Menuju konten utama

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Hong Kong di RCTI Malam Ini

Live Streaming Timnas Indonesia vs Hong Kong di RCTI dapat dilakukan pada Selasa (16/10/2018) pukul 18.30 WIB.

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Hong Kong di RCTI Malam Ini
Pesepak bola Timnas Indonesia Irfan Jaya melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Myanmar dalam pertandingan persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (10/10/2018). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - Live streaming tim nasional (timnas) Indonesia vs Hong Kong dalam laga persahabatan internasional Selasa (16/10/2018) ini dapat dilakukan sejak kick-off pukul 18.30 WIB. Dalam prediksi line-up, Andik Vermansah kemungkinan masuk starting XI di uji coba jelang Piala AFF 2018 ini.

Laga Timnas Indonesia vs Hong Kong yang sesuai jadwal dapat dipantau melalui siaran langsung RCTI, bakal menjadi uji kelayakan bagi skuat Garuda untuk menatap Piala AFF yang digelar mulai awal November 2018. Pasalnya, ini kesempatan terakhir bagi pelatih Bima Sakti mengukur kemampuan para pemainnya.

Komposisi pemain bakal sangat penting untuk Timnas Indonesia, mengingat mereka akan masuk di grup berat pada Piala AFF 2018. Skuat Garuda ada di Grup B, tempat juara bertahan Thailand bernaung. Selain itu, ada Singapura, Filipina, dan yang terakhir Timor Leste, yang meski tampil di babak kualifikasi dahulu.

Pemanggilan kembali Andik Vermansah jadi hal menarik yang dilakukan Bima Sakti. Andik yang berkarier di Kedah FA, memiliki skill individual yang menawan, di samping kecepatan yang sering merusak sisi pertahanan lawan.

Tentang pemanggilan ini, Andik dikutip situs resmi PSSI pada Senin (15/10) menuturkan, "Bangga kembali dipanggil, saya siap memberikan seluruh kemampuan terbaik. Persaingan di tim saya kira sangat bagus dan kami bersaing secara fair play. Berharap dapat tampil di Piala AFF 2018 karena ingin membawa Indonesia juara di turnamen tersebut."

Sementara itu, bek Timnas Indonesia, Hansamu Yama Pranata menegaskan, laga melawan Hong Kong dengan deretan pemain yang tinggi akan berguna bagi Garuda demi mengetes kekuatan berhadapan dengan lawan sejenis di Piala AFF mendatang.

"Kita lawan Hong Kong karena ini buat persiapan Piala AFF 2018 dan kita berusaha memberikan yang terbaik buat besok. Kalau soal Hong Kong kita tahu, mereka punya postur tinggi-tinggi, terus kemampuannya juga merata," kata Hansamu.

Jika tidak ada perubahan, laga timnas Indonesia vs Hong Kong akan digelar pada Selasa, 16 Oktober 2018 pukul 18.30 WIB. Laga ini dapat dipantau melalui siaran langsung RCTI dan live streaming meTube.