Menuju konten utama

Kumpulan Kartu Ucapan Imlek 2023 di Canva dan Cara Membuatnya

Membuat kartu ucapan Imlek 2023 di Canva sangat mudah. Selain tak perlu memakai aplikasi tambahan, Canva bisa diakses melalui browser.

Kumpulan Kartu Ucapan Imlek 2023 di Canva dan Cara Membuatnya
Ilustrasi Imlek 2023. foto/IStockphoto

tirto.id - Perayaan Imlek tahun ini akan jatuh pada tanggal 22 Januari 2023. Pemerintah juga sudah menetapkan hari Senin, 23 Januari 2023, sebagai cuti bersama Imlek yang masuk dalam daftar hari libur nasional.

Imlek disebut juga sebagai Tahun Baru Cina yang dirayakan setiap tanggal 1 di bulan pertama menurut kalender orang Tionghoa. Imlek juga kerap disebut sebagai Festival Musim Semi karena memang bertepatan dengan awal musim semi di negara asalnya.

Menurut kalender tradisional dan astrologi Cina, Imlek 2023 menandakan dimulainya tahun Kelinci Air yang akan berakhir pada 9 Februari 2024 mendatang. Kelinci sendiri merupakan hewan yang melambangkan umur panjang, kedamaian, dan juga kemakmuran. Dengan demikian, 2023 diprediksi menjadi tahun yang penuh harapan akan nasib-nasib baik.

Berdasarkan sejarahnya, Imlek dirayakan pertama kali sekitar 3.500 tahun lalu dan sampai saat ini jadi salah satu hari besar orang Tionghoa. Tak hanya di negara asalnya, Imlek pun turut dirayakan di Indonesia. Bahkan, menjadi hari libur nasional karena banyaknya masyarakat Tionghoa yang tinggal di Tanah Air.

Bagi Anda yang ingin ikut merayakannya, Anda bisa melakukannya dengan cara mengirim kartu ucapan digital kepada teman dan kerabat atau mengunggahnya di media sosial. Anda pun bisa membuat kartu ucapan Imlek 2023 secara online melalui platform layanan desain seperti Canva.

Cara Membuat Kartu Ucapan Imlek 2023 di Canva

Canva merupakan platform layanan pembuatan desain grafis seperti kartu ucapan, logo, poster, dan sebagainya. Meskipun Anda bukan orang yang ahli dalam desain grafis, Canva memberikan kemudahan dengan menyediakan banyak layout dan jutaan gambar untuk diunduh.

Membuat kartu ucapan di Canva pun tergolong mudah. Selain tidak perlu mengunduh atau memakai aplikasi tambahan, Canva juga bisa diakses langsung melalui smartphone, tablet, maupun komputer.

Berikut cara membuat kartu ucapan Imlek di Canva:

  1. Kunjungi laman Canva
  2. Masuk atau daftar menggunakan akun Google, Facebook, atau email
  3. Di kolom pencarian, ketikkan kata kunci yang sesuai, misalnya, “Imlek 2023” atau kunjungi tautan berikut: Contoh Kartu Ucapan Imlek
  4. Pilih salah satu template kartu ucapan yang diinginkan
  5. Mulai lakukan editing. Anda bisa menambahkan ucapan atau pesan khusus untuk perayaan Imlek. Gunakan pula berbagai fitur yang sudah disediakan oleh Canva, mulai dari Effects, Filter, hingga elemen bergerak dengan fitur Animasi
  6. Jika sudah, Anda bisa klik logo Share (pojok kanan atas). Anda bisa langsung membagikannya ke media sosial atau mengunduh kartu ucapan yang sudah dibuat dalam format PNG, JPG, atau PDF

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Ibnu Azis