Menuju konten utama
Liga 1 2019

Laga Persija vs Bali United Batal Digelar di SUGBK Akhir Bulan Ini

Laga Bali United vs Persija dimajukan ke putaran pertama, bertukar jadwal dengan pertandingan Persija vs Bali United yang akan dihelat pada putaran kedua.

Laga Persija vs Bali United Batal Digelar di SUGBK Akhir Bulan Ini
Sejumlah pesepak bola Persija Jakarta mengikuti latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (25/2/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

tirto.id - Sesuai jadwal, Persija akan melakoni partai kandang saat menghadapi Bali United pada pekan ke-3 Shopee Liga 1 2019, Jumat (31/5/2019) mendatang di Stadion Gelora Bung Karno. Namun, dengan alasan keamanan, status tuan rumah pun ditukar. Secara resmi Bali United bakal bertindak sebagai tuan rumah terlebih dahulu melawan Persija.

Dengan perubahan tersebut maka pada putaran kedua giliran Persija yang akan berstatus sebagai tuan rumah melawan Bali United yang dijadwalkan digelar pada 17 September 2019. Perubahan ini pun telah diputuskan operator Liga 1 2019, PT Liga Indonesia Baru (LIB).

“Melihat kondisi keamanan di Jakarta saat ini dan sudah berkoordinasi dengan kepolisian, Persija kesulitan menggelar partai kandang. Dengan berbagai pertimbangan, pertandingan melawan Bali United digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta terlebih dahulu dengan status tandang,” sebut CEO Persija, Ferry Paulus seperti dikutip laman resmi klub, Sabtu (25/5/2019).

Lebih lanjut, Ferry mengatakan bahwa Persija telah berkomunikasi dengan PT LIB dan pihak Bali United sebelum H-7 dengan mengirimkan surat bernomor 217/Persija/Liga-1/V/2019.

“Dan mereka pun setuju. Kami juga tidak mau menunda laga ini karena akan membuat jadwal kami akan padat mengingat kami masih bermain di Piala Indonesia. Intinya, kami siap menjalani laga ini di Bali terlebih dahulu,” imbuh Ferry.

Dengan begitu, dalam tiga pertandingan awal, Macan Kemayoran akan menjalani tiga partai tandang berturut-turut sementara Bali United menggelar tiga laga kandang beruntun.

Di pekan kedua, Persija akan menghadapi PSIS di Stadion Moch. Soebroto, Minggu (26/5/2019) sedangkan Serdadu Tridatu telah memainkan pekan kedua saat mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 1-0, Selasa (21/5/2019) lalu.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Ibnu Azis