tirto.id - Pendaftaran untuk Sekolah Kedinasan tahun 2023 akan dibuka pada tanggal 1 hingga 30 April 2023 di link https://dikdin.bkn.go.id.
Dilansir dari laman Menpan, pemerintah mengatakan bahwa ada sekitar 4.138 kebutuhan formasi dari tujuh instansi yang menaungi sekolah kedinasan.
Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) akan dilaksanakan pada Mei hingga Juni 2023 mendatang.
Dilansir dari laman Dikdin BKN, pendaftaran sekolah kedinasan dibuka pada tanggal 1 hingga 30 April 2023. Sekolah Kedinasan sendiri merupakan perguruan tinggi kedinasan yang memiliki ikatan dengan lembaga pemerintah sebagai penyelenggara pendidikan.
Syarat Dokumen Sekolah Kedinasan 2023
Berikut ini adalah beberapa syarat dokumen yang umum dalam pendaftaran sekolah kedinasan. Pendaftaran secara online pada umumnya membutuhkan dokumen-dokumen dalam format JPG/JPEG atau PDF.
- Pas foto dalam format JPG berukuran maksimal 200 KB;
- KTP dalam format JPG berukuran maksimal 200 KB;
- Ijazah dalam format PDF berukuran maksimal 700 KB;
- Transkrip nilai dalam format PDF berukuran maksimal 400 KB;
- Rapor dalam format PDF berukuran maksimal 500 KB;
- Bukti bayar dalam format JPG berukuran maksimal 200 KB;
- Surat pernyataan dalam format PDF berukuran maksimal 700 KB;
- Surat lamaran dalam format PDF berukuran maksimal 400 KB;
- Surat keterangan dalam format PDF berukuran maksimal 500 KB;
- Dokumen lainnya sesuai yang disyaratkan oleh masing-masing sekolah dalam format PDF berukuran maksimal 1 MB.
Alur Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2023
Dilansir dari laman Dikdin BKN, berikut adalah alur pendaftaran sekolah kedinasan tahun 2023:
1. Mengakses Portal
Pelamar mengakses portal Sekolah Kedinasan di https://dikdin.bkn.go.id
2. Membuat Akkun
Pelamar membuat akun SSCASC Sekolah Kedinasan dengan NIK yang tervalidasi DUKCAPIL kemudian mencetak Kartu Informasi Akun
3. Login
Login ke SSCASN Sekolah Kedinasan dengan NIK dan password yang didaftarkan
4. Pendaftaran
Unggah swafoto, pilih sekolah, lengkapi nilai, unggah berkas, dan melengkapi biodata.
5. Cek Resume
Cek resume dan cetak kartu pendaftaran.
6. Verifikasi
Verifikator dari instansi masing-masing memverifikasi data dan berkas pelamar.
7. Cek Status Kelulusan
Login ke SSCASN Sekolah Kedinasan dan cek status kelulusan administrasi
8. Cetak Kartu Ujian
Cetak kartu ujian di SSCASN Sekolah Kedinasan setelah pembayaran dikonfirmasi sistem.
9. Ujian Seleksi
Pelamar yang lulus akan mendapat kode billing dan mengecek informasi pembayaran di masing-masing Sekolah Kedinasan.
10. Pengumuman Hasil Seleksi
Pengumuman hasil seleksi akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan di SSCASN.
Tata Cara Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2023
Berikut adalah tata cara pendaftaran sekolah kedinasan 2023:
1. Lakukan pendaftaran online melalui laman https://dikdin.bkn.go.id dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan.
2. Pelamar hanya boleh memilih satu pilihan Sekolah Kedinasan.
3. Pelamar mengunggah dokumen berikut:
- Surat lamaran bermeterai Rp10.000 yang diunduh pada laman Instansi masing-masing;
- E-KTP atau surat keterangan telah melakukan perekaman kependudukan secara elektronik (asli) yang dikeluarkan oleh pejabat berwenang;
- Ijazah asli, namun bagi lulusan luar negeri/memiliki ijazah berbahasa asing melampirkan pula surat penyetaraan/persamaan ijazah dari pejabat yang berwenang. Bagi pelamar/peserta lulusan SLTA Tahun 2022, sebagai pengganti ijazah wajib melampirkan Surat Keterangan Lulus asli yang ditandatangani oleh Kepala Sekolah;
- Akta kelahiran/Surat Keterangan Lahir dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil asli dan bukan dari Bidan atau Puskesmas;
- Surat Keterangan belum pernah menikah yang ditandatangani oleh Lurah/Kepala Desa sesuai domisili asli dan bukan surat yang ditandatangani oleh pelamar, Ketua RT, Ketua RW atau orang tua;
- Surat Pernyataan 6 poin dari pelamar yang berisi tentang sanggup mentaati perjanjian ikatan dinas, Bersedia menerima sanksi apabila mengundurkan diri; Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia setelah menyelesaikan pendidikan; sanggup tidak menikah selama pendidikan; tidak terikat dengan instansi pemerintah lain/swasta; dan tidak mengkonsumsi/menggunakan narkotika, psikotropika, prekursor dan zat adiktif lainnya ditandatangani dengan pena berwarna hitam, bermaterai Rp10.000. Format surat pernyataan dapat diunduh pada laman Instansi masing-masing (dokumen yang diunggah asli);
- Pas foto berlatar belakang merah untuk POLTEKIP dan biru untuk POLTEKIM; Dokumen persyaratan yang diunggah adalah scan berkas asli berwarna (bukan hitam putih) dan pelamar harap memastikan kembali berkas yang diunggah dapat dibuka / file tidak rusak dan terbaca dengan jelas.
Daftar Instansi yang Buka Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2023
Dilansir dari akun Instagram Kemenpanrb, berikut adalah daftar instansi yang membuka pendaftaran sekolah kedinasan 2023:
1. Kemenkeu (1.100 kebutuhan)
2. Kemenkumham (525 kebutuhan)
3. BPS (500 kebutuhan)
4. BMKG (80 kebutuhan)
5. BSSN (125 kebutuhan)
6. BIN (400 kebutuhan)
7. Kemenhub (1.408 formasi) melalui 22 Perguruan Tinggi, yaitu:
- Politeknik Transportasi Darat Indonesia
- Politeknik Perkeretaappian Indonesia Madiun
- Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan Tegal
- Politeknik Transportasi Sungai, Danau, dan Penyebrangan Palembang
- Politeknik Transportasi Darat Bali
- Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta
- Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar
- Politeknik Pelayaran Surabaya
- Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang
- Politeknik Pelayaran Sumatera Barat
- Politeknik Pelayaran Banten
- Politeknik Pelayaran Malahayati ACeh
- Politeknik Pelayaran Barombong
- Politeknik Pelayaran Sorong
- Politeknik Pelayaran Sulawesi Utara
- Politeknik Penerbangan Indonesia Curug
- Politeknik Penerbangan Makassar
- Politeknik Penerbangan Medan
- Politeknik Penerbangan Surabaya
- Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi
- Politeknik Penerbangan Jayapura
- Politeknik Penerbangan Palembang
Penulis: Muhammad Iqbal Iskandar
Editor: Yulaika Ramadhani