tirto.id - Live streaming Filipina vs Thailand dalam jadwal Piala AFF 2021 dapat ditonton via RCTI+ sore ini, Selasa (14/12/2021) pukul 16.30 WIB. Pertandingan Grup A Suzuki AFF Cup 2020 di Stadion Nasional Singapura, juga dapat dipantau melalui siaran langsung iNews TV. Bisakah Thailand mengunci tiket semifinal?
War Elephants, julukan Thailand, kini memimpin klasemen Grup A dengan 6 poin, disusul Singapura (6 poin), Filipina (3 poin) dan Myanmar (3 poin) serta Timor Leste tanpa poin.
Jika Teerasil Dangda dan kolega bisa mencuri poin penuh, maka skuad Alexandre Polking dipastikan melaju ke semifinal Piala AFF 2021. Kendati demikian, hal itu tak akan mudah karena Filipina juga berambisi menang demi menjaga kans lolos dari fase grup.
Bagi The Azkals, laga ini ibarat partai hidup mati. Apabila sampai kalah, peluang pasukan Stewart Hall ke semifinal kian tipis. Sebab, pesaing lainnya dari Grup A, Singapura, malam ini akan berhadapan dengan Timor Leste.
Dengan skenario Singapura dan Thailand sama-sama menang, dua timnas tersebut dipastikan mewakili Grup A ke semifinal, sementara Filipina bakal tersingkir. Oleh karenanya, The Azkals wajib mengalahkan Thailand jika tak mau menggantungkan harapan pada Timor Leste.
Jadwal AFF Cup Hari Ini: Filipina vs Thailand Live iNews TV
Menjelang bentrok sore nanti, Polking mengakui bahwa timnya sudah menganalisis calon lawan. "Ini adalah pertandingan yang sangat penting dan bisa jadi penentu untuk mencapai semifinal, sehingga kami telah banyak fokus pada pemulihan dan analisis," ujar Polking via laman resmi AFF.
Pelatih asal Jerman itu juga tak gentar meski Filipina baru saja menang besar 7-0 saat menggasak Timor Leste.
"Saya mengatakannya sebelumnya, bahwa Filipina memainkan tim Timor Leste dengan banyak perubahan dan mereka tidak mengesankan saya, terutama mengingat Timor tidak membawa pemain utama mereka sampai babak kedua," imbuhnya.
Sementara di kubu lawan, pelatih Filipina mengungkapkan bahwa target menang amat penting demi lolos ke semifinal. Sebab, head to head pertemuan dipastikan berperan vital, apabila kedua tim punya jumlah poin sama di akhir penyisihan grup.
"Itu adalah dorongan kepercayaan diri yang besar untuk mendapatkan kemenangan di pertandingan terakhir tetapi kami harus terus menang dan kemungkinan akan terus menang dengan baik," ujar Stewart Hall.
Head to Head (H2H) Filipina vs Thailand
Merujuk pada statistik di laman resmi AFF Cup, Filipina kini unggul produktivitas dengan total 8 gol, berbanding 6 gol milik Thailand. Namun, jala skuad Alexandre Poliking belum jebol sama sekali dibanding gawang Filipina yang sudah kebobolan 2 gol.
Terlepas dari itu, Thailand juga tak pernah kalah dari Filipina dalam 5 jumpa aktual. Gajah Perang menang 3 kali dan 2 sisanya berujung imbang. Pertemuan terakhir Filipina vs Thailand terjadi pada 2018. Saat itu, The Azkals mengimbangi War Elephants dengan skor 1-1.
Berikut hasil 5 pertemuan terakhir Thailand vs Filipina
21/11/18, Filipina vs Thailand 1-1
25/11/16, Filipina vs Thailand 0-1
10/12/14, Thailand vs Filipina 3-0
06/12/14, Filipina vs Thailand 0-0
09/11/14, Thailand vs Filipina 3-0
Hasil 5 Laga Terakhir Filipina
11/12/21: Timor Leste vs Filipina 0-7
08/12/21: Filipina vs Singapura 1-2
15/06/21: Filipina vs Maladewa 1-1
11/06/21: Filipina vs Guam 3-0
08/06/21: Cina vs Filipina 2-0
Hasil 5 Laga Terakhir Thailand
03/06/21: Thailand vs Indonesia 2-2
07/06/21: UAE vs Thailand 3-1
15/06/21: Thailand vs Malaysia 0-1
05/12/21: Timor-Leste vs Thailand 0-2
11/12/21: Thailand vs Myanmar 4-0
Prediksi Susunan Pemain Filipina vs Thailand
Thailand kembali dapat amunisi baru dengan kehadiran Philip Roller yang baru saja tiba dari Jerman. Namun, penjaga gawang mereka, Kawin Thamsatchanan, meninggalkan skuad lantaran masalah keluarga. Adapun Jonathan Khemdee masih belum bisa bergabung terkait dengan kebugarannya.
Sementara di kubu seberang, Filipina diprediksi menurunkan pemain terbaik karena laga ini merupakan partai hidup mati.
Berikut prediksi line-up Filipina vs Thailand:
Filipina (4-4-2): Quincy Kammeraad; Amani Aguinaldo, Daisuke Sato, Martin Steuble, Justin Baas; Stephan Schröck, Kevin Ingreso, Kenshiro Daniels, Mike Ott; Bienvenido Marañón, Ángel Guirado. Pelatih: Stewart Hall.
Thailand (4-3-3): Chatchai Budprom; Tristan Do, Kritsada Kaman, Manuel Bihr, Narubadin Weerawatnodom; Thitiphan Puangjan, Phitiwat Sukjitthammakul, Sarach Yooyen; Supachok Sarachat, Teerasil Dangda, Bordin Phala. Pelatih: Alexandre Polking.
Live Streaming Filipina vs Thailand: Jam Tayang iNews TV
Live streaming Filipina vs Thailand dalam lanjutan Grup A Piala AFF 2020 dapat disaksikan melalui RCTI+ secara gratis, mulai pukul 16.30 WIB, Selasa (14/12/2021).
Selain itu laga ini juga disiarkan langsung di iNews TV. Untuk mengakses siaran Piala AFF 2020 yang digelar tahun 2021 secara gratis di RCTI+, penggemar sepak bola dapat mendaftar akun menggunakan email dan nomor telepon aktif laman RCTI+.
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Fitra Firdaus