Menuju konten utama

Kylian Mbappe Jadi Pencetak Gol Termuda Kedua di Final Piala Dunia

Kylian Mbappe (19 tahun 207 hari) hanya kalah muda dari Pele (17 tahun 249 hari) yang mencetak gol di final Piala Dunia 1958.

 Kylian Mbappe Jadi Pencetak Gol Termuda Kedua di Final Piala Dunia
Proses gol Kylian Mbappepada pertandingan Final Piala Dunia 2018 antara Timnas Perancis vs Timnas Kroasia di Luzhniki Stadium, Moskow, Rusia, Minggu (15/07/2018). AP Photo/Petr David Josek

tirto.id - Laga final Piala Dunia 2018 antara Perancis vs Kroasia di Stadion Luzhniki (15/7/2018) berkesudahan dengan skor 4-2. Timnas Perancis berhasil menjadi juara dunia lewat gol bunuh diri Mario Mandzukic, penalti Antoine Griezmann, ditambah dua gol di babak kedua yang dicetak Paul Pogba dan Kylian Mbappe.

Bintang muda Les Bleus, Kylian Mbappe berhasil mencetak rekor dengan mencatatkan namanya di papan skor. Penyerang PSG itu tercatat sebagai pemain termuda kedua yang sanggup mencetak gol di final Piala Dunia.

Rekor pencetak gol termuda di final Piala Dunia masih dipegang oleh Pele. Penyerang Brasil itu mencetak dua gol di final Piala Dunia 1958. Dalam final tersebut, Pele membantu Brasil menang 5-2 atas Swedia.

Kylian Mbappe yang ketika final Rusia 2018 berusia 19 tahun 207 hari hanya kalah dari Pele yang ketika final Swedia 1958 berusia 17 tahun 249 hari. Setelah final kontra Kroasia, Pele pun sempat memberi selamat kepada Kylian Mbappe lewat akun Twitter-nya.

Mbappe sendiri sebelumnya sempat menyamai rekor Pele sebagai remaja yang mampu mencetak gol di fase gugur Piala Dunia. Di Rusia 2018 sendiri, pemain termahal kedua dunia itu telah mengemas empat gol.

Gol Mbappe di final Rusia 2018 terjadi pada menit ke-65. Menerima umpan dari Lucas Hernandez, Mbappe melepaskan sepakan keras ke sisi kanan gawang Danijel Subasic. Gol Mbappe sekaligus jadi gol terakhir Les Bleus di final Rusia 2018.

Timnas Kroasia sebenarnya sempat membalas lewat kaki Mario Mandzukic pada menit ke-69. Meskipun demikian, Vatreni gagal menyamakan kedudukan dan skor 4-2 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Timnas Perancis pun berhasil jadi juara dunia untuk kedua kalinya.