tirto.id - Buku Kurikulum Merdeka untuk sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Sekolah Menengah Atas dan atau Kejuruan (SMA/SMK) dapat didownload melalui website buku.kemendikbud.go.id.
Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) salah satunya adalah buku kemdikbud dengan menyediakan Link download buku Kurikulum Merdeka untuk jenjang PAUD hingga SMK yang akan dijalankan oleh sekolah-sekolah yang menjalankan IKM.
Berikut ini daftar link download buku Kurikulum Merdeka yang tersedia dalam bentuk PDF untuk masing-masing jenjang pendidikan, mulai dari PAUD, SD, SMP, SMA/SMK.
Link Download Buku Kurikulum Merdeka untuk Paud, SD, SMP, SMA & SMK
Untuk download buku modul yang digunakan untuk Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), pendidik, peserta didik, maupun satuan pendidikan dapat mengunduh buku melalui website buku.kemendikbud.go.id dan atau kunjungi tautan di bawah ini.
1. Link Download Buku Kurikulum Merdeka untuk Paud
- Panduan Guru: Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (Edisi Revisi)
- Panduan Guru: Belajar dan Bermain Berbasis Buku (Edisi Revisi)
- Panduan Guru: Dasar-Dasar Literasi, Matematika, Sains, Teknologi, Rekayasa, dan Seni (Edisi Revisi)
- Panduan Guru: Jati Diri (Edisi Revisi)
- Panduan Guru: Nilai Agama dan Budi Pekerti (Edisi Revisi)
- Panduan Guru: Pembelajaran untuk Fase Fondasi (Edisi Revisi)
2. Link Download Buku Kurikulum Merdeka untuk SD
Untuk daftar linkdownload buku Kurikulum Merdeka SD bisa diklik melalui laman di bawah ini dengan mencentang jenjang SD di bagian kiri halaman:3. Link Download Buku Kurikulum Merdeka untuk SMP
Download buku SMP Kurikulum Merdeka juga bisa diklik melalui tautan di bawah ini, dengan memilih jenjang pendidikan SMP/MTS:4. Link Download Buku Kurikulum Merdeka untuk SMA
Untuk download buku Kurikulum Merdeka SMA berikut ini linknya dan pilih jenjang pendidikan SMA5. Link Download Buku Kurikulum Merdeka untuk SMK
Berikut ini linkdowload buku SMK Kurikulum Merdeka dan silakan centang jenjang pendidikan SMA/MA/SMK/MAKCara Download Buku Kurikulum Merdeka
Untuk mendownload buku Kurikulum Merdeka, berikut ini langkah-langkah yang bisa dilakukan:
- Kunjungi laman Buku Kemdikbud, login menggunakan akun dan atau buat akun baru.
- Pilih tipe buku yang diinginkan seperti PDF, Audio, dan atau Buku Interaktif, dengan memberi tanda centang pada kotak yang disediakan.
- Selanjutnya, pilih buku dari jenjang pendidikan yang diikuti seperti PAUD, SD/MI, SMP/MTS, SMA/MA/SMK/MAK, dan atau SLB.
- Pilih buku berdasarkan tingkatan kelas yang diikuti, serta jenis mata pelajaran. Apabila, semua bagian sudah dicentang, akan muncul buku modul IKM yang diinginkan.
- Klik "Download" dan buku modul IKM yang Anda pilih akan tersimpan ke perangkat Anda.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Alexander Haryanto
Penyelaras: Dhita Koesno