Menuju konten utama

Live Streaming Bali United vs Persija di Piala Indonesia Sore Ini

Live streaming Bali United vs Persija di leg pertama babak 8 besar Piala Indonesia dapat dipantau melalui laman RCTI dan meTube, Jumat (26/4/2019) pukul 15.30 WIB.

Live Streaming Bali United vs Persija di Piala Indonesia Sore Ini
Pemain Persija Jakarta N Setiawan berusaha melewati hadangan pemain Bali United Andhika Wijaya dalam laga final Piala Presiden di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/pd/18

tirto.id - Live streaming Bali United vs Persija di Piala Indonesia leg pertama babak 8 besar dapat dipantau melalui laman RCTI dan meTube. Duel kedua tim bakal dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Jumat (26/4/2019) pukul 15.30 WIB.

Bek Bali United, Andhika Wijaya mengaku siap melakoni pertandingan melawan Persija. Bermain di kandang pada leg pertama, Andhika mengaku bahwa kemenangan pada laga tersebut sangat penting sebagai bekal menjalani leg kedua.

“Semua pemain sudah siap menghadapi Persija besok [hari ini]. Dengan sistem kandang tandang, tentu pertandingan besok [hari ini] sangat penting artinya bagi kami karena bermain lebih dulu di kandang,” katanya sebagaimana dikutip laman resmi klub.

Tak hanya itu, penggawa yang kerap mengisi posisi bek kanan tersebut menilai bahwa Persija merupakan tim yang berkualitas. Sosok seperti Bruno Matos dan Riko Simanjuntak pun menjadi perhatiannya untuk diwaspadai.

“Seluruh pemain Persija memiliki kualitas, tapi secara khusus ada beberapa pemain seperti Riko Simanjuntak, Novri Setiawan dan Bruno Matos yang harus diwaspadai. Kami ingin menang untuk mendapatkan modal lolos ke semifinal,” tambahnya.

Di lain pihak, bek Persija Tony Sucipto mengaku tidak memiliki persiapan khusus jelang laga melawan Bali United. Mepetnya waktu pertandingan usai menjalani laga menghadapi Ceres Negros di Piala AFC membuatnya hanya memaksimakan waktu untuk recovery.

“Persiapan seperti biasa kita tidak ada yang khusus cuma karena waktu mepet hanya recovery saja, itu yang penting dengan waktu yang singkat,” ungkap Tony Sucipto.

Menanggapi kekuatan Serdadu Tridatu, Tony mengatakan bahwa seluruh penggawa Bali United mesti diwaspadai dan tak hanya fokus pada satu atau dua pemain saja. Lebih lanjut, meski dalam laga terakhirnya mengalami kekalahan, Persija akan tampil fokus untuk meraih kemenangan.

Perkiraan Susunan Pemain

Bali United: Wawan Hendrawan; Andhika Wijaya; Willian Pacheco; Leonard Tupamahu; Michael Orah; Brwa Nouri; Fadil Sausu; Paulo Sergio; Melvin Platje; Stefano Lilipaly; Irfan Bachdim. | Pelatih: Stefano Cugurra Teco

Persija: Andritany Ardhiyasa; Ismed Sofyan; Steven Paulle; Maman Abdurahman; Tony Sucipto; Sandi Sute; Ramdani Lestaluhu; Bruno Matos; Novri Setiawan; Riko Simanjuntak; Bambang Pamungkas. | Pelatih: Ivan Kolev

Laga Bali United vs Persija dapat dipantau melalui live streaming lewat tautan berikut ini

Live Streaming Bali United vs Persija di RCTI

Live Streaming Bali United vs Persija di meTube

*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu.

Baca juga artikel terkait PIALA INDONESIA 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus