaud.
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus