Menuju konten utama

Listrik Mulai Nyala, 'TerimakasihPLN' Jadi Topik Populer di Twitter

Tagar "Terimakasihpln" bersama "matilistrik" dan "matilampu" sempat menjadi topik populer di twitter pada Minggu (4/8/2019).

Listrik Mulai Nyala, 'TerimakasihPLN' Jadi Topik Populer di Twitter
Pedagang pasar Palemeriam Jakarta Timur menutup kiosnya lebih cepat akibat pemadaman listrik di wilayah Jakarta, Banten dan Jawa Barat. Minggu (4/8/2019). tirto.id/Adi Briantika

tirto.id - Setelah aliran listrik di area Jabodetabek mulai menyala pada sekitar pukul 19.00, Minggu malam (4/8/2019), tagar "Terimakasihpln" menjadi topik populer di Twitter.

Pada sekitar pukul 20.50 WIB, topik tersebut sempat menjadi terpopuler ketiga. Di saat bersamaan, tagar "matilampu" dan "matilistrik" juga populer di twitter.

Beberapa warganet mengucapkan terimakasih atas kinerja PLN karena listrik di rumah mereka telah menyala kembali.

"Terimakasih PLN, sebenernya sih mau terima kasihnya sama pegawai-pegawai ini, berkat keberaniannya. Kita semua bisa nyaman lagi," tulis pemilik akun @TweetAboed sembari mengirim gambar para petugas PLN yang sedang meniti jaringan kabel.

"Terimakasih PLN karena mati listrik sodara-sodara dan tetangga keluar semua ngobrol-ngobrol, ketawa-ketawa, dari ngomongin sekolah sampe nikah. Tanpa mikirin hp dan segala macem. Terimakasih PLN," demikian twit warganet lainnya lewat akun @erinaaeri.

"Alhamdulillah udah keluar dari jaman kegelapan. Terimakasih PLN," begitu cuwitan akun @puputau.

Seperti diketahui, listrik di kawasan Jabodetabek dan beberapa daerah di Jawa Barat mengalami pemadaman sejak sekitar pukul 11.00, Minggu, 4 Agustus 2019.

Berdasarkan keterangan dari PLN, pemadaman aliran listrik tersebut bermula dari gangguan yang terjadi pada transmisi SUTET 500 kV di Ungaran-Pemalang.

PLN menyatakan sudah memulihkan pasokan listrik di Jabodetabek secara bertahap pada Minggu malam.

Baca juga artikel terkait MATI LISTRIK atau tulisan lainnya dari Widia Primastika

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Widia Primastika
Editor: Addi M Idhom