Menuju konten utama

Link Live Streaming Arsenal vs Man City: Jadwal EPL 2022 Malam Ini

Link live streaming Arsenal vs Man City, sesuai jadwal EPL 2022 malam ini, bisa diakses di Mola TV, mulai 19.30 WIB, Sabtu, 1 Januari 2022.

Link Live Streaming Arsenal vs Man City: Jadwal EPL 2022 Malam Ini
Raheem Sterling dari Manchester City. Reuters/Carl Recine HANYA PENGGUNAAN EDITORIAL.

tirto.id - Link live streaming Arsenal vs Man City dalam jadwal EPL 2022 malam ini, Sabtu, 1 Januari, bisa ditonton di Mola TV secara gratis, dengan jam tayang mulai pukul 19.30 WIB. Duel di Stadion Emirates, London, ini diprediksi bakal berlangsung ketat.

Kedua tim sama-sama menggondol modal apik jelang bertanding di laga EPL malam ini. Arsenal selalu menang di 5 pertandingan terakhir di semua ajang, sedangkan Man City menorehkan rekor 10 kemenangan beruntun di Liga Inggris.

Saat ini, Arsenal bersaing ketat di papan atas klasemen EPL. Duduk di peringkat 4 dengan 35 poin, skuad asuhan Mikel Arteta hanya unggul 4 angka atas West Ham dan Man United yang berada di bawahnya.

Sebaliknya, Man City tentu ingin terus memperpanjang rekor kemenangan beruntunnya saat kunjungan ke markas Arsenal. Kini, skuad arahan Pep Guardiola bertengger di puncak tabel sementara EPL 2021/2022 dengan bekal 50 poin.

Prediksi Arsenal vs Man City di Liga Inggris Malam Ini

Mikel Arteta dipastikan tidak bisa mendampingi anak asuhnya di pinggir lapangan saat Arsenal meladeni Man City. Setelah dinyatakan positif Covid-19, Arteta harus menjalani karantina dan hanya boleh berkomunikasi via daring dengan timnya.

Walakin, pelatih 39 tahun itu mengaku tidak terlalu khawatir akan hal itu. Arteta mengaku memiliki komunikasi yang bagus dengan pasukannya. Persoalan penentuan formasi 11 pemain utama pun sudah dibereskan bersama asisten pelatih Albert Stuivenberg.

"Situasinya telah didiskusikan dan jelas, kami akan berkomunikasi selama pertandingan," terang Arteta, dikutip dari laman resmi Arsenal.

Mengenai peluang Arsenal saat meladeni Man City, Arteta juga optimistis. Namun, dia tidak memungkiri potensi bahaya yang akan ditimbulkan oleh mantan klubnya tersebut.

"Mereka telah menunjukkan konsistensi tidak hanya tahun ini, tapi dalam tiga tahun terakhir, jadi itulah levelnya," kata Arteta mengenai kekuatan Man City.

"Mereka telah meningkatkan standar yang berbeda di liga ini yang telah diketahui sebelumnya dan di situlah kami harus mencapainya dan itulah tujuan yang kami miliki sebagai tim dan sebagai klub," sambungnya.

Catatan Man City selama musim ini memang terbilang bagus. Mereka mampu mencetak total 18 gol hanya dalam 4 laga yang dimainkan. Jumlah tersebut membuat City sekarang menjadi tim tersubur di EPL 2021/2022, dengan torehan 51 gol, unggul 1 gol atas Liverpool.

Meski begitu, Pep Guardiola tidak ingin pasukannya jemawa dengan rentetan hasil positif dalam beberapa pekan terakhir. Guardiola mewanti-wanti pasukannya agar tetap fokus menyambut laga-laga berikutnya.

"Jangan terlalu puas ketika situasinya baik-baik saja, atau sangat tertekan [ketika kita kalah]," tegas Guardiola.

Head to Head Arsenal vs Man City

Man City tampil superior saat berjumpa Arsenal di ajang EPL. Mereka tidak pernah kalah dalam 12 pertandingan beruntun melawan The Gunners (10 menang, 2 imbang). Adapun dalam lima pertandingan terakhir kedua tim di semua ajang, City meraih 4 kemenangan.

Hasil 5 Laga Terakhir Arsenal vs Man City

28/08/21, Manchester City 5 - 0 Arsenal

21/02/21, Arsenal 0 - 1 Manchester City

23/12/20, Arsenal 1 - 4 Manchester City

17/10/20, Manchester City 1 - 0 Arsenal

19/07/20, Arsenal 2 - 0 Manchester City

Hasil 5 Laga Terakhir Arsenal

11/12/21, Arsenal 3 - 0 Southampton

16/12/21, Arsenal 2 - 0 West Ham United

19/12/21, Leeds United 1 - 4 Arsenal

22/12/21, Arsenal 5 - 1 Sunderland

26/12/21, Norwich City 0 - 5 Arsenal

Hasil 5 Laga Terakhir Man City

11/12/21, Manchester City 1 - 0 Wolves

15/12/21, Manchester City 7 - 0 Leeds

19/12/21, Newcastle 0 - 4 Manchester City

26/12/21, Manchester City 6 - 3 Leicester

30/12/21, Brentford 0 - 1 Manchester City

Perkiraan Susunan Pemain Arsenal vs Man City

Persiapan Arsenal jelang melawan Man City sempat terkendala karena Mikel Arteta resmi dinyatakan positif Covid-19 pada pekan ini.

Tidak hanya itu, beberapa pemain Arsenal juga dipastikan absen karena alasan serupa. Mereka adalah Ben White, Takehiro Tomiyasu, Ainsley Maitland-Niles, dan Calum Chambers.

Adapun Pierre Emerick Aubameyang tidak akan dipertimbangkan untuk masuk skuad inti di laga malam ini sampai setelah Piala Afrika. Tim pelatih kemungkinan besar akan memilih antara Emile Smith Rowe dan Gabriel Martinelli untuk mengisi pos penyerang sayap kiri.

Sementara itu, lini tengah Man City kemungkinan akan diperkuat oleh Rodri alih-alih Fernandinho yang sudah dua kali tampil penuh dari 3 pertandingan terakhir.

Untuk pos penyerang, Man City tidak kekurangan pemain. Raheem Sterling, Phil Foden, dan Riyad Mahrez akan memulai sejak menit pertama. Nama terakhir disebut akan berangkat memperkuat Algeria selepas pertandingan nanti.

Berikut perkiraan susunan pemain Arsenal vs Man City dalam pertandingan Liga Inggris malam ini:

Arsenal (4-4-1-1): Aaron Ramsdale; Ben White, Rob Holding, Gabriel Magalhaes, Kieran Tierney; Granit Xhaka, Thomas Partey; Bukayo Saka, Emile Smith Rowe; Martin Odegaard; Alexandre Lacazette

Manchester City (4-3-3): Ederson; Joao Cancelo, Ruben Dias, Aymeric Laporte, Nathan Ake; Bernardo Silva, Ilkay Gundogan, Kevin De Bruyne; Riyad Mahrez, Phil Foden, Raheem Sterling | Pelatih: Pep Guardiola

Link Live Streaming Arsenal vs Man City dan Jam Tayang di Mola TV

Pertandingan Arsenal vs Man City dapat Anda saksikan melalui live streaming Mola TV pada Sabtu, 1 Januari 2021, mulai pukul 19.30 WIB. Tayangan ini bisa disaksikan secara gratis, tidak perlu membayar biaya paket langganan Mola TV.

Pembelian paket berlangganan dan penukaran voucher di Mola TV sementara ini tidak tersedia. Pelanggan tetap bisa menikmati tayangan Mola tanpa melakukan pembelian paket apa pun, cukup melakukan registrasi akun dan login.

Link Live Streaming Arsenal vs Man City - Mola TV

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2022 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Addi M Idhom