tirto.id - Ujilah Aku Tuhan merupakan lagu Kristen yang sering dinyanyikan dalam Ibadah Anak atau Sekolah Minggu. Lirik lagu Ujilah Aku Tuhan terambil dari ayat Alkitab Mazmur 26 ayat 2.
Dalam ayat Alkitab tersebut berbunyi "Ujilah aku, ya Tuhan, dan cobalah aku; selidikilah batinku dan hatiku". Konteks cerita dari ayat ini adalah Daut yang hendak menantang Allah untuk menguji dan mencoba dirinya.
Daud tidak mau ada hal yang di luar kehendak Allah, maka pembelaan dan pembenaran Allah belum dinyatakan atas hidupnya. Selain itu, Daud ingin agar hidupnya sungguh bergantung dan berserah kepada Allah.
Dengan demikian, Allah bisa menyeldiki batin dan hatinya lebih dalam lagi. Maka ketika Daud di dalam kesesakannya, itu adalah tanda bahwa Allah punya rencana yang indah.
Hingga kini Daud menjadi raja yang dikenang oleh bangsa Israel sampai sekarang. Melalui konteks cerita dari Mazmur 26 ayat 2, umat Kristen diminta untuk berefleksi "berani kah Anda seperti Daud?".
Bila sungguh mengasihi Tuhan dan sudah melakukan semua perintah-Nya, maka umat Kristen akan berani berkata “ujilah saya Tuhan”.
Pasalnya, Tuhan mampu melihat dan menyelidiki hati umat manusia. Bila memang belum sungguh-sungguh mencintai Tuhan, maka umat Kristen harus bertobat.
Bagi Allah tidak ada yang tersembunyi supaya janji Allah digenapi atas umat manusia. Sekalipun belum digenapi, umat manusia harus percaya waktu Tuhan tidak pernah terlambat.
Lagu Ujilah Tuhan dipopulerkan oleh Niko Njotorahardjo pada tahun 2019. Niko Njotorahardjo (lahir 20 Februari 1949) adalah seorang pendeta dan tokoh gereja di Indonesia.
Kini ia adalah Gembala Sidang dari keluarga besar GBI Gatot Soebroto Jakarta. Berikut lirik lagu Ujilah Tuhan yang dinyanyikan oleh Niko Njotorahardjo.
Lirik lagu Ujilah Tuhan - Niko Njotorahardjo
Ujilah aku Tuhan
Cobalah aku Tuhan
Selidiki batinku dan hatiku
Mataku tertuju padaMu
Aku cinta padaMu Tuhan
Aku rindu hadiratMu Tuhan
Aku ingin selalu dekat padaMu
Menikmati kehadiranMu
Ku nyanyi hosanna
Bagi rajaku yang duduk di tahta
Aku muliakan dan ku agungkan
Kau layak disembah
Ujilah aku Tuhan
Cobalah aku Tuhan
Selidiki batinku dan hatiku
Mataku tertuju padaMu
Aku cinta padaMu Tuhan
Aku rindu hadiratMu Tuhan
Aku ingin selalu dekat padaMu
Menikmati kehadiranMu
Kunyanyi hosanna
Bagi rajaku yang duduk di tahta
Aku muliakan dan ku agungkan
Kau layak disembah
Kunyanyi hosanna
Bagi rajaku yang duduk di tahta
Aku muliakan dan kuagungkan
Kau layak disembah
Kunyanyi hosanna
Bagi rajaku yang duduk di tahta
Aku muliakan dan ku agungkan
Kau layak disembah
Ku nyanyi hosanna
Bagi rajaku yang duduk di tahta
Aku muliakan dan kuagungkan
Kau layak disembah
Kau layak disembah
Kau layak disembah
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Dipna Videlia Putsanra