Menuju konten utama

Link Download Formasi CPNS Bakamla 2021, Cara Daftar & Syarat

Berikut adalah link lengkap soal formasi, cara dan syarat mendaftar CPNS Bakamla 2021. 

Link Download Formasi CPNS Bakamla 2021, Cara Daftar & Syarat
Ilustrasi Syarat Pendaftaran CPNS 2021. tirto.id/Fuad

tirto.id - Pemerintah membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Badan Keamanan Laut (Bakamla) pada tahun 2021 ini. Pendaftaran akan dilakukan lewat portal terintegrasi Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) lewat link https://sscasn.bkn.go.id.

Untuk CPNS tahun ini, Bakamla akan membuka 372 formasi. Jumlah itu berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Nomor 842 Tahun 2021.

Dari jumlah formasi itu, sebanyak 370 formasi untuk tenaga teknis dan 2 formasi untuk tenaga kesehatan dalam 75 posisi atau jabatan. Bakamla juga menyediakan beberapa posisi dari berbagai kualifikasi pendidikan, mulai dari lulusan SMA, SMK, dan sederajat dengan sertifikasi tertentu.

Berikut daftar lengkap formasi jabatan beserta kualifikasi pendidikannya:

JabatanKualifikasi Pendidikan
Ahli Pertama DokterS1 Ilmu Kedokteran
Terampil PerawatD3 Keperawatan
Ahli pertama penerjemahS1 Sastra Cina

S1 Sastra Inggris

Ahli pertama DiklatS1 Ilmu Administrasi Publik
Analis KejasamaS1 Hubungan Internasional
Analis Kerjasama Luar NegeriS1 Hubungan Internasional
Analis Laporan Keuangan

S1 Akuntansi

Analis Laporan Realisasi Anggaran
Analis Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Anggaran
Analis OrganisasiS1 Ilmu Administrasi Negara
Analis PenelitianS1 Teknik Informatika
Analis Penelitian dan PengembanganS1 Teknik Informatika
Analis Peraturan Perundang-undangan dan Rancangan Peraturan

Perundang-undangan

S1 Ilmu Hukum
Analis Perencanaan AnggranS1 Akuntansi
Analis Perencanaan StrategisS1 Ilmu Administrasi Negara
Analis PersandianS1 Teknik Informatika
Analis PublikasiS1 Ilmu Komunikasi
Analis Sistem Akuntansi InstansiS1 Akuntansi
Analis Sistem Informasi dan JaringanS1 Sistem Informasi
Analis Tata LaksanaS1 Ilmu Administrasi Negara
BakesD3 Keperawatan
BosunSMK Pelayaran Nautika
Jenang Kapal

SMK Tata Boga

Jenang Kapal Kelas I
Jenang Kapal Kelas III
Juru Masak Kapal
Juru MesinSMK Pelayaran Teknika + Sertifikat ATT IV
Juru MotorSMK Pelayaran Teknika
Juru MudiSMK Pelayaran Nautika
Kasap Deck Kapal Kelas I
Kasap Deck Kapal Kelas II
Kelasi Kapal Kelas ISLTA Sederajat + Sertifikat BST
Kelasi Kapal Kelas III
Kepala Kamar MesinD4 Teknika
KeraniSLTA Sederajat + Sertifikat BST
Kerani Kapal Kelas III
Konstabel Kapal Kelas I

SMK Mesin

Konstabel Kapal Kelas II
Konstabel Kapal Kelas III
Markonis

SMK Pelayaran Nautika

Markonis Kapal Kelas I
Markonis Kapal Kelas II
Masinis III Kapal Kelas II
Masinis II Kapal Kelas I
Masinis II Kapal Kelas II
Masinis II Kapal Kelas III
Masinis I Kapal Kelas II
Masinis I Kapal Kelas III
Mualim III Kapal Kelas I

D3 Nautika

Mualim II Kapal Kelas I
Mualim II Kapal Kelas III
Mualim II Kapal Kelas III
Mualim I Kapal Kelas I
Mualim I Kapal Kelas III
OilerSMK Pelayaran Teknika
Operator KomunikasiD3 Teknik Telekomunikasi
Pemeriksa Pelumas Mesin Kapal Kelas ID3 Teknika
Pemeriksa Pelumas Mesin Kapal Kelas II
Pemeriksa Pelumas Mesin Kapal Kelas III
Pengendali Alat Satelit

S1 Teknik Informatika

Pengendali dan Pemelihara Radar
Pengendali Jaringan Komunikasi
Pengendali Jaringan Sistem Satelit
Pengelola Data Perkara PutusanD3 Manajemen Administrasi
Penyiap Bahan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian LembagaD3 Akuntansi
Penyusun Laporan KeuanganS1 Akuntansi
Penyusun Rencana Kebutuhan Logistik
Perawat Mesin Kapal Kelas I

SMK Teknika

Perawat Mesin Kapal Kelas II
Perawat Mesin Kapal Kelas III
Pranata Kebersihan KapalSLTA Sederajat + Sertifikat BST
Serang Kapal Kelas ISMK Pelayaran Nautika
Serang Kapal Kelas II
Serang Kapal Kelas III
Teknisi KapalD3 Perkapalan

Seperti dilansir laman sscasn.bkn.go.id, ada beberapa alur dan tahapan yang harus dilakukan untuk mendaftar CPNS tahun ini, mulai dari mendaftar akun, pemilihan formasi sampai mengikuti Seleksi Kompetesi Bidang (SKB). Berikut adalah rincian alurnya.

1. Daftar Akun

  • Pelamar mengakses Portal SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id
  • Buat akun SSCASN
  • Login ke akun SSCASN yang telah dibuat Lengkapi biodata dan unggah swafoto

2. Daftar Formasi

  • Pilih jenis seleksi
  • Pilih formasi Unggah dokumen
  • Cek resume dan akhiri pendaftaran
  • Cetak Kartu Informasi Akun dan kartu Pendaftaran Akun

3. Seleksi Administrasi

  • Panitia memverifikasi data pelamar
  • Panitia mengumumkan hasil Seleksi Administrasi
  • Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah hasil Seleksi Administrasi
  • Panitia mengumumkan hasil sanggah
  • Pelamar yang dinyatakan lulus melakukan cetak Kartu Ujian

4. Seleksi Kompetensi Dasar

  • Pelamar melaksanakan Ujian Seleksi Kompetensi Dasar
  • Panitia mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Dasar
  • Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah hasil Seleksi Kompetensi Dasar
  • Panitia mengumumkan hasil sanggah
  • Pelamar yang dinyatakan lulus dapat melanjutkan proses ke tahap Ujian Seleksi Kompetensi Bidang

5. Seleksi Kompetensi Bidang

  • Pelamar melaksanakan Ujian Seleksi Kompetensi Bidang
  • Panitia mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Bidang
  • Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah hasil Seleksi Kompetensi Bidang

6. Pengumuman Kelulusan

  • Panitia mengumumkan hasil sanggah Seleksi Kompetensi Bidang (pengumuman ini bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat)
  • Pelamar yang dinyatakan lulus melakukan pemberkasan

Selain harus mengikuti alur di atas, ada berbagai syarat umum yang harus dipenuhi dalam pendaftaran seleksi CPNS 2021 ini. Berikut adalah poin-poinnya sebagaimana dijelaskan Badan Kepegawaian Negara (BKN) lewat Instagram resminya:

Syarat Umum Pendaftaran CPNS 2021

  • Usia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 35 tahun pada saat melamar;
  • Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pendalian yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih;
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, prajurit TNI, anggota Polri, atau diberhentikan tidak hormat sebagai pegawai swasta;
  • Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit TNI, atau anggota Polri; Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis;
  • Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan;
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah;
  • Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar;
  • Persyaratan lain sesuai kebutuhan jabatan yang ditetapkan oleh PPK.

Link Download Formasi selengkapnya CPNS Bakamla 2021

Baca juga artikel terkait CPNS 2021 atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Nur Hidayah Perwitasari