Menuju konten utama

Live Streaming Bhayangkara FC vs Barito Putera di Liga 1 Hari Ini

Pertandingan pekan 23 GoJek Liga 1 2018 antara Bhayangkara FC vs Barito Putera pada Sabtu (22/9/2018) bisa diakses melalui live streaming.

Live Streaming Bhayangkara FC vs Barito Putera di Liga 1 Hari Ini
Pesepak bola Bhayangkara FC Paulo Sergio melewati penjaga gawang PSMS Medan Abdul Rohim pada pertandingan Gojek Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Jumat (3/8/2018) malam. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - Pertandingan antara Bhayangkara FC vs Barito Putera dalam lanjutan GoJek Liga 1 2018 pekan ke-23 dapat ditonton melalui live streaming pada hari ini, Sabtu (22/9/2018) mulai pukul 18.30 WIB. Stadion PTIK, Jakarta bakal menjadi tempat dihelatnya dua tim yang hanya berselisih satu poin tersebut.

Kekalahan pada pekan sebelumnya saat melawan Persela membuat Bhayangkara FC tergelincir ke posisi enam dengan torehan 35 poin hasil dari sepuluh kali menang, lima kali seri, dan tujuh kali kalah. Lini pertahanan yang menjadi kelemahan di laga terakhir menjadi titik yang hendak diperbaiki pelatih Simon McMenemy.

Jika di laga tandang Vladimir Vujovic dan kawan-kawan meraih hasil kurang memuaskan, hasil positif di partai kandang terakhir kala mengalahkan Perseru 1-0 bakal menjadi penyemangat The Guardian agar kembali bersaing di papan atas klasemen. Apalagi di laga malam nanti Bhayangkara FC bertindak sebagai tuan rumah.

Sementara itu, Barito Putera mengaku padatnya jadwal membuat skuatnya tak memiliki waktu banyak untuk melakukan persiapan dan mengembalikan performa terbaiknya. Di laga terakhirnya kala bermain di kandang, Stadion 17 Mei, anak asuh Jacksen F. Tiago hanya mampu bermain imbang melawan Bali United 1-1.

Kendati demikian, pelatih berkebangsaan Brasil tersebut enggan mencari kambing hitam. Menurutnya, Samsul Arif dan kawan-kawan bakal tetap bermain fight dan maksimal agar mampu mencuri poin dan kembali bersaing di papan atas.

Laskar Antasari kini berada satu strip di bawah Bhayangkara FC. Mereka baru mengoleksi 34 poin dari 22 kali bertanding. Rinciannya, sembilan kali menang, tujuh kali seri, dan enam kali kalah. Andai mampu meraih tiga poin, Barito Putera dipastikan naik ke papan atas apalagi tim-tim pesaing juga bakal melakoni partai-partai berat.

Di putaran pertama lalu, Barito Putera mampu mengandaskan perlawanan Bhayangkara FC dengan skor 3-1 lewat dua gol yang dicetak Douglas Packer dan Paulo Sitanggang yang hanya mampu dibalas satu gol dari Herman Dzumafo.

Perkiraan Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Barito Putera

Bhayangkara FC: Awan Setho; I Putu Gede; Vladimir Vujovic; Jajang Mulyana; Alsan Sanda; Sansan Fauzi; Lee Yoo Joon; Adam Alis; Wahyu Subo Seto; Herman Dzumafo; Paulo Sergio.

Barito Putera: Adhitya Harlan; Nazar Nurzaidin; M. Rifqi; Hansamu Yama; Jajang Sukmara; Paulo Sitanggang; Matias Cordoba; Aaron Evans; Douglas Packer; Samsul Arif; Marcel Sacramento.

Live Streaming Bhayangkara FC vs Barito Putera

*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan